Scroll untuk membaca artikel
Hernawan | Meyendah Lestari
V BTS (instagram.com/thv)

BTS yang kini berkarier solo juga dikenal sebagai Beyond The Scene adalah salah satu grup musik paling populer di dunia. Saat ini BTS tengah hiatus sebagai grup dan masing-masing member-nya berkarier solo.

Kim Taehyung alias V, menjadi member terakhir yang akhirnya debut solo. V resmi debut di tanggal 8 September lalu dengan album berjudul Layover. Sukses jadi idol populer di seluruh dunua, yuk, kita intip profil dan perjalanan karier V hingga sampai dititik ini. 

1. Biodata umum

V BTS (instagram.com/thv)

Kim Taehyung atau yang lebih dikenal sebagai V, adalah salah satu dari tujuh member BTS yang memukau dunia dengan pesonanya. V merupakan idol yang lahir di Daegu, 30 Desember 1995. Ia lalu pindah ke Geochang dan menghabiskan waktu masa kecilnya di sana hingga ia pindah ke Seoul untuk debut. 

V memiliki tinggi badan sekitar 178 cm, dan mempunya golongan darah AB. Lahir si bulan Desember membutnya memiliki zodiak Capricorn. Di grup, V berposisi sebagai sub vokalist dan tergabung dalam vokal line bersama Jin, Jimin dan Jungkook. 

2. Perjalanan karier

V BTS (instagram.com/thv)

Awalnya V tidak punya keinginan sama sekali untuk menjadi seorang idol, namun ia hanya menemani temannya mengikuti audisi di Big Hit Entertainment. Namun, staff pencari bakat Big Hit pada saat itu justru tertarik pada V dan menyuruhnya untuk mengikuti audisi. Ia akhirnya lolos dan menjalani masa pelatihan selama tiga tahun. 

Di tahun 2013, V akhirnya resmi debut menjadi member BTS bersama dengan RM, Jin, Suga, Jhope, Jimin, dan Jungkook dengan lagu debut berjudul "No More Dream." Berasal dari agensi kecil, banyak orang yang pada saat itu meremehkan grup mereka. Kesuksesan yang diraih pun membutuhkan waktu yang lama. Di tahun 2015, V dan member lainnya baru bisa mendapatkan first win di musik show dengan lagu berjudul "I Need You."

Dengan kerja keras tiada henti, nama BTS menjadi sangat populer, begitu juga dengan nama V. Semakin dewasa, visual V juga semakin menawan. Terbukti, di tahun 2017 ia berhasil memperoleh peringkat satu sebagai pria paling tampan versi majalah TC Candler. Di tahun ini juga, V debut akting dalam film Hwarang yang sukses meraih perhatian penonton. 

Setelah berkarier selama sepuluh tahun sebagai grup, kini V dan member lainnya memutuskan untuk debut solo. V merilis beberapa lagu seperti, "Slow Dancing", "Rainny Days", "Blue" yang dikemas dalam album bertajuk Layover.

3. Karya solo

V BTS (instagram.com/thv)

V juga kerap merilis lagu solonya baik sebagai hadiah untuk ARMY atau intuk soundtrack drama. Berikut ini ada beberapa lagu solo V yang wajib masuk playlist musikmu. 

  1. "Sweet Night"
  2. "Itaewon Class."
  3. "Scenery"
  4. "Winter Bear" 
  5. "Snow Flower"
  6. "Rainny Days"
  7. "Slow Dancing"
  8. "Love Me Again"
  9. "Blue"
  10. "For Us"

4. Fakta menarik

V BTS (instagram.com/thv)

V merupakan salah satu idol yang memiliki kemampuan ambidexterous. Ambidexterous sendiri adalah kemampuan menggunakan kedua tangan kanan dan kiri dengan sama baiknya. Dengan demikian, ia dapat menulis dengan tangan kiri atau tangan kanan secara sama baiknya. V juga memiliki anjing kesayangan bernama Yeontan. Saking spesialnya, Yeontan jadi cover album solo V, lho. Ia juga mengajak Yeontan dalam di kegiatan solonya. 

Member BTS lainnya setuju bahwa V adalah member yang unik. Ia bahkan punya julukan alien, lho. Pemikiran-pemikiran uniknya selalu membuat orang heran dan kaget akan ide-ide cemerlangnya. Pesona V tidak hanya ada pada visualnya yang menawan, tapi juga ada di deep voice-nya yang tidak semua idol miliki. 

Itu dia profil dan fakta menarik V BTS yang resmi debut solo. Saat ini, V disibukkan dalam masa promosinya sebagai solois. Lagu solonya pun berhasil meraih banyak penghargaan baik di Korea maupun di Internasional, lho. Congrats, V. 

Sumber informasi artikel :

https://kprofiles.com/bts-bangtan-boys-members-profile/

Meyendah Lestari