Sosok Arya Saloka seolah tak pernah lepas dari bahan perbincangan warganet. Mulai dari isu permasalahan rumah tanggannya dengan Putri Anne hingga penampilannya.
Seperti halnya baru-baru ini, Arya Saloka masuk dalam nominasi Indonesian Television Awards 2023. Bersama Amanda Manopo, keduanya berada di kategori Artis Televisi Terpopuler.
Tak hanya itu, Arya Saloka juga masuk dalam nominasi Aktor Sinetron Terpopuler dengan kandidat lainnya seperti Achmad Megantara hingga Samuel Zylgwyn.
Dalam menghadiri acara yang digelar pada Senin (25/09/2023) tersebut, Arya Saloka yang kini tampak brewokan lebat itu terlihat mengenakan blazzer panjang berwarna coklat tua dengan ikat pinggang.
Suami Putri Anne itu mengenakan turtle neck dan celana kain berwarna coklat tua. Melengkapi penampilannya, terdapat kain tenun yang diselipkan di dalam blazzer yang dikenakan oleh Arya Saloka.
Penampilan Arya Saloka saat hadir dalam Indonesian Television Awards 2023 tersebut seketika menjadi sorotan dan dibanjiri pujian oleh warganet.
Sayangnya, tak sedikit pula yang justru salah fokus dan mencibir kumis serta brewok Arya Saloka.
Segelintir warganet menyayangkan Arya Saloka yang tak mencukur kumis dan brewoknya. Sebab menurut mereka, wajah Arya Saloka terlihat lebih dewasa dan tak muda.
"Aduh aduh mas, brewok dan kumismu kok tambah lebat sih. Semoga segera dicukur ya mas. Biar makin muda," tulis @saf***.
"Nggak bisa apa brewoknya dicukur dulu mas, jadi kelihatan dekil," komentar @tri***.
"Mas kumismu udah panjang, cukur dikit mas," tambah @an*****.
"Aku sedikit kecewa malam ini dengan jenggot dan kumismu mas," sahut @cu***.
"Kok Arya keliatan tua dan kucel ya," timpal @sr***.
Baca Juga
-
Raih 57 Juta Views, Play Dirty Masuk Top 10 Film Terpopuler di Prime Video
-
Disarankan Profesor IPB: Ini Cara 'Melatih' Sistem Imun Anda dengan Makanan Fermentasi
-
Review Film The Ghost Game: Ketika Konten Berubah Jadi Teror yang Mematikan
-
Banjir Bukan Takdir: Mengapa Kita Terjebak dalam Tradisi Musiman Bencana?
-
Nova Arianto Promosi, Siapa Kandidat Pelatih Baru Timnas Indonesia U-17?
Artikel Terkait
-
Baca Nominasi Bareng Luna Maya, Penampilan Arya Saloka Disebut Kebanting: Berasa Jalan Sama Supir
-
Murka! Kakak Putri Anne Diduga Serang Kakak Arya Saloka: Jangan Bacot Sana Sini
-
Arya Saloka Pakai Filter Jadi Kakek-kakek, Malah Disemprot Netizen: Gara-gara Sinetron, Anak Istrimu Jadi Korban
-
Dicibir Pengangguran oleh Warganet Gegara Kerap Live di TikTok, Putri Anne Kesal: Ini Kerjaannya!
-
Diduga Masih 'Terluka' Parah, Putri Anne Tolak Undangan Feni Rose Bahas Rumah Tangganya
Entertainment
-
Raih 57 Juta Views, Play Dirty Masuk Top 10 Film Terpopuler di Prime Video
-
6 Karakter Penting di Drama Legend of The Female General, Siapa Favoritmu?
-
Rilis Teaser, The Hunger Games: Sunrise on the Reaping Tayang November 2026
-
Sinopsis Film India '120 Bahadur', Dibintangi Farhan Akhtar
-
So Sweet, Omara Esteghlal Dedikasikan Piala Citra Pertamanya untuk Prilly!
Terkini
-
Disarankan Profesor IPB: Ini Cara 'Melatih' Sistem Imun Anda dengan Makanan Fermentasi
-
Review Film The Ghost Game: Ketika Konten Berubah Jadi Teror yang Mematikan
-
Banjir Bukan Takdir: Mengapa Kita Terjebak dalam Tradisi Musiman Bencana?
-
Nova Arianto Promosi, Siapa Kandidat Pelatih Baru Timnas Indonesia U-17?
-
Bukan Cuma Wortel, 5 Buah Ini Ternyata 'Skincare' Alami buat Matamu