Drama Stand by Me diadaptasi dari novel Those Youthful Times That Can't Go Back karya Tong Hua. Drama ini menggambarkan perjalanan Luo Qiqi dengan cinta, persahabatan, dan perubahan dalam hidup serta pemikiran orang-orang di sekitarnya.
Stand by Me disutradarai oleh Wang Zhiyong dan naskahnya ditulis oleh Wu Tong. Sebelumnya Wu Tong pernah bekerja naskah drama remaja A Love So Beautiful (2017) dan With You (2016). Nah, berikut sinopsis drama China Stand by Me.
Sinopsis drama Stand by Me
Stand by Me mengambil latar tahun 1990-an. Kisahnya mengikuti Luo Qiqi (Zhao Jinmai) tumbuh dewasa.
Luo Qiqi tinggal bersama kakeknya sejak kecil dan menjadi pribadi yang keras kepala. Sejak mulai sekolah, ia memberontak dan menolak untuk disiplin. Kemudian ia memasuki masa-masa sekolah menengah yang agak kacau.
Sebagai siswa sekolah menengah atas, ia menghadapi tekanan untuk lulus ujian masuk perguruan tinggi dan diterima di universitas yang bagus. Dengan sifat keras kepalanya, ia ia menolak menerima kekalahan dan berjuang untuk maju.
Namun, hal yang sama tidak bisa dikatakan dalam percintaan. Sejak sekolah dasar, Luo Qiqi diam-diam menyukai Zhang Jun (Wu Jiakai), tapi ketika itu Zhang Jun naksir Guan He (Zhao Zhao Yi).
Guan He seperti dewi di mata orang-orang dan Luo Qiqi ingin menjadi sepertinya. Selama ini Luo Qiqi salah memahami hubungan pertemanan mereka.
Luo Qiqi dan Zhang Jun berhasil berkencan di sekolah menengah, tapi akhirnya putus. Luo Qiqi melanjutkan kuliah di Universitas Tsinghua, lalu pindah ke Amerika Serikat setelah lulus.
Zhang Jun selalu mengira bahwa Luo Qiqi tidak mencintainya, sampai bertahun-tahun kemudian ketika dia menemukan suatu rahasia. Namun semuanya sudah terlambat.
Luo Qiqi juga bersahabat dengan Xu Xiaobo (Bai Yufan). Ia baru menyadari bahwa semakin sulit untuk memahami hubungan mereka. Kadang-kadang perasaannya terhadap Xu Xiaobo telah berkembang menjadi sesuatu yang lebih, tapi sepertinya mereka tidak lebih dari sahabat.
Drama ini menggambarkan persahabatan, cinta, dan nilai-nilai kehidupan yang penuh nuansa emosional. Luo Qiqi memulai perjalanan untuk memahami sebagian besar hidupnya. Akankah pelajaran yang dia peroleh semasa muda akan membawanya ke masa depan yang lebih cerah?
Baca Juga
-
Rayakan Ulang Tahun ke-42, Ini 5 Drama Xu Hai Qiao yang Tayang di WeTV
-
5 Short Drama China yang Dibintangi Jin Mei Chen, Beragam Genre!
-
5 Drama China yang Dibintangi Wu Yuheng, Ada The Blossoming Love
-
5 Drama China Tayang April 2025, Ada The Demon Hunter's Romance
-
Ada Falling Before Fireworks, Ini 4 Drama Hanna Lu yang Tayang di iQIYI
Artikel Terkait
-
Couple Favorit Hospital Playlist Ini Dikabarkan Tampil di Resident Playbook
-
Ulasan Film No More Bets: Jerat Penipuan Online dan Perdagangan Manusia
-
The Help: Potret Kefanatikan Ras dan Kelas Sosial di Era Tahun 1960-an
-
Rayakan Ulang Tahun ke-42, Ini 5 Drama Xu Hai Qiao yang Tayang di WeTV
-
Band Mido and Falasol Dipastikan Isi OST Resident Playbook Setelah 4 Tahun
Entertainment
-
Lingling Jadi Idol K-Pop Malaysia Pertama, Siap Debut Akhir Mei 2025
-
Selamat! Mark NCT Raih Trofi Ketiga Lagu 1999 di Program 'Music Core'
-
Dibintangi Marlon Wayans, Film Horor Bertajuk Him Bagikan Teaser Perdana
-
Due Tahun Kepergian Moonbin, Moon Sua Cover Lagu Always Remember Us This Way
-
Jin BTS Siap Temui ARMY Lewat Tur Solo Perdana RUNSEOKJIN_EP.TOUR
Terkini
-
Review Film Warfare: Tunjukkan Perang dan Kekacauan dengan Utuh serta Jujur
-
Hidup dalam Empati, Gaya Hidup Reflektif dari Azimah: Derita Gadis Aleppo
-
KH. Hasyim Asy'ari: Tak Banyak Tercatat, Tapi Abadi di Hati Umat
-
Pura Batu Bolong, Wisata Religi di Tepian Pantai Senggigi Lombok
-
Ulasan Film Secret Untold Melody: Rahasia Cinta di Balik Denting Indah Piano