Selebgram Fujianti Utami alias Fuji saat ini tengah disorot karena diduga mengambil semua barang milik mendiang Vanessa Angel.
Informasi tersebut mulanya diungkapkan oleh kakak Marissya Icha, Irene Bermawi melalui story Instagramnya.
Irene Bermawi diduga kesal karena sang adik dipojokkan dalam Fuji dengan mantan karyawannya yang turut menyeret nama Marissya Icha.
"Yang satu boncel pencitraan si maruk yang ambil tas Vaness semua diganti sama merek lain biar nggak ketahuan tas Vaness kemana semua," tulis Irene Bermawi dikutip pada Minggu (12/11/2023).
"Ketika Vaness habis dikubur gue yang dateng ke rumah Vaness saksinya Rico taroh di Mini Cooper gue waktu itu dia yang masukin sendiri, suruh umpetin tas Vaness semua, bill pembeliannya pun masih ada semua di Pak Bambang yang beliin tas itu semua," sambungnya.
Doddy Sudrajat selaku ayah kandung mendiang Vanessa Angel, mendadak ikut nimbrung permasalahan tersebut melalui DM Irene Bermawi.
Dalam DM yang diunggah oleh kakak Marissya Icha itu, Doddy Sudrajat mulanya bertanya dengan menyebut keluarga Haji Faisal sebagai keluarga serakah.
"Iren. Itu kenapa lagi rame Marissya Icha sama keluarga serakah," tanya Doddy Sudrajat.
"Iyah rame tuh di medsos di akun-akun gosip Marissya Icha VS keluarga serakah," sambungnya.
Irene Bermawi pun menjelaskan soal barang peninggalan mendiang Vanessa Angel yang diduga dikuasai oleh Fuji dan keluarganya.
Setelah itu, Doddy Sudrajat memakai peribahasa dan menyebut bahwa keluarga Haji Faisal dan Fuji tamak hingga serakah, karena mengambil semua barang mendiang Vanessa Angel.
Doddy Sudrajat membeberkan bahwa putrinya sekaligus adik kandung Vanessa Angel, Mayang, tak mendapatkan apapun karena sudah diambil oleh keluarga Fuji.
"Iyaa Irene, kayaknya air susu dibalas dengan air tuba. Sudah di atas, sudah terkenal, sudah dapat berkah dari almarhum Vanessa malah serakah tamak diambil semua barang-barang almh Vanessa. Mayang nggak dapat apa-apa dari semua barang almh Vanessa," ungkap Doddy Sudrajat.
Tag
Baca Juga
-
Ulasan Film Paddington in Peru: Petualangan Seru si Beruang Cokelat!
-
Ada LANY hingga Hearts2Hearts, LaLaLa Festival 2025 Umumkan Daftar Lineup
-
Review Novel 'Makhluk Bumi': Jadi Alien demi Bertahan di Dunia yang Gila
-
Ada Romcom Hingga Fantasi, 8 Drama Korea yang Tayang di Bulan April
-
Novel Larung: Kelanjutan Konflik dan Perjuangan Saman yang Kian Menegangkan
Artikel Terkait
-
Venna Melinda Panggil Fuji Mantu, Verrell Bramasta Kegirangan
-
Curhatan Hati Gala Sky Rayakan Lebaran, Ingin Vanessa Angel Hidup Lagi
-
Beda Fuji dan Verrell Bramasta Saat Ditanya Kejelasan Hubungan, Ada yang Menghindar
-
Fuji Diejek Jelek TikToker Malaysia, Psikolog Lita Gading Pasang Badan: yang Penting Populer
-
Verrell Bramasta Pernah Blak-blakan Suka Tipe Wanita Chindo, Fuji Tak Masuk Kriteria?
Entertainment
-
Ada LANY hingga Hearts2Hearts, LaLaLa Festival 2025 Umumkan Daftar Lineup
-
Ada Romcom Hingga Fantasi, 8 Drama Korea yang Tayang di Bulan April
-
Kai EXO 'Adult Swim', Menyelam dalam Perasaan Cinta Tanpa Rasa Takut
-
Hengkang dari SM Entertainment, Wendy dan Yeri Tetap Jadi Member Red Velvet
-
Ketagihan Drama Medis? 7 Tontonan Netflix Ini Wajib Masuk List!
Terkini
-
Ulasan Film Paddington in Peru: Petualangan Seru si Beruang Cokelat!
-
Review Novel 'Makhluk Bumi': Jadi Alien demi Bertahan di Dunia yang Gila
-
Novel Larung: Kelanjutan Konflik dan Perjuangan Saman yang Kian Menegangkan
-
Urgensi Pendidikan Budi Pekerti Ki Hadjar Dewantara vs Krisis Rasa Bersalah
-
Mengejutkan! Maarten Paes Kritik Taktik dari Patrick Kluivert di Timnas Indonesia