Kiky Saputri menjawab pertanyaan netizen terkait calon presiden alias capres yang akan dipilihnya pada pilpres mendatang. Kiky diketahui memang sangat aktif dalam mengomentari para capres terutama setelah gelaran debat capres pertama selesai ditayangkan.
Banyak sekali yang menganggap Kiky adalah bagian dari buzzer paslon nomor 2 yaitu Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming.
Hal tersebut dikarenakan Kiky dianggap tidak pernah berani meroasting Prabowo Subianto di berbagai kesempatan. Namun Kiky pernah menjelaskan jika dirinya memang belum berkesempatan untuk meroasting capres nomor urut 2 tersebut.
Sementara itu netizen rupanya menaruh rasa penasaran terhadap capres pilihan Kiky Saputri lantaran Kiky memang belum pernah menentukan sikap ke mana arah dukungannya tersebut.
"Udah jangan sedih, emang kamu sebenernya dukung siapa, aku mau ikut kamu aja nih ki," tanya akun @pej*** pada Kiky Saputri.
Tidak buru-buru menjawab dengan nama capres pilihannya, Kiky memilih untuk mencari informasi dari berbagai sumber mengenai para capres tersebut.
"Tunggu dulu ya.. Aku masih butuh banyak dialog dan diskusi dari berbagai sumber. Karena kadang apa yg kita liat di permukaan, jauh beda sama apa yg sebenernya terjadi di dalam," jawab Kiky bijak dikutip dari akun X nya @kikysaputrii pada Senin (18/12/2023).
Kiky yang kerap meroasting pejabat itu memang cukup intens memantau perkembangan capres yang sudah mulai berkampanye. Pada debat perdana yang berlangsung pada 12 Desember kemarin, Kiky tidak segan-segan memuji capres yang memang menurutnya patut diapresiasi dalam debat tersebut.
Namun tetap saja, arah dukungan Kiky selalu dianggap condong pada salah satu capres saja yaitu Prabowo Subianto. Gerah selalu dibilang mendukung capres tertentu, Kiki bahkan mengaku dirinya menolak job MC dan roasting yang ditawarkan oleh beberapa partai.
Kiky khawatir jika kehadirannya sebagai pengisi acara partai justru dianggap sebagai bentuk dukungannya terhadap capres yang diusung partai tersebut.
"Ini nih yang bikin puluhan tawaran MC dan Roasting dari partai gue tolak-tolakin. Males langsung dianggap “waaaaah si Kiky ada di pihak ini nih” tulis Kiky di akun X nya dikutip pda Sabtu (16/12/2023).
Lalu menurut kamu kira-kira Kiky bakal pilih capres nomor urut berapa nih?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Terungkap! Motif Armor Toreador Lakukan KDRT ke Cut Intan Nabila, Polisi Dalami Kasus
-
Video Detik-detik Penangkapan Armor Toreador Usai Viral Lakukan KDRT pada Cut Intan Nabila
-
Armor Toreador Terlilit Utang Miliaran Rupiah, Alvin Faiz Jadi Korban
-
Kartika Putri Murka Disebut Hijrah karena Takut Ketahuan Prostitusi: Fitnahan Terkejam!
-
Selebgram Cut Intan Nabila Alami KDRT, Unggahan Sebelumnya Diduga Jadi Kode
Artikel Terkait
-
Ditanya Bakal Berpasangan dengan Ahok di Pilpres 2029, Anies: Emang Saya Pasti Maju?
-
Bahas IKN, NasDem Beri 'Nasehat' untuk Presiden Prabowo: Daripada Jadi Rumah Hantu
-
Prioritaskan Anak, Kiky Saputri Rela Tolak Job demi Keluarga
-
Kapolri Minta Hima Persis Bersinergi Kawal Program Pemerintahan Prabowo-Gibran
-
5 Fakta Viral Gubernur Jambi Al Haris Tidur Saat Presiden Prabowo Pidato: Risiko Jadi Pemimpin!
Entertainment
-
Bintangi The Savant, Jessica Chastain Siap Bongkar Kejahatan di Dunia Maya
-
5 Rekomendasi Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada The Fantastic Four: First Steps
-
Rilis Trailer Baru, The Long Walk Kisahkan Kompetisi Jalan Kaki Mematikan
-
Comeback Agustus, IVE Bagikan Spoiler Lagu Baru di Gayo Daejeon Summer 2025
-
Final Destination: Bloodlines Bakal Tayang di HBO Max, Catat Tanggalnya!
Terkini
-
4 OOTD Soft Chic ala Kang Hanna, Bisa Buat Ngampus Sampai Ngopi!
-
Review Anime Tasokare Hotel, Kisah Sebuah Penginapan Antara Dua Dunia
-
4 Gaya Girly Street Style ala Roh Jisun Buat Inspirasi Daily Outfit-mu!
-
Pol Espargaro Komentari Performa Pecco Bagnaia: Dia Terlihat Tidak Nyaman
-
Menang Telak Lawan Arema, Performa Persija Jakarta Lampaui Ekspektasi