Ardi Bakrie belum lama ini banjir kritikan pedas dari netizen usai beri tips cara dapatkan pasangan spek Nia Ramadhani.
Bukan rahasia lagi jika kehidupan Nia Ramadhani setelah dipersunting pengusaha tajir yang merupakan seorang putra dari Abu Rizal Bakrie itu langsung berubah drastis layaknya seorang putri kerajaan.
Ardi Bakrie yang tajir melintir itu juga dianggap beruntung karena memiliki istri secantik Nia Ramadhani. Bahkan anak sulung Ardi dan Nia juga sangat menawan persis paras sang ibu.
Mendapati kenyataan memiliki istri cantik tersebut, Ardi Bakrie lalu memberikan tips cara dapatkan pasangan spek Nia Ramadhani.
Melalui video yang diunggah ulang akun @rumpi_gosip, Ardi Bakrie membocorkan rahasianya tersebut. Dalam video yang diunggah itu terlihat Ardi Bakrie dan Nia Ramadhani yang sedang berlibur di Amerika dengan latar belakang salju.
Ardi Bakrie terlihat memeluk Nia Ramadhani dari belakang saat mengucapkan petuahnya.
Anak Aburizal Bakrie itu menyinggung soal harta kekayaan yang harus dimiliki seorang pria untuk mendapatkan perempuan layaknya Nia Ramadhani.
"Kalau kamu mau dapatkan perempuan seperti ini, isi uang dalam rekeningmu, biaya perawatan dia cukup mahal," kata Ardi Bakrie sambil memeluk istrinya tersebut.
Mendengar penuturan sang suami, Nia Ramadhani pun langsung tertawa terbahak-bahak bersama dengan Ardi Bakrie.
Mendengar tips yang dibagikan oleh Ardi Bakrie itu, netizen lantas menginggalkan beragam tanggapan di kolom komentar. Kebanyakan netizen mencibir dan menghujat Ardi Bakrie karena dinilai hanya memikirkan soal harta saja.
"Sombong banget sih, ntar dikasih penyakit ain baru nangis," komen akun @ely***
"Hmm itu lagi ada uang, tapi lihat nanti kalau gak ada uang apa masih sayang," sindir akun @iphe***
"Inget bang, di atas langit masih ada Hotman Paris," komen akun @sch***
Ardi Bakrie dan Nia Ramadhani menikah pada April 2010 lalu. Walaupun Nia Ramadhani sempat terlibat kasus penyalagunaan obat-obatan terlarang, kehidupan rumah tangga Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie jauh dari isu miring.
Selama pernikahannya, Ardi Bakrie dan Nia Ramadhani dikarunia 3 orang anak. Anak-anak mereka bernama Mikhayla Zalinda Bakrie, Mainaka Zanatti Bakrie dan Magika Zalardi Bakrie.
Baca Juga
-
Terungkap! Motif Armor Toreador Lakukan KDRT ke Cut Intan Nabila, Polisi Dalami Kasus
-
Video Detik-detik Penangkapan Armor Toreador Usai Viral Lakukan KDRT pada Cut Intan Nabila
-
Armor Toreador Terlilit Utang Miliaran Rupiah, Alvin Faiz Jadi Korban
-
Kartika Putri Murka Disebut Hijrah karena Takut Ketahuan Prostitusi: Fitnahan Terkejam!
-
Selebgram Cut Intan Nabila Alami KDRT, Unggahan Sebelumnya Diduga Jadi Kode
Artikel Terkait
-
Jadi Miliarder Termuda, Ini Sosok Pria Berusia 19 Tahun yang Punya Harta Kekayaan Rp 90 Triliun
-
Harta Kekayaan Helmy Yahya Si Raja Kuis, Kini Ditunjuk Jadi Komisaris Independen Bank BJB
-
Ini Sosok Janda yang Jadi Miliarder dengan Harta Rp 1.686 Triliun
-
Cerita Nia Ramadhani Belanja di Amerika sampai Kartu Debit Minus, Kok Bisa Tetap Dipakai?
-
Siapa Suami TikToker Dilan Janiyar? Berani Tuntut Harta Gono-gini Miliaran ke Istri
Entertainment
-
Pilih Tekuni Musik Trot, Sungmin Super Junior Tinggalkan SM Entertainment
-
Sindrom Marie Antoniette: Karakter Anime Berambut Putih Ini Punya Trauma!
-
Glen Powell Jadi Penulis dan Pemain di Film Komedi Garapan Judd Apatow
-
Kontrak Berakhir, Jinho PENTAGON Putuskan Hengkang dari CUBE Entertainment
-
3 Karakter Kuat akan Dikalahkan Bonney dengan Mudah di Duel Anime One Piece
Terkini
-
Review Film Without Arrows: Dokumenter yang Diam-Diam Menancap di Hati
-
Manusia Is Value Ekonomi, Bukan Sekadar Objek Suruhan Kapitalisme
-
PSSI Segera Rekrut Direktur Teknik, Makin Serius Cari Talenta Potensial
-
Biar Makin Fresh di Weekend, Sontek 4 Outfit Lucu ala Kim Hye Yoon!
-
Anti Ribet, Ini 4 Ide Outfit Harian Cozy ala Siyoon Billlie yang Bisa Kamu Tiru