Keempat member boy group Teen Top kini telah resmi berpisah dari agensi Top Media. Mengutip dari Soompi pada Kamis (28/12/2023), Top Media secara resmi mengumumkan berakhirnya kontrak eksklusif 2 member Teen Top, yakni Chunji dan Ricky.
Sebelumnya member Niel dan Changjo telah berpisah dengan Top Media sekitar dua tahun yang lalu, menyusul habisnya kontrak eksklusif keduanya.
Meskipun kini keempat member Teen Top tak lagi berada di bawah naungan Top Media, pihak agensi menekankan bahwa Teen Top akan tetap melanjutkan aktivitas grup mereka.
Tahun ini Teen Top sukses melakukan comeback dengan 4 anggota, meskipun Niel dan Changjo telah menandatangani kontrak dengan agensi yang berbeda.
Berikut isi surat pernyataan resmi dari pihak Top Media mengenai berakhirnya kontrak Ricky dan Chunji.
“Halo, ini Top Media. Pertama-tama kami ingin mengucapkan rasa terima kasih kepada semua penggemar yang telah memberikan banyak cinta kepada Teen Top. Kami ingin memberitahukan kepada kalian bahwa kontrak eksklusif kami dengan member Ricky dan Chunji telah berakhir,” jelas Top Media.
Mereka melanjutkan, “Kami dengan tulus mengucapkan terima kasih kepad Ricky dan Chunji yang telah tumbuh bersama kami untuk waktu yang lama sejak debut mereka pada tahun 2010.”
Top Media juga meminta para penggemar untuk terus memberikan dukungan kepada member Teen Top untuk aktivitas mereka di masa depan.
Sementara itu, mengenai aktivitas Teen Top di masa depan, Top Media telah membuat persetujuan bersama keempat member, yakni Chunji, Niel, Ricky, dan Changjo untuk tetap melanjutkan aktivitas mereka sebagai grup.
Mereka juga berjanji akan membalas dukungan penggemar melaui musik dan penampilan yang keren di masa depan.
“Terkait aktivitas Teen Top di masa depan, agensi kami dan member Chunji, Niel, Ricky, dan Changjo, telah setuju untuk melanjutkan aktivitas grup dengan 4 anggota,” imbuh pihak agensi.
“Kami akan terus membalas cinta penggemar melalui musik yang bagus dan penampilan keren di masa yang akan datang. Terima kasih,” tutup pihak Top Media.
Para penggemar pun ikut mendoakan yang terbaik untuk keempat member Teen Top dan akan terus mendukung aktivitas mereka di masa depan.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Doh Kyung Soo Ajak Kita Nyanyi Bersama di Preview Lagu Terbaru Sing Along!
-
Sempat Diskip! Han So Hee Siap Gelar Fanmeeting di Jakarta Bulan Oktober
-
NCT Dream Ceritakan Kisah Cinta Pertama di Album Go Back To The Future
-
10 Hari Debut, Allday Project Raih TRofi Pertama Lagu Famous di M Countdown
-
Deja Vu oleh Rescene: Menelusuri Kenangan Demi Mencari Momen Tak Terlupakan
Artikel Terkait
-
Kontrak Eksklusif Segera Berakhir, Byun Yo Han Siap Masuk Pasar Free Agent
-
Perjalanan Selebgram Ricky Bagja, Dari Karyawan Bank Kini Mantab Hijrah
-
Dikonfirmasi, G-Dragon Resmi Berpisah dengan YG Entertainment
-
Termasuk Pratama Arhan, 4 Pemain Indonesia yang Kariernya Singkat di Liga Jepang
-
Thom Haye Beri Sinyal Positif untuk Dinaturalisasi, Posisi 3 Pemain Timnas Indonesia Ini Terancam
Entertainment
-
Gagal Pikat Penonton, Rating Film The Old Guard 2 di Rotten Tomatoes Jeblok
-
Spill Tur Dunia di Tahun 2026, BTS Bersiap Garap Album Baru di US
-
Doh Kyung Soo Ajak Kita Nyanyi Bersama di Preview Lagu Terbaru Sing Along!
-
Retak Jari Kaki, Youngjae TWS Tetap Tampil Live Sambil Duduk
-
Manga Black Clover Comeback! Tiga Chapter Baru Siap Dirilis 12 Agustus 2025
Terkini
-
Drama Diaspora Indonesia dalam Film Ali & Ratu Ratu Queens, Penuh Makna!
-
Mengenang Diogo Jota, Ternyata sang Pemain Pernah Bertarung dengan Penggawa Garuda
-
Ulasan Novel The Butcher's Daughter: Kisah Anak Pedagang Daging di London
-
4 Cleanser Lokal Kandungan Glycerin, Rahasia Kulit Kenyal dan Terhidrasi!
-
Tips Menguasai Teknik Dasar Futsal: Kunci Bermain Efektif di Lapangan Kecil