Drama Korea 'Marry My Husband' menunjukkan keksuksesannya dengan rating yang terus naik sepanjang episode. Pada episode ke-5 yang tayang pada Senin, 15 Januari mencatat rating 7,4% secara nasional. Sedangkan pada episode ke-6 yang tayang kemarin (16 Januari 2024) mencapai puncak tertingginya, yaitu 7,8% berdasakan AGB Nielson Korea Selatan.
Melansir Asianwiki, Rabu (17/1/2024) drama 'Marry My Husband' menceritakan tetang kesempatan kedua yang didapatkan Kang Ji Won. Ia telah melewati kehidupan sulit setelah menikahi lelaki yang salah dan divonis kanker. Kali ini ia bertekad untuk balas dendam dengan menikahkan suaminya dengan sahabatnya yang telah berselingkuh di masa depan.
Sebenarnya adalah hal yang mengejutkan bahwa drama ini memperoleh rating yang terus meningkat. Sebelumnya, skandal mengenai Park Min Young dengan mantan kekasihnya kembali mencuat. Berawal dari tahun 2022 Park Min Young menghadapi rumor kencan dengan Kang Jong Hyun.
Kekasihnya ditangkap dan didakwa atas tuduhan penggelapan sekitar 62,8 miliar won dari afiliasi Bithumb. Setelah itu pihak Park Min Young memberi klarifikasi bahwa ia telah putus dengan kekasihnya.
Kemudian baru-baru ini, tepatnya pada 15 Januari, Dispatch kembali mengungkap fakta bahwa Park Min Young menerima biaya hidup sebesar 250 juta won dari Kang Jong Hyun selama hubungan mereka.
Atas skandal tersebut, knetz memberikan deklarasi bahwa mereka akan memboikot drama 'Marry My Husband'. Padahal drama ini baru saja tayang telah menunjukkan respon yang positif bagi masyarakat.
Diketahui bahwa Korea Selatan sangat kuat dengan cancel culture. Siapa saja publik figur yang membuat skandal atau terlibat masalah cenderung ditolak oleh masyarakat. Kehadirannya tidak diinginkan karena dikhawatirkan akan memberikan contoh yang buruk bagi masyarakat.
Namun, ternyata ancaman boikot tersebut hanya angin lalu. Hal ini dibuktikan dengan rating drama 'Marry My Husband' yang terus meroket di tengah skandal panas. Bahkan bisa mencetak rating pribadi tertinggi sepanjang penayangannya.
Memang alur cerita tentang balas dendam menarik untuk disaksikan. Memberikan kepuasan tersendiri bagi penonton yang menyaksikannya. Kalau kalian tim yang ikut memboikot atau tetap menikmati karya Park Min Young?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Rilis Teaser Perdana, Drama Korea 'Crushology 101' Siap Tayang April 2025
-
Jadi Comeback Seo Kang Joon, Drama Undercover High School Raih Popularitas
-
Rating Merosost, Gong Hyo Jin Ungkap Pemikiran Ending When the Stars Gossip
-
Tayang April, Kim Hye Ja dapat Hadiah dari Surga di Drama Korea 'Heavenly Ever After'
-
Sidang Usai, Yoo Ah In Comeback Lewat Film 'The Match' dengan Lee Byung Hun
Artikel Terkait
-
Tamat Minggu Ini, 5 Pertanyaan yang Harus Terjawab di Ending Drama Korea My Demon
-
8 Rekomendasi Drama Korea Ringan Tahun 2023, Ada yang Masih Tayang!
-
Spoiler Drama Love Song for Illusion Episode 5: Yeon Wol Bunuh Sang Raja?
-
Usung 7 Kisah Horor, Ini Dia Daftar Cast Pemain Drama Korea Tarot
-
Sinopsis Drama Korea Wedding Impossible, Kisah Pernikahan Palsu Dua Sahabat
Entertainment
-
Ringkasan Pengumuman di Anime Expo 2025, Banyak Seri Apik Bakal Dirilis!
-
Cate Blanchett Muncul di Squid Game 3, Spoiler Gabung Versi Amerika?
-
Sutradara Spill Cerita F1 Bila Lanjut Sekuel, Ingin Ada Tom Cruise!
-
Dandadan Season 2 Resmi Tayang, Sutradara Ungkap Perbedaan dari Versi Manga
-
Choo Young Woo dan Shin Shi Ah Bintangi Remake Film Romantis Jepang
Terkini
-
Persebaya Jamu PSIM Yogyakarta di Pembuka Super League, Bekal Lebih Matang?
-
Kamu Lelah, Aku Juga: Beban Mental Seumur Hidup bagi Perempuan dan Laki-Laki
-
Manusia vs Notifikasi: Tradisi Multitasking dan Fokus yang Tak Punya Ruang
-
Zero Waste demi Estetika? Saat Aktivisme Lingkungan Kehilangan Akar Sosial
-
4 Pelembab Cream untuk Kulit Kering dan Perbaiki Skin Barrier, Rp100 Ribu!