Ajang musik mingguan SBS ‘Inkigayo’ baru saja menayangkan episode terbaru mereka pada Minggu (21/1/2024). Dalam episode terbaru tersebut menampilakan sejumlah panggung comeback dan debut dari para idola K-Pop favorit saat ini.
Tak ketinggalan pula perebutan peringkat pertama oleh 3 lagu yang dinominasikan, yaitu lagu ‘Rhapsody of Sadness’ dari penyanyi Lim Jae Hyun, lagu ‘Love 119’ dari boy group RIIZE, serta lagu ‘Untouchable’ dari girl group ITZY.
Mengutip dari akun KPOP Music Show Analysis pada Senin (22/1/2024), RIIZE keluar sebagai pemenang pertama lewat lagu ‘Love 119’ dengan mengumpulkan nilai sebanyak 6167 poin.
Di tempat kedua diduduki oleh ITZY dengan lagu terbaru mereka bertajuk ‘Untouchable' yang berhasil mengumpulkan nilai sebesar 5530 poin.
Sedangkan lagu ‘Rhapsody of Sadness’ milik penyanyi Lim Jae Hyun berada di tempat ketiga dengan perolehan nilai sebesar 4864 poin.
Ini merupakan kemenangan ke-2 lagu ‘Love 119’ di ajang musik mingguan. Sekaligus kemenangan ke-2 RIIZE secara keseluruhan sejak mereka debut pada bulan September 2023 lalu. Setelah sebelumnya mereka juga berhasil meraih peringkat pertama di Mnet ‘M Countdown’.
Dengan kemenangan ini, RIIZE juga mencatat rekor sebagai boy group pertama yang debut sejak tahun 2020 yang berhasil memenangkan trofi di ajang musik mingguan SBS 'Inkigayo'.
Meski tak hadir menerima trofi kemenangan mereka secara langsung, RIIZE mengucapkan rasa terima kasihnya kepada para penggemar melalui akun media sosial mereka.
Tak hanya itu, lagu ‘Love 119’ juga terus mengalami kenaikan peringkat di sejumlah platform streaming musik lokal termasuk meraih posisi Top 4 di Melon Top 100, dan peringkat No.1 di Bugs.
Lagu-lagu milik RIIZE lainnya seperti 'Get A Guitar' dan 'Talk Sexy' juga tengah mengalami kenaikan peringkat di sejumlah chart musik lokal.
Sementara itu, selain mengumumkan RIIZE sebagai pemenang, ajang musik mingguan ‘Inkigayo’ juga menghadirkan sejumlah panggung menarik dari ITZY, NMIXX, SISTAR 19, Choi Ye Na, H1-KEY, Hui Pentagon, B1A4, Class:y, 8TURN, TRENDZ, DXMON, Gyubin, Geenius, ALL(HOURS), Jeong Sewoon, dan JD1 (Jeong Dong Won).
Sekali lagi selamat untuk kemenangan kedua RIIZE lewat lagu ‘Love 119’.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
NCT Dream Raih Kemenangan Pertama Lagu When I'm With You di Show Champion
-
Catat Tanggalnya! BABYMONSTER Bakal Gelar Konser Debut di KSPO Dome Seoul
-
Laris! Konser NCT 127 'Neo City-The Momentum' di Seoul Habis dalam Sekejap
-
Kondisi Kesehatan Menurun, Soobin TXT Hentikan Jadwal untuk Sementara Waktu
-
WayV Ajak Kita untuk Bersemangat Maju ke Depan Lewat Lagu Baru 'High Five'
Artikel Terkait
-
Keluar dari RIIZE atas Desakan Fans, Seunghan Kini Pilih Berkarier Jadi Solois
-
Hengkang dari RIIZE, SM Umumkan Seunghan Bakal Debut Sebagai Artis Solo
-
Kalahkan aespa, Lagu Rose dan Bruno Mars 'APT.' Raih Trofi ke-5 di Inkigayo
-
Seunghan RIIZE dan Darurat Perundungan Online yang Semakin Meresahkan
-
Rose BLACKPINK dan Bruno Mars Raih Kemenangan ke-2 Lagu 'APT.' di Inkigayo
Entertainment
-
Nissa Sabyan dan Ayus Resmi Menikah Sejak Juli 2024, Mahar Emas 3 Gram dan Uang 200 Ribu
-
Spoiler! Hunter X Hunter Chapter 403: Balsamilco vs Pangeran Halkenburg
-
Shin Ye Eun dan Rowoon Bintangi Drama Saeguk Disney, 'The Murky Stream'
-
Intip Harga Tiket Konser Buzz NIKI di Jakarta 2025, Mulai Rp850 Ribu
-
Sedang dalam Tahap Produksi, Moving Dikonfirmasi Lanjut ke Season 2
Terkini
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
-
Ulasan Buku Sabar, Syukur, dan Ikhlas: Kunci Sukses Bahagia Dunia Akhirat
-
Hazelight Studios Umumkan Game Baru, Siap Hadirkan Inovasi Co-Op Unik!
-
Rencana Timnas Indonesia Panggil 3 Bintangnya Buat Vietnam Ketakutan