Buat kamu yang mendambakan tontonan super gore, Don't Breathe (2016) adalah film bergenre thriller horor yang pantang buat kamu lewatkan!
Bukan tanpa alasan! Film arahan sutradara Fede Alvarez dengan Rodo Sayagues sebagai peramu naskah ini dijamin bakal memberikan pengalaman menonton yang tak terlupakan. Pasalnya, film ini mengemas sederet adegan super gore, padat kengerian dalam latar waktu semalam.
Don't Breathe berkisah tentang empat remaja yang suatu hari terbesit merampok seorang veteran buta yang diberitakan mendapatkan biaya ganti rugi bernilai fantastis.
Kakek buta renta yang kaya adalah daya tarik yang tak tertolak oleh para remaja yang selalu mencari kesempatan kaya instan dengan cara yang mudah.
Tanpa pikir panjang, berbekal senjata api, para amatiran itu menempuh perjalanan demi melancarkan aksi perampokan. Singkatnya, mereka berhasil sampai di sana dan menyusup ke kediaman sang veteran buta.
Namun, belum juga sempat menggasak harta, si kakek buta sudah menyadari kehadiran mereka lewat bau dan suara asing (para perampok) yang ia tangkap dari udara.
Sekejap saja, para perampok amatir itu berkenalan dengan sisi kelam si kakek buta. Dan hanya dalam sepersekian detik saja, rekan mereka mati bermandikan darah setelah dilubangi tubuhnya dengan senjata api yang mereka bawa.
Alhasil, untuk menyelamatkan nyawa, para rekan si perampok terbunuh itu pun berusaha untuk tak bersuara, bahkan menahan napas supaya keberadaannya tak disadari oleh si kakek buta.
Namun, sehati-hatinya mereka melangkah, indera pendengaran dan insting si veteran buta tak dapat dikelabui. Tak butuh waktu lama untuk si veteran buta menyadari kalau masih ada beberapa perampok lagi yang bersembunyi di kediamannya.
Ulasan Film Don't Breathe
Serasa naik roller coaster, itulah yang saya rasakan sewaktu menyaksikan laga aktor Stephen Lang dalam film ini. Sebagai veteran buta berdarah dingin, Stephen Lang benar-benar jadi momok paling menakutkan dari penjahat manapun yang pernah saya tonton di film lain.
Aura mencekam langsung terasa menusuk setiap Stephen Lang muncul memenuhi layar, kerennya ketakutan para perampok di film ini turut saya rasakan di sepanjang alur cerita.
Malah, saking mencekamnya, saya dibuat ikutan panik dan menahan napas tiap kali tokoh veteran buta menjadikan para perampok bak hewan buruan tak berdaya.
Plot twist film ini pun benar-benar mengejutkan, tak hanya menakutkan sebagai pembunuh terlatih, veteran buta ini ternyata memiliki sisi yang jauh lebih kejam setelah rahasia kelamnya diketahui perampok yang ia jadikan buruan.
Secara keseluruhan, semesta film ini mengagumkan! Alur cerita yang rapi, cara eksekusi yang mantap dan kualitas akting Stephen Lang dan kawan-kawan yang memukau pada akhirnya melahirkan 'Don't Breathe' sebagai tontonan yang akan selalu berhasil menebar kengerian dan ketakutan bagi siapa pun yang menyaksikannya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
5 Film Korea 2025 Beragam Genre yang Pantang Buat Kamu Lewatkan, Ada Mickey 17
-
Ulasan Film The Call, Harga yang Harus Dibayar oleh Para Pengingkar Takdir!
-
Ulasan Better Man, Film Biopik Visioner dengan Eksekusi yang Cerdas
-
Ulasan Film With You in the Future, Saat Jatuh Cinta pada Orang yang Tepat
-
Ulasan Film Hereditary, Kisah Keluarga Diteror Perjanjian Nenek Moyang
Artikel Terkait
-
Resmi Bersaing, Jumbo dan Pabrik Gula Kini Selisih 500 Ribu Penonton
-
Bersaing Sengit, Komang dan Qodrat Tembus Dua Juta Penonton di Bioskop
-
Ulasan Novel Jar of Hearts: Terungkapnya Kasus Pembunuhan Setelah 15 Tahun
-
5 Film Korea 2025 Beragam Genre yang Pantang Buat Kamu Lewatkan, Ada Mickey 17
-
Review Film One to One - John and Yoko: Aktivisme, Seni, dan Politik
Entertainment
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
-
Park Bo Young Ambil Peran Ganda dalam Drama Baru, Visualnya Bikin Pangling
-
Resmi Bersaing, Jumbo dan Pabrik Gula Kini Selisih 500 Ribu Penonton
-
Bersaing Sengit, Komang dan Qodrat Tembus Dua Juta Penonton di Bioskop
-
Penampilan Jang Wonyoung di Acara Pop-Up Innisfree Tarik Perhatian Netizen: Seperti Peri!
Terkini
-
4 Ide OOTD Youthful ala Jiwoo Hearts2Hearts, Sederhana tapi Tetap Memikat!
-
Blak-blakan! Sandy Walsh Ngaku Beruntung Bela Timnas Indonesia Sejak Awal
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
-
Review Novel 'Totto-chan': Bukan Sekolah Biasa, Tapi Rumah Kedua Anak-anak
-
Benarkah 'Kerja Apa Aja yang Penting Halal' Tak Lagi Relevan?