Mo Bao Fei Bao merupakan penulis web novel populer asal China yang telah berhasil menelurkan banyak karyanya ke dalam bentuk drama. Salah satu serial yang sedang tayang saat ini dan trending di media sosial, yakni Amidst a Snowstorm of Love.
Hampir semua karya dari penulis Mo Bao Fei Bao ini menggambarkan karakter lelakinya memiliki sifat green flag.
Bahkan alur ceritanya juga minim konflik, sehingga wajar apabila semua karyanya yang diadaptasi ke dalam drama China sangat disukai oleh penggemarnya.
Penasaran drama China apa saja yang didaptasi dari web novel karya Mo Bao Fei Bao? Yuk simak selengkapnya di bawah ini!
1. One and Only
One and Only mengambil latar belakang pada masa dinasti Wei bagian Utara, yang mengisahkan tentang Pangeran Nanchen Zhou dengan Cui Shi Yi.
Pangeran Nanchen Zhou melakukan sumpah pada Raja Liu Hui yang saat itu naik takhta di usianya yang baru menginjak 6 tahun, bahwa ia tidak akan menikah dan memiliki keturunan.
Hal ini dilakukan agar tidak ada pertumpahan darah akan perebutan kekuasan kerajaan Zhongzhou. Di sisi lain, keluarga Cui memohon agar Pangeran Nanchen dapat menerima putri mereka Chui Shi Yi sebagai muridnya.
Namun siapa sangka hubungan antara murid dan guru itu berlanjut ke arah romansa, yang sayangnya justru membuat pertikaian dalam kerajaan Zhongzhou. Hingga membuat Pangeran Nanchen dijebak sebagai pembelot kerajaan.
2. Forever and Ever
Forever and Ever merupakan sekuel dari One and Only, yang juga karya dari Mo Bei Fei Bao. Sama halnya di musim pertama, sekuel keduanya ini masih dibintangi oleh Ren Jian Lun dengan Bai Lu.
Berbeda dengan One and Only, Forever and Ever mengambil latar masa kini. Mengisahkan romansa yang terjalin antara Shi Yi dengan Zhou Sheng Chen. Pertemuan keduanya memang seperti telah ditakdirkan oleh ikatan masa lalu.
Hingga akhirnya Zhou Sheng Chen memutuskan untuk melamar Shi Yi, dan menjadi pendukung bagi satu sama lainnya.
3. Road Home
Karya Mo Bei Fei Bao selanjutnya yang diadaptasi ke dalam serial drama China yakni Road Home. Mengusung genre melodrama, serial ini dibintangi oleh Jing Bao Ran, Tan Song Yun sebagai pasangan utamanya.
Drama ini mengisahkan sepasang kekasih yang bertemu kembali setelah terpisah selama belasan tahun karena perbedaan tempat tinggal. Lu Yan Chen dan Gui Xiao pertama bertemu pada masa SMA.
Keduanya saling jatuh cinta pada pandangan pertam dan berlanjut hingga mereka dewasa. Sayangnya Lu Yan Chen bekerja sebagi polisi dan ditugaskan di perbatasan kota.
Sedangkan Gui Xiao mendapatkan pekerjaan di dunia finansial. Perbedaan waktu dan tempat membuat keduanya putus. Namun ketika mereka dipertemukan kembali, ternyata rasa cinta di antara mereka masih ada.
4. Love Me Love My Voice
Love Me Love My Voice mengikuti kisah Gu Sheng dan Mo Qingcheng. Keduanya adalah sama-sama aktor pengisi suara. Namun Gu Sheng adalah seorang mahasiswa, sedangkan Mo Qingcheng adalah seorang dokter.
Keduanya bertemu secara tidak sengaja, terlebih Gu Sheng mengenali suara Mo Qingcheng terlebih dahulu. Rupanya pertemuan itu membuat mereka menjalin kerja sama hingga menimbulkan romansa di antara keduanya.
5. Go Go Squid!
Drama China ini mengikuti kisah Tong Nian, yang merupakan mahasiswa jurusan Imu Komputer sekaligus penyanyi sampul online yang terkenal. Suatu hari, takdir membawanya bertemu dengan Han Shang Yan.
Han Shang Yan merupakan orang yang dingin dan sulit didekati perempuan, membuat Tong Nian kehabisan akal. Meskipun begitu Tong Nian tak lantas putus asa untuk dapat dekat dengan Han Shang Yan.
Hingga akhirnya perlahan Han Shang Yan luluh pada Tong Nian, dan memanjakan wanita itu dengan kasih sayangnya.
6. Amidst A Snowstorm of Love
Karya terakhir dari Mo Bao Fei Bao yang dijadikan ke dalam drama yakni Amidst A Snowstorm of Love. Drama yang sedang tayang ini dibintangi oleh Leo Wu dan Zhao Jin Mai.
Mengikuti kisah dua atlet billiard profesional bernama Yi Yang dan Yin Guo. Keduanya bertemu di malam badai salju, dan membuat Yi Yang jatuh cinta pada pandangan pertama pada Yin Guo.
Pertemuan tidak sengaja itu justru menjadi obat sekaligus semangat bagi Yi Yang dan Yin Guo dalam mengejar cita-cita sebagai pemain billiard profesional.
Nah, itulah 6 karya web novel dari Mo Bao Fei Bao yang diangkat ke serial drama. Kalau kamu sudah nonton yang mana saja nih?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Dibintangi Kim Soo Hyun dan Jo Bo Ah, Ini Jadwal Tayang Drama Korea Knock Off
-
Spoiler When the Phone Rings Episode 1, Yoo Yeon Seok Dapat Ancaman?
-
Rilis Foto Pembacaan Naskah, Drama Love Scout Umumkan Jajaran Pemain Utama
-
Rilis 2025, Ji Chang Wook dan Doh Kyung Soo Bintangi Drama The Manipulated
-
Miliki Identitas Ganda, Lim Ji Yeon Ungkap Perannya di The Tale of Lady Ok
Artikel Terkait
-
Blossom in Darkness: Drama China Romantis Horor yang Dibintangi Li Hongyi dan Sun Zhenni
-
Segera Tayang, Ini Daftar Pemain dan Sinopsis Drama China The Land of Warriors
-
3 Drama China yang Dibintangi William Chan WeTV, Terbaru Ada See Her Again
-
3 Drama China yang Dibintangi Li Geng Xi, Terbaru Ada Later I Laughed
-
Ada Have a Crush on You, Ini 4 Drama China Marriage Life yang Populer di iQIYI
Entertainment
-
Makna Perjuangan yang Tak Kenal Lelah di Lagu Baru Jin BTS 'Running Wild', Sudah Dengarkan?
-
Puncak FFI 2024: Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Sapu Bersih 7 Piala Citra
-
Selamat! NCT Dream Raih Trofi ke-2 Lagu 'When I'm With You' di Music Bank
-
Disney Umumkan 5 Drama Korea yang Tayang di Tahun 2025, Ada Knock Off!
-
Intip Keseruan Idola SM Entertainment di Teaser Program The Game Caterers 2
Terkini
-
Ilusi Uang Cepat: Judi Online dan Realitas yang Menghancurkan
-
Dukungan Jokowi dalam Pilkada Jakarta: Apa yang Bisa Kita Pelajari?
-
Curi Perhatian! Ini Reaksi Pelatih PSBS Biak usai Strikernya Dipanggil Timnas Indonesia
-
Psikologi Feminisme di Buku Ada Serigala Betina dalam Diri Setiap Perempuan
-
Tak Turunkan Skuad Terbaik, Bisakah Timnas Indonesia Unjuk Gigi di Piala AFF 2024?