Tien Jen Huang merupakan sutradara asal China yang telah menggarap sejumlah drama. Diketahui, pria yang lahir pada 12 September 1971 ini mengawali debutnya sebagai sutradara dengan menggarap drama berjudul What Is Love tahun 2012.
Drama pertama yang disutradarainya itu dibintangi oleh Chris Wu, Jade Chou, Duncan Lai, Kimi Hsia, Luo Bei An dan Albee Liu.
Kini, Tien Jen Huang pun dikenal sebagai sutradara yang kerap menggarap sejumlah drama China dengan cerita menarik serta berhasil meraih rating tinggi.
Penasaran drama apa saja yang sudah disutradarainya? Berikut empat rekomendasi drama China terbaik yang disutradarai oleh Tien Jen Huang.
1. Sunshine of My Life (2021)
Drama yang rilis tahun 2021 ini mengisahkan tentang Tang Ming Xuan (Zhang Han), seorang manager umum Ming Yuan Fashion Group yang gila kerja. Bahkan, ia bertekad untuk tetap melajang dan fokus dengan karirnya.
Namun, semuanya berubah setelah ia bertemu dengan wanita cantik bernama Mo Fei (Xu Lu) yang menyukai sulaman tradisional dan akan menempuh pendidikan di Eropa.
2. Be My Princess (2022)
Drama Be My Princess mengisahkan tentang Ming Wei, seorang penerjemah paruh waktu yang menyukai akting. Lalu, ia mendapat kesempatan untuk menjadi pemeran utama di sebuah drama yang juga dibintangi oleh aktor populer bernama Mu Ting Zhou.
Mereka berdua pun memerankan kisah cinta antara putri dan master di Dinasti Ming. Suatu hari, Mu Ting Zhou mengalami kecelakaan dan hilang ingatan. Saat terbangun, Mu Ting Zhou menganggap dirinya sebagai pejabat tinggi di Tiongkok Kuno dan Ming Wei adalah seorang putri yang harus ia lindungi.
3. Here We Meet Again (2023)
Bergenre komedi romantis, drama Here We Meet Again mengisahkan tentang Xiang Yuan (Janice Wu) yang kembali bertemu dengan pria yang ia sukai saat masih remaja bernama Xu Yan Shi (Vin Zhang).
Meski memiliki latar belakang yang berbeda, Xiang Yuan dan Xu Yan Shi yang telah saling mencintai itu memutuskan saling mendukung untuk mewujudkan impiannya mereka.
4. Amidst a Snowstorm of Love (2024)
Amidst a Snowstorm of Love merupakan drama China garapan Tien Jen Huang yang tayang perdana pada 2 Februari 2024. Bergenre romantis, drama ini menceritakan tentang kisah cinta Yin Gou (Zhao Jin Mai) dan Lin Yi Yang (Leo Wu).
Yin Guo ialah seorang pemain billiard yang akan mengikuti kompetisi di New York. Lalu, ia bertemu dengan Lin Yi, mantan pemain snooker yang memutuskan untuk pensiun dini. Seiring berjalannya waktu, mereka berdua pun semakin dekat dan saling mendukung satu sama lain.
Nah, itulah empat rekomendasi drama China terbaik yang disutradarai oleh Tien Jen Huang. Ada yang sudah pernah kamu tonton?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Sinopsis Film Death Whisperer 2, Aksi Nadech Kugimiya Memburu Roh Jahat
-
Sinopsis Film I Want To Talk, Film Terbaru Abhishek Bachchan dan Ahilya Bamroo
-
Sinopsis One Win, Film Korea yang Dibintangi Song Kang Ho dan Park Jung Min
-
3 Drama China yang Dibintangi William Chan WeTV, Terbaru Ada See Her Again
Artikel Terkait
-
China Ciptakan 'Jubah Gaib' Baru untuk Pesawat Tempur, Tak Terdeteksi Radar Tercanggih
-
Jonatan Christie Tampil Antiklimaks, Gelar Tunggal Putra pun Melayang
-
Hanya Hadapi Anders Antonsen, Jonatan Christie Berpeluang Raih Gelar Juara
-
Profil Kamila Andini, Sutradara Ternama Sentil Kementerian Kebudayaan Karena Telat
-
Kalahkan Shi Yu Qi, Jonatan Christie Segel Tiket Final China Masters 2024
Entertainment
-
Dituntut Selalu Sempurna, Rose BLACKPINK Ungkap Sulitnya Jadi Idol K-Pop
-
Review Film The Burial, Kisah Nyata Pengacara yang Menemukan Sahabat Sejati
-
3 Rekomendasi Drama Upcoming Beragam Genre yang Layak Kamu Nantikan
-
Episode 2 'Love Your Enemy': Rating Melonjak, Cinta & Rivalitas Makin Seru!
-
Jung Woo-sung Konfirmasi Punya Anak dengan Model Moon Ga-bi
Terkini
-
Janji Menguap Kampanye dan Masyarakat yang Tetap Mudah Percaya
-
Kehidupan Seru hingga Penuh Haru Para Driver Ojek Online dalam Webtoon Cao!
-
4 Rekomendasi OOTD Rora BABYMONSTER yang Wajib Kamu Sontek untuk Gaya Kekinian
-
Ulasan Film The French Dispact: Menyelami Dunia Jurnalisme dengan Gaya Unik
-
Ulasan Buku Bertajuk Selamat Datang Bulan, Kumpulan Puisi Ringan dengan Makna Mendalam