KBS 2 TV kembali membagikan sejumlah still cuts dari adegan pasangan pemeran utama untuk drama terbaru bertajuk ‘Beauty and Mr. Romantic’.
Kali ini, Im Soo Hyang dan Ji Hyun Woo harus menghadapi kenyataan bahwa keduanya akan berakhir dipasangkan di mana pun mereka bertemu.
Mengutip dari Soompi pada Selasa (5/3/2024), ‘Beauty and Mr. Romantic’ menceritakan kisah cinta seorang aktris yang tengah mengalami kegagalan karier dalam waktu satu malam. Dengan seorang sutradara produksi yang membantunya bangkit kembali karena dasar cinta.
Dari sejumlah gambar still cuts terbaru yang telah dirilis oleh tim produksi menampilkan gambaran reaksi yang berbeda antara artis papan atas Park Do Ra (Im Soo Hyang) dan PD Go Pil Seung (Ji Hyun Woo) saat keduanya kembali bertemu.
Do Ra menatap Pil Seung melalui kaca mata gelap yang ia kenakan, sedangkan sang sutradara yang tampak sibuk berbicara di ponselnya tampak kaget dengan kehadiran tiba-tiba sang aktris.
Sebagai seorang aktris papan atas dan seorang PD, keduanya tidak dapat menghindari satu sama lain. Dan berakhir sering bertemu. Apalagi Pil Seung mendapatkan perintah khusus untuk bertanggung jawab terhadap Do Ra di lokasi syuting.
Hal ini membuat sang sutradara mau tak mau harus memiliki hubungan yang baik dengan sang aktris papan atas. Interkasi di lokasi syuting di antara keduanya menjadi hal yang tak dapat dihindari.
Para pemirsa dibuat penasaran bagaimana kisah keduanya akan berkembang nantinya.
Di lain sisi tim produksi menyampaikan, “Im Soo Hyang dan Ji Hyun Woo menampilkan chemistry yang sempurna. Sampai sulit untuk memercayai bahwa ini adalah pertama kalinya mereka bermain bersama.”
Mereka menambahkan, “Seperti judul drama ini, sangat penting untuk memfokuskan perhatian pada bagaimana kedua karakter yang menjadi simbol ‘Si Cantik’ dan ‘Tuan Romantis’ memerankan karakter mereka. Tolong nantikan drama ini dengan penuh antisipasi.”
Drama Korea ‘Beauty and Mr. Romantic’ akan tayang perdana pada tanggal 23 Maret 2024, pukul 19.55 KST. Menggantikan jadwal tayang drama ‘Live Your Own Life’.
Baca Juga
-
Still Here oleh Doyoung NCT: Rindu Mendalam dan Rasa Sakit Melepas Mantan
-
Definisi Young and Rich! Wonyoung IVE Beli Vila Mewah Rp 156 Miliar, Tunai
-
Akhiri Perseteruan, Semua Member NewJeans Umumkan Siap Kembali ke ADOR
-
Hoshi Temukan Kehangatan di Tengah Keterpurukan Lewat Lagu Fallen Superstar
-
Fifty Fifty Ungkap Perasaan dan Emosi Cinta Penuh Warna di Lagu Skittlez
Artikel Terkait
-
Spoiler Drama Korea Wedding Impossible Episode 4: Kencan Mewah Ji Han dan Ah Jung
-
Drama 'The Brave Yong Soo Jung' Siap Tayang April, Ini Jajaran Pemerannya
-
Susul Han Ji Min, Kim Do Hoon 'Moving' Digaet Main Drama 'Acquaintances'
-
4 Drama Korea Thriller yang Dibintangi Lee Bo Young, Terbaru Ada Hide
-
Rilis Teaser Pertama, Drama Korea 'Lovely Runner' Konfirmasi Tanggal Tayang
Entertainment
-
Disinggung soal Perceraian Orang Tua, Anak Rachel Vennya Beri Jawaban Bijak
-
Rich Brian Umumkan Tur Asia 2025, Jakarta Jadi Kota Pembuka
-
Merasa Hampa di Puncak Karier, Cinta Laura Menangis usai Paris Fashion Week
-
Na Daehoon: Jalani Hari Ini Tanpa Terjebak Masa Lalu atau Cemas Masa Depan
-
Pamer Jersey dari Pratama Arhan, Andre Rosiade Isyaratkan Hubungan Baik?
Terkini
-
Program Lestari: Sekolah Hijau yang Cerdas dan Berkarakter
-
Begini Cara Ular Buang Air Besar, Prosesnya Ternyata Unik dan Tak Disangka
-
Dilema Guru Masa Kini: Garda Terdepan Pendidikan, Minim Perlindungan
-
Terhenti di Fase Grup Piala Dunia, Mengapa Tak Ada Desakan Suporter untuk Pecat Nova Arianto?
-
Pratama Arhan Tiba di Tanah Air, Andre Rosiade Pamer Hadiah dari Eks Menantu