Shanty Widhiyanti, ibunda Sabda Ahessa menunjukkan kamar pakaian Wulan Guritno di rumah sang putra. Hal ini dilakukannya setelah ramai kasus Sabda dilaporkan Wulan karena utang untuk dana talangan renovasi rumah putranya.
Penampakan kamar pakaian Wulan Guritno di rumah mantan kekasihnya itu cukup luas. Ada dua ruangan untuk kamar pakaiannya.
BACA JUGA: Ketemu Lagi Usai Ayu Ting Ting Tunangan, Tatapan Boy William Disebut Berbeda: Patah Hati Ya Bang
Ruangan pertama ukuran memanjang berisi lemari rak susun perpaduan warna abu-abu dan coklat kayu. Ada pula lemari bentuk meja yang biasa digunakan untuk menyimpan aksesoris.
Selain itu terdapat sofa panjang yang diletakkan di dekat jendela. Sedangkan ruangan kedua berukuran lebih kecil diisi dengan lemari susun dan gantung warna coklat muda.
Diungkapkan ibunda Sabda Ahessa bahwa biaya renovasi kamar pakaian Wulan Guritno ini sudah dilunasi sang putra tetapi tidak pernah dipakai.
"Kamar pakaian perempuan yang dimaksud, yang dilunasi Sabda ke vendor bulan Juli dan tidak pernah digunakan sampai sekarang," ungkap Shanty.
Sebelum ini dijelaskan Shanty Widhiyanti bahwa Sabda Ahessa tidak pernah berutang kepada Wulan Guritno. Dana pinjaman yang dipermasalahkan sebenarnya pengeluaran pribadi Wulan untuk kamar pakaian di rumah Sabda.
"Sabda tidak pernah berutang, tidak pernah meminjam uang dari WG. Dana yang dimaksud merupakan pengeluaran WG untuk keperluaan pribadi (kamar pakaian wanita) dan bersama, yang dia minta agar di-reimburse. Bukan 'dana talangan'," katanya.
Shanty mengatakan jumlah dana Rp282 juta untuk kamar pakaian Wulan Guritno sudah dikembalikan oleh Sabda.
"Tanggal 13 Februari 2024 lalu Sabda dan WG bertemu dan Sabda mengatakan akan segera reimburse. Setelah ada gugatan, tim kuasa hukum Sabda menemukan pengeluaran WG hanya mencapai 282 juta, yang merupakan sebagian kecil dari pengeluaran total Sabda renovasi interior rumah. Jumah itu sudah di-reimburse Sabda pagi tadi sebelum sidang," jelasnya.
Sebagai ibu, ia bersyukur masalah putranya dengan Wulan Guritno telah berakhir damai. Ia juga mendoakan agar mantan kekasih Sabda itu bisa diberikan ketenangan hati.
"Walaupun semua ini saya rasa sangat tidak perlu terjadi. Alhamdulillah saya senang ini sudah berakhir secara damai," tutur Shanty.
"Saya senantiasa mendoakan agar Allah memberikan kedamaian dan ketenangan di hati Wulan dan keluarga." pungkasnya.
Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
4 Chemical Sunscreen Vegan Favorit, Ringan di Kulit dan Anti White Cast
-
Berlatar Festival Kembang Api Jepang, Novel Kimi to Hanabi to Yakusoku to Jadi Film Anime
-
Anime Dragon Ball Super: Galactic Patrol Resmi Diumumkan, Era Baru Dimulai!
-
Membaca Emosi Manusia di Antara Tertawa dan Menangis di Era Media Sosial
-
Toei Animation Umumkan Anime TV Dragon Ball Super: Beerus Versi Enhanced
Artikel Terkait
Entertainment
-
Berlatar Festival Kembang Api Jepang, Novel Kimi to Hanabi to Yakusoku to Jadi Film Anime
-
Anime Dragon Ball Super: Galactic Patrol Resmi Diumumkan, Era Baru Dimulai!
-
Toei Animation Umumkan Anime TV Dragon Ball Super: Beerus Versi Enhanced
-
Comeback BTS Cetak Sejarah! Pre-Order Album ARIRANG Tembus 4 Juta Kopi dalam Seminggu
-
Work oleh no na: Semangat Kerja Keras dan Rayakan Pencapaian Diri
Terkini
-
4 Chemical Sunscreen Vegan Favorit, Ringan di Kulit dan Anti White Cast
-
Membaca Emosi Manusia di Antara Tertawa dan Menangis di Era Media Sosial
-
4 Ide Daily OOTD ala Jennie BLACKPINK, Classy Look Sampai Street Style!
-
Bukan Sekadar Hiburan, Pop Culture Juga Mekanisme Bertahan Hidup Manusia Modern di Era Digital
-
Prof. Zainal Arifin Mochtar: Menjaga Akal Sehat di Tengah Kemunduran Demokrasi