Ajang musik mingguan ‘Show Champion’ baru saja menayangkan episode terbaru mereka pada tanggal 13 Maret 2024.
Dalam episode ini, peringkat pertama diperebutkan oleh 5 buah lagu sebagai kandidat juara. Yakni lagu ‘Easy’ milik LE SSERAFIM, lagu 'Wish (versi Korea)' milik NCT WISH, ‘WAY 4 LUV’ dari PLAVE, ‘We Don’t Stop’ dari xikers, serta ‘Bam Yang Gang’ milik Bibi.
Mengutip dari Soompi pada Kamis (14/3/2024), NCT WISH berhasil keluar sebagai pemenang pertama dengan lagu utama ‘Wish’ dan berhasil mengumpulkan poin sebesar 3891 poin.
Di urutan ke-2 ada lagu ‘Way 4 Luv’ milik PLAVE yang berhasil meraih nilai sebanyak 3774 poin; kemudian di tempat ketiga ditempati oleh lagu ‘Bam Yang Gang’ milik Bibi dengan peroleh nilai sebesar 3695 poin.
Di posisi ke-4 berhasil diduduki oleh lagu ‘Easy’ milik LE SSERAFIM dengan perolehan nilai sebesar 3209 poin; dan terakhir di posisi ke-5 ada lagu milik xikers bertajuk ‘We Don’t Stop’ yang berhasil mengumpulkan nilai sebesar 2860 poin.
Ini merupakan kemenangan kedua NCT WISH untuk lagu debut mereka ‘Wish’ setelah sehari sebelumnya mereka juga memenangkan tempat pertama di ajang musik mingguan ‘The Show’.
Sion dan kawan-kawan yang turut hadir dan tampil memeriahkan acara dengan membawakan 2 buah lagu yakni ‘Wish’ dan ‘Sail Away’ menerima piala kemenangan mereka secara langsung.
Tak lupa mereka juga mengucapkan rasa terima kasih kepada para penggemar dan semua staf yang telah membantu mereka, terutam BoA sang produser.
Selain mengumumkan NCT WISH sebagai juara pertama minggu ini, sejumlah penampilan panggung dari idola K-Pop lainnya juga turut memeriahkan episode terbaru program musik ‘Show Champion’.
Ada penampilan dari xikers membawakan lagu ‘Red Sun’ dan ‘We Don’t Stop’; Wooseok PENTAGON menampilkan lagu debut solo ‘Navy Blue’; ICHILLIN’ comeback dengan lagu ‘On My Lips’.
Serta A.C.E. comeback dengan lagu ‘My Girl’; VROMANCE tampil dengan lagu ‘We haven’t broken up yet’; The Wind comeback dengan lagu ‘Happy B Day’.
Ada juga Boy Story membawakan lagu ‘Alpha’; HORI7ON tampil dengan lagu ‘Lucky’; NOMAD menampilkan lagu ‘California Love’ dan ‘No Pressure’; n.SSign tampil dengan lagu ‘Happy &’; dan X:IN tampil dengan lagu ‘No Doubt’.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Bertajuk Love So Sweet, Dita Karang Resmi Debut Sebagai Penyanyi Solo
-
Gaet J-Hope BTS, Le Sserafim Tampil Nyentrik di Single Terbaru 'Spaghetti'
-
Kylie Jenner Debut Jadi Penyanyi Lewat Lagu Fourth Strike feat. Terror Jr
-
Ultah Ke-50, Irfan Hakim Speechless Dikado Mobil 1 Miliar oleh Raffi Ahmad
-
Sabar dan Tetap Senyum, Intip Momen Nikita Willy Hadapi Tingkah Aktif Issa
Artikel Terkait
-
NCT Dream Bertarung untuk Bertahan Hidup di Trailer ()Scape Film: Chapter 4
-
Lucas eks NCT Bakal Gelar Fancon Solo Perdana di Jakarta
-
Taeil NCT Suguhkan Vokal Indah di Lagu Remake Terbaru Weird
-
Penuh Teka Teki, NCT Dream Memberontak di Trailer '()Scape Film: Chapter 3'
-
8 Hari Debut Korea, NCT WISH Raih Piala Pertama di Program Musik 'The Show'
Entertainment
-
Bob Odenkirk Main Film Crime Thriller Bertajuk Normal, Ini Sinopsisnya
-
Milano Lubis Angkat Bicara Soal Isu Raisa Pisah Rumah dengan Hamish Daud
-
Surat Terbuka Nikita Mirzani: Tuntut Keadilan sebelum Vonis Dijatuhkan
-
Raisa dan Hamish Daud Tetap Kompak Demi Zalina, Prioritaskan Co-Parenting Sehat
-
Permintaan Kuasa Hukum Raisa pada Publik soal Kabar Cerai: Hormati Privasi
Terkini
-
Bye-bye Stres! 10 Hewan Peliharaan Ini Bikin Rumah Bahagia Tanpa Repot
-
Psywar Berujung Petaka: Lamine Yamal Gigit Jari di El Clasico, Real Madrid Tertawa!
-
Respons Ririn Dwi Ariyanti usai Jonathan Frizzy Beri Kode Gelar Pernikahan
-
4 Krim Retinol untuk Anti-Aging, Efektif Kurangi Flek dan Kerutan di Wajah
-
Serie A: Jay Idzes Optimis pada Masa Depan Lini Pertahanan Sassuolo