Serial Netflix, Black Mirror, dikonfirmasi akan melanjutkan kisah di musim ketujuh. Pengumuman ini disampaikan langsung oleh Netflix melalui media sosial pada Jumat (15/3/2024). Serial Black Mirror musim ketujuh dijadwalkan tayang pada 2025 mendatang.
"Six new stories, but one looks a little familiar. BLACK MIRROR returns in 2025," tulis akun @netflix di Instagram dikutip pada Senin (18/03/2024).
Dalam pengumumannya, Netflix memastikan Black Mirror musim ketujuh akan terdiri dari enam episode. Salah satu episodenya merupakan sekuel dari USS Callister yang tayang di musim keempat episode 1.
Seperti musim sebelumnya, akan ada tragedi yang menimpa para karakter di dalamnya. Robert Daly disebut tewas di akhir episode USS Callister. Namun, Netflix menyebut cerita tidak langsung berhenti memberikan keterangan sampai situ saja.
"Kapten Robert Daly mungkin saja mati di episode orisinal, tetapi bagi kru USS Callister, masalah mereka baru saja dimulai," tulis Netflix.
Episode USS Callister dibintangi oleh sejumlah pemain, di antaranya Jesse Plemons, Cristin Milioti, Jimmi Simpsion, Michaela Coel, hingga Billy Magnussen.
Ada pula Milanka Brooks, Paul G. Raymond, Osy Ikhile, Hammend Animashaun, Aaron Paul, serta Tom Mulheron.
Meski demikian, hingga kini belum ada kabar lebih lanjut terkait nama-nama aktor yang akan kembali membintangi Black Mirror di musim ketujuh untuk sekuel USS Callister, termasuk bila Jesse Plemons siap muncul kembali.
Sekuel USS Callister akan ditulis oleh Charlie Brooker yang merupakan kreator dari serial Black Mirror. Charlie Brooker turut menggandeng William Bridges sebagai penulis skenario untuk episode tersebut.
Sedangkan, sutradara untuk sekuel dari episode pertama musim keempat itu akan diarahkan oleh Toby Haynes.
Black Mirror menjadi salah satu serial Netflix yang pertama kali tayang di tahun 2011. Black Mirror menyajikan kisah fiksi spekulatif dari tema gelap dan satir tentang masyarakat di era modern ini, termasuk dampak buruk adanya teknologi canggih yang terus merajalela.
Black Mirror terakhir merilis musim terbaru pada Juni 2023 yang menyajikah kisah terkait eksplorasi kecanggihan teknologi serta bahaya yang terus mengikuti.
Dalam musim keenam itu, Black Mirror masih menggunakan format antologi dengan lima cerita yang terdiri dari lima episode.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Min Hee-jin Tuntut Rp56 M terhadap Agensi ILLIT Atas Pencemaran Nama Baik
-
Vera Farmiga Tulis Pesan Haru untuk Patrick Wilson usai Conjuring 4 Selesai, Apa Isinya?
-
G-Dragon Gandeng Daesung dan Taeyang BIGBANG dalam Lagu Home Sweet Home
-
Bermain di Light Shop, Park Bo-young Ikut 'Kursus' Jadi Suster
-
Gandeng Park Hyo Shin, V BTS Siap Rilis Lagu Winter Ahead pada 29 November
Artikel Terkait
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Serial A Good Girl's Guide to Murder Lanjut ke Season 2, Intip Spoilernya
-
Resmi, Serial Alice in Borderland Season 3 Bakal Tayang Tahun Depan
-
Netflix Umumkan Serial XO Kitty Season 2 yang Siap Tayang pada Januari 2025
-
Borong 7 Piala Citra! Ini Link Nonton Jatuh Cinta Seperti di Film-Film: Legal dan Resmi
Entertainment
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Sinopsis Film Death Whisperer 2, Aksi Nadech Kugimiya Memburu Roh Jahat
-
Review Film The Twisters 2024: Perburuan Badai yang Mendebarkan
Terkini
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?
-
Maarten Paes Absen di Piala AFF 2024, Saatnya Cahya Supriadi Unjuk Gigi?