Teuku Ryan berusaha ikhlas menerima setiap hujatan netizen yang datang. Terlebih hujatan ini semakin menyudutkannya kala Ria Ricis menggugat cerai.
Tentunya terus menerus dapat hujatan membuat mental Teuku Ryan terganggu. Kendati ia semula memilih untuk mengabaikan hujatan yang datang.
BACA JUGA: Bukan Cuma Sama Artis, Mantan Istri Sebut Kurnia Meiga Pernah Selingkuh dengan Janda Tetangga
Meski begitu Teuku Ryan menanggapi dengan bijak dan berusaha ikhlas.
"Semua orang pasti enggak kuat dan pasti kena psikisnya ya. Awalnya aku juga cuek banget ya waktu pada saat masih baik-baik aja emang cuek banget gitu kan. Tapi makin ke sini, gimana ya rasanya susah ngungkapinnya, aku gak bisa bilang. Intinya udahlah kita serahkan aja mereka semua juga makhluk Allah," ungkap Teuku Ryan dalam kanal YouTube MAIA ALELDUL TV dikutip pada Senin (18/3/2024).
Aktor 29 tahun ini merasa sakit hati kala membaca hujatan netizen. Apalagi tidak semua tanggapan miring tersebut benar sesuai kenyataannya.
Oleh sebab itu, Ryan berserah kepada Tuhan untuk mengobati rasa sakit hati.
BACA JUGA: Ternyata Ini Penyebab Tisya Erni Gagal Pikat Sule Seperti Saat Taklukan Aden Wong Pakai Susuk
"Sempat sakit hati kalau kebuka ya karena kan aku jarang banget yang buka (komentar) gitu-gitu yang ngebaca. Kalau ada yang ngirim ini misalnya ada teman bilang, 'Lu dibilang gini gini gini' aku cuma bisa ikhlas. Tapi terkadang sakit juga karena enggak semuanya benar, 'Allah Maha Tahu' itu yang menguatkan hati aku," tuturnya.
Teuku Ryan sendiri apabila ada komentar netizen yang tidak benar tentangnya memilih diam. Menurutnya, tak perlu melakukan klarifikasi ke publik tetapi cukup pada keluarga saja.
"Enggak mungkin kita klarifikasi ini itu karena enggak semuanya benar. Memang mereka siapa? Keluarga terdekat kita? Kecuali ke orangtua, ke istri, ke keluarga besar. Itu kewajiban kita klarifikasi, sumpah Al Quran pun aku mau kalau itu nggak benar." pungkasnya.
Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Garuda Calling 2025: Rizky Ridho Bertahan di Tengah Kepungan para Pemain Diaspora
-
Lukisan Raden Saleh Tampil dalam MV Jin BTS 'Don't Say You Love Me'
-
4 Mix and Match Outfit ala Momo TWICE, Bikin Gaya Keren Maksimal!
-
Penggemar Kecewa, Usai Roh Yoon Seo Dikonfirmasi Tak Ikut Proyek All of Us Are Dead 2
-
Teluk Kiluan, Spot Terbaik untuk Menyaksikan Kawanan Lumba-lumba di Lampung
Artikel Terkait
Entertainment
-
Lukisan Raden Saleh Tampil dalam MV Jin BTS 'Don't Say You Love Me'
-
Penggemar Kecewa, Usai Roh Yoon Seo Dikonfirmasi Tak Ikut Proyek All of Us Are Dead 2
-
Sinopsis Omniscient Reader, Film Korea Terbaru Ahn Hyo Seop dan Lee Min Ho
-
No Genre Jadi Album BOYNEXTDOOR yang Pertama Tembus 1 Juta dalam 5 Hari
-
5 Drama Korea Populer Seohyun SNSD, Segera Tayang The First Night with the Duke
Terkini
-
Garuda Calling 2025: Rizky Ridho Bertahan di Tengah Kepungan para Pemain Diaspora
-
4 Mix and Match Outfit ala Momo TWICE, Bikin Gaya Keren Maksimal!
-
Teluk Kiluan, Spot Terbaik untuk Menyaksikan Kawanan Lumba-lumba di Lampung
-
Grup 'Fantasi Sedarah', Alarm Bahaya Penyimpangan Seksual di Dunia Digital
-
Final Destination Bloodlines: Tawarkan Kedalaman Karakter dan Teror Mencekam