Daljit Singh Dosanjh atau lebih dikenal Diljit Dosanjh merupakan aktor dan penyanyi asal India. Pria kelahiran 6 Januari 1984 ini mengawali debut aktingnya dengan berperan dalam film The Lion of Punjab tahun 2011.
Kini, Diljit Dosanjh pun diketahui telah membintangi sejumlah film India. Sebagai aktor, ia juga berhasil meraih berbagai penghargaan berkat kemampuan aktingnya yang memukau.
Penasaran film apa saja yang sudah dibintanginya? Berikut lima rekomendasi film India yang dibintangi oleh Diljit Dosanjh.
1. Arjun Patiala (2019)
Bergenre komedi action, film garapan Rohit Jugraj berkisah tentang seorang polisi bernama Arjun Patiala (Diljit Dosajh).
Arjun dan rekannya, Onidda Singh (Varun Sharma) bekerja sama untuk mengurangi kejahatan di kotanya dengan cara unik. Suatu hari, Arjun Patiala bertemu dan jatuh cinta kepada Ritu Randhawa (Kriti Sanon) yang bekerja sabagai reporter.
2. Suraj Pe Mangal Bhari (2020)
Suraj Pe Mangal Bhari berkisah tentang Suraj Singh (Diljit Dosanjh), pria lajang yang sedang mencari pasangan. Suraj beberapa kali ditolak oleh orang tua gadis yang ia lamar. Hal tersebut terjadi karena orang tua sang gadis mempunyai foto Suraj ketika sedang menikmati minuman keras.
Kemudian, Suraj mengetahui ternyata yang memotret dirinya adalah seorang detektif pernikahan bernama Madhu Mangal (Manoj Bajpayee). Suraj yang kesal pun memutuskan untuk balas dendam dengan cara mendekati Tulshi Rane (Fatima Sana Shaikh), adik Madhu Mangal.
3. Honsla Rakh (2021)
Bergenre komedi romantis, Honsla Rakh berkisah tentang seorang duda bernama Yanky (Diljit Dosanjh). Yanky membesarkan putranya sendirian.
Lalu, masalah dalam film garapan Amarjit Singh Saron ini pun dimulai ketika Yanky hendak mencari pasangan sekaligus ibu untuk anaknya.
4. Jodi (2023)
Berlatar tahun 1980-an di Punjab, film drama musikal ini menceritakan tentang dua seniman terkenal. Ada kisah cinta hingga misteri yang menyelimuti perjalanan dua seniman tersebut.
Film garapan Amberdeep Singh ini dibintangi oleh Diljit Dosanjh, Nimrat Khaira, Drishtii Garewal, Hardeep Gill, Ravonddr Mand Mintu Kapa dan Sukhwinder Raj.
5. Crew (2024)
Crew merupakan film terbaru Diljit Dosanjh yang dijadwalkan akan tayang di bioskop pada 29 Maret 2029 mendatang. Film ini berkisah tentang tiga pramugari yang ingin memiliki banyak uang dan terjebak dalam situasi yang tidak terduga. Mereka adalah Jasmine Rana (Kareena Kapoor), Geeta Sethi (Tabu) dan Divya Bajwa (Kriti Sanon).
Dalam film garapan Rajesh A Krishnan ini, Diljit Dosanjh berperan sebagai tokoh bernama Jai Singh Rathore yang kemungkinan akan berkencan dengan Divya Bajwa.
Itulah lima rekomendasi film India yang dibintangi Diljit Dosanjh. Selamat menonton!
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Sinopsis Border 2, Film India yang Dibintangi Sunny Deol dan Varun Dhawan
-
Sinopsis Happy Patel: Khatarnak Jasoos, Film India yang Dibintangi Vir Das
-
Sinopsis Saikai: Silent Truth, Drama Terbaru Ryoma Takeuchi dan Mao Inoue
-
Sinopsis The Imperial Coroner Season 2, Drama Terbaru Wang Zi Qi di WeTV
-
Sinopsis Film Tu Meri Main Tera Main Tera Tu Meri, Dibintangi Kartik Aaryan
Artikel Terkait
-
Review Avatar: The Last Airbender, Keajaiban Visual dan Tantangan Adaptasi
-
Review Film 'Miller's Girl', Klise dan Kehilangan Daya Pikat
-
Ketampanannya Bakal Curi Perhatian, Intip 5 Potret Byun Woo Seok di Drakor Lovely Runner
-
Review Film 'Ghostbusters: Frozen Empire', Bergabungnya Para Pemburu Hantu
-
Profil Aaron Taylor Johnson, Aktor yang Dikabarkan Bakal Jadi James Bond Terbaru
Entertainment
-
Rigen Nyanyikan Lagu Samsons: Netizen Sebut Lebih Bams dari Vokalis Asli
-
Sinopsis Pavane, Film Korea Romansa Baru Moon Sang Min dan Go Ah Sung
-
Profil Rayn Wijaya, Biodata dan Kisah Cintanya dengan Ranty Maria
-
KiiiKiii Rilis Mini Album Kedua Delulu Pack, Usung Pesan Kebebasan Diri
-
Kejutan! TREASURE Rayakan 2000 Hari Debut Lewat Better Than Me Special Film