Satu lagi drama Korea bergenre thriller misteri produksi Coupang Play dan JTBC yang bertajuk Hide akan resmi tayang pada 23 Maret 2024 mendatang.
Dibintangi Lee Moo Saeng dan Lee Bo Young, drakor ini merupakan adaptasi dari serial hollywood BBC yang berjudul Keeping Faith (2007).
Dalam drama ini, Lee Bo Young dan Lee Moo Saeng akan menjadi pasangan suami istri, yang bernama Na Moon Young dan Cha Seung Jae.
Nah, sebelum mulai nonton drakor terbaru Lee Moo Saeng dan Lee Bo Young, yuk simak sinopsis Hide di bawah ini.
1. Sinopsis Drakor Hide
Drama Korea Hide mengikuti kisah seorang wanita sekaligus seorang istri bernama Na Moon Young. Ia merupakan seorang jaksa dan juga wakil pengacara pada sebuah Firma Hukum Chawoong.
Ia memiliki kehidupan yang bahagia bersama suaminya, Cha Sung Jae dan putri tunggal mereka. Hingga suatu hari hidupnya menjadi berubah drastis, karena suaminya menghilang secara misterius.
Moon Young kemudian memutuskan untuk melakukan pencarian atas suaminya yang hilang misterius. Bukan itu saja, ia juga berusaha mengungkap misteri di balik kepergiannya.
Namun, saat ia melakukan pencarian tersebut, Moon Young menemukan fakta lain bahwa tetangganya Ha Yeon Joo dan pria misterius bernama Do Jin Woo, memiliki sesuatu yang dapat mengungkap kebenaran tentang hilangnya sang suami.
2. Daftar Pemain dan Jadwal Tayang
Tidak hanya diperankan oleh Lee Moo Saeng dan Lee Bo Young, drama Korea Hide ini juga dibintangi oleh Lee Chung Ah dan Lee Min Jae.
- Lee Bo Young sebagai Na Moon Young
- Lee Moo Saeng sebagai Cha Sung Jae
- Lee Min Jae sebagai Do Jin Woo
- Lee Chung Ah sebagai Ha Yeon Joo
Adapun jadwal tayang Hide ini akan hadir setiap hari Sabtu dan Minggu, dan dapat disaksikan di JTBC, Coupang Play dan platform streaming Vidio.
Nah, bagi kamu yang telah lama menantikan duet Lee Bo Young dan Lee Moo Saeng, jangan sampai terlewatkan Hide pada tanggal 23 Maret 2024 ya!
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Uhm Jung Hwa dan Song Seung Heon Bakal Reuni di My Precious Star
-
Exy WJSN Ungkap Alasan Main di Drakor Heo's Diner, Karakternya Blak-Blakan?
-
Berjuang Demi Rakyat, Ini Detail Karakter Kim Ji Hoon di The Haunted Palace
-
Jadi Owner Gym, Ini Peran Lee Jun Young di Pump Up The Healthy Love
-
Rilis Foto Pembacaan Naskah, Ini 4 Pemain Utama Drakor True Lesson
Artikel Terkait
-
Band Mido and Falasol Dipastikan Isi OST Resident Playbook Setelah 4 Tahun
-
4 Drama Korea dengan Latar Restoran, Bikin Ngiler dan Baper Sekaligus!
-
Sinopsis The Remarried Empress, Drama Korea yang Dibintangi Shin Min Ah dan Lee Jong Suk
-
4 Drama Korea Bergenre Misteri, Alurnya Tak Bisa Ditebak
-
Fakta Menarik Peran Yook Sung Jae di Drama The Haunted Palace
Entertainment
-
5 Rekomendasi Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada Pengepungan di Bukit Duri
-
Mengenal Chika Takiishi, Antagonis Wind Breaker Terobsesi Kalahkan Umemiya
-
Banjir Cameo, 4 Karakter Hospital Playlist Ini Ramaikan Resident Playbook
-
Another Simple Favor, Proyek Reuni Anna Kendrick-Black Lively Rilis 1 Mei
-
Kalahkan Woodz, Mark NCT Raih Trofi Kedua Lagu 1999 di Program 'Music Bank'
Terkini
-
Tapaki Partai Puncak, Romantisme Pendukung Uzbekistan dan Indonesia Terus Berlanjut
-
Review Film Muslihat: Ada Setan di Panti Asuhan
-
Belajar Pendidikan dan Pembangunan Jati Diri Masyarakat dari Taman Siswa
-
Perantara Melalui Sang Dewantara: Akar Pendidikan dan Politik Bernama Adab
-
4 Tampilan OOTD ala Tzuyu TWICE, Makin Nyaman dan Stylish!