Sandara Park atau Dara 2NE1 baru-baru ini menceritakan kisah mengharukan tentang perjuangannya sebagai tulang punggung keluarga saat dirinya berusia 19 tahun.
Hal itu diungkapkan Sandara saat tampil dalam acara TV Chosun 'Lovers in Joseon'. Selain Sandara, acara tersebut juga menampilkan dua adiknya, yaitu Park Durami dan Thunder MBLAQ, serta calon adik iparnya, Mimi eks Gugudan.
Sandara Park merupakan sosok kakak sekaligus ibu kedua bagi adik-adiknya saat mereka tinggal di Filipina. Sandara membesarkan adik-adiknya, sementara ibu kandung mereka sibuk bekerja untuk membayar hutang.
Park Durami, satu-satunya adik perempuan non-selebriti dari Park bersaudara, meluangkan waktu untuk mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Dara. Ia terharu saat mengingat pengorbanan Sandara Park saat itu.
“Saat dia masih muda, dia cengeng. Tubuhnya lebih lemah dibandingkan sekarang, dan dia hampir tidak bisa tidur karena dia sibuk,” ungkap Park Durami seperti dikutip dari KpopStarz (25/3/2024).
Sandara Park pun memberikan tanggapan dan mengaku bahwa dirinya sempat kesulitan tidur selama satu tahun saat menghadapi masa-masa sulit tersebut.
"Saya tidak bisa tidur selama setahun, tapi saya pikir saya bertahan karena saya tidak bisa berhenti. Saya banyak menangis. Itu sulit," tutur Sandara Park, yang dibenarkan oleh Durami bahwa sang kakak memiliki tanggung jawab yang besar sebagai kepala keluarga.
Senada dengan Park Durami, Thunder yang merupakan adik laki-laki satu-satunya Sandara Park juga mengungkapkan rasa terima kasih pada kakaknya tersebut.
Saat ini, Thunder telah bertunangan dengan Mimi dan akan segera menikah. Setelah mempersiapkan pernikahan untuk membangun keluarga sendiri, Thunder mengaku semakin mengerti beban yang dihadapi oleh Sandara Park sebagai kepala keluarga
"Sekarang, saya harus meringankan beban kakak perempuanku yang tertua. Bagi saya, dia selalu merasa lebih seperti ibu kedua daripada kakak perempuan," tutur Thunder.
Ia melanjutkan, "Ketika saya mengingat kembali masa-masa saya tinggal di Filipina, kakak perempuan tertua saya juga berusia 19 tahun pada saat itu, dan saya memikirkan betapa sulitnya hal itu."
Memikul tanggung jawab sebagai kepala keluarga di usia 19 tahun tidaklah mudah. Saat itu, Sandara Park berpartisipasi dalam program pencarian bakat Filipina "Star Circle Quest" pada tahun 2004.
Berkat kerja kerasnya, Sandara park berhasil mengharumkan namanya selama bekerja di Filipina. Saat itu, ia sangat populer hingga mendapatkan julukan 'BoA dari Filipina' karena visualnya yang lucu, serta kemampuan akting dan menyanyinya.
Setelah itu, ia memulai debutnya sebagai anggota 2NE1 di Korea pada tahun 2009 dan popularitasnya kian melejit seiring kesuksesan grupnya.
Meski saat ini aktivitas grupnya telah berakhir, popularitas Sandara Park tetap diakui karena ia terus berkiprah di dunia entertainment sebagai penyanyi solo, MC, dan aktris.
Baca Juga
-
Mengenal ANBK: Penjelasan, Fungsi, dan Jadwal Pelaksanaannya Selama 2024
-
Cara Cek Jumlah Pelamar CPNS 2024, Instansi Mana yang Banyak Peminat?
-
Bergenre Thriller, Intip Pemeran Utama Drama Korea 'Such a Close Traitor'
-
Usung Genre Misteri, Intip 5 Pemeran Utama Drama Korea Bertajuk Pigpen
-
Sinopsis 'Love on a Single Log Bridge', Drama Korea Terbaru Joo Ji Hoon
Artikel Terkait
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
-
Sheila Dara Sedih Lihat Tren Foto Ala Ghibli Menggunakan AI, Pertanyakan Soal Hak Cipta
-
Ditemani Ibu Kandung, Vidi Aldiano Kembali Jalani Kemoterapi
Entertainment
-
Jin BTS Siap Temui ARMY Lewat Tur Solo Perdana RUNSEOKJIN_EP.TOUR
-
Couple Favorit Hospital Playlist Ini Dikabarkan Tampil di Resident Playbook
-
Pilih Tekuni Musik Trot, Sungmin Super Junior Tinggalkan SM Entertainment
-
Sindrom Marie Antoniette: Karakter Anime Berambut Putih Ini Punya Trauma!
-
Glen Powell Jadi Penulis dan Pemain di Film Komedi Garapan Judd Apatow
Terkini
-
Lucunya Hantu Pemula Berjuang Takuti Manusia di Film Dead Talents Society
-
Review Film Without Arrows: Dokumenter yang Diam-Diam Menancap di Hati
-
Manusia Is Value Ekonomi, Bukan Sekadar Objek Suruhan Kapitalisme
-
PSSI Segera Rekrut Direktur Teknik, Makin Serius Cari Talenta Potensial
-
Biar Makin Fresh di Weekend, Sontek 4 Outfit Lucu ala Kim Hye Yoon!