Drama Korea ‘Missing Crown Prince’ merupakan drama kerajaan era Joseon terbaru dari stasiun tv MBN. Drama yang merupakan spin-off dari ‘Bossam: Steal the Fate’ ini dibintangi oleh Suho EXO, Hong Ye Ji dan Kim Min Kyu sebagai pemeran utama.
Menceritakan tentang seorang putra mahkota kerajaan dengan hidupnya yang sempurna tiba-tiba diculik oleh wanita asing.
Lee Geon (Suho EXO) adalah putra mahkota yang hidup dengan kemewahan dan Choi Myung Yoon (Hong Ye Ji) adalah putri tabib dari Choi Sang Rok, wanita yang dijodohkan dengan Lee Geon.
Tanpa disangka perasaan romansa tumbuh ketika mereka kabur bersama. Jadi apakah usaha perjodohan mereka sebenarnya berhasil?
Sementara itu, Kim Min Kyu akan memerankan karakter Pangeran Do Sung, putra dari istri kedua raja Hae Jong dan merupakan adik tiri Lee Geon. Sama seperti sang kakak, Do Sung memiliki ketampanan, keterampilan, seni bela diri, kefasihan dan tekad yang kuat.
Namun, dia memiliki temperamen yang buruk, yang terkadang membuatnya bertindak dengan kekerasan alih-alih diselesaikan dengan kepala dingin.
Dia sangat menghormati sang kakak dan menyayangi saudara laki-lakinya tersebut. Namun, sayangnya konflik akhirnya muncul setelah hilangnya putra mahkota itu.
Mengenai karakternya tersebut, Kim Min Kyu memberikan komentarnya, “Sejujurnya karena ini adalah drama pertamaku, bohong jika mengatakan bahwa aku tidak merasakan tekanan apapun. Karakter Do Sung adalah karakter yang belum pernah aku mainkan sebelumnya, jadi aku benar-benar ingin mengambil tantangan”.
“Aku berani mengatakan bahwa ini adalah karakter favoritku dari semua karakter yang pernah aku mainkan sampai sekarang, dan meskipun hatiku sangat sakit, sebenarnya aku mendapati bahwa sebenarnya aku sangat peduli pada para karakter. Mengingat fakta bahwa sutradara dan penulis mempercayaiku dan memberikan kesempatan ini, aku bekerja sekuat tenaga, jadi tolong perhatikan aktingku," sambung Kim Min Kyu.
Sementara itu, pihak produksi memuji akting Kim Min Kyu, “Kami terkejut dengan bagaimana sorot mata Kim Min Kyu berubah menyesuaikan dengan setiap situasi”.
“Kami yakin tidak hanya penampilannya yang tampan, tetapi juga berbagai emosi yang ditunjukkan Kim Min Kyu melalui aktingnya akan membuat drama ini semakin solid," lanjut mereka.
‘Missing Crown Price’ akan mulai tayang pada 13 April pukul 21.40 KST dan akan tersedia menggunakan subtitle di layanan streaming Viki.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Daftar Film Indonesia Tayang 17 April, Ada Karya Terbaru Joko Anwar!
-
Tembus 2 Juta Penonton, 'Komang' Resmi Jadi Film Adaptasi Lagu Terlaris
-
Drama Korea Kim Hye Yoon, 'Human from Today' Ditunda Tahun 2026, Cek Detailnya!
-
Tayang Perdana! 3 Alasan 'Crushology 101' Wajib Masuk Watchlist Kamu!
-
Bedah Karakter dalam 'Weak Hero Class 2', Siapa yang Paling Kuat?
Artikel Terkait
-
Deretan Rekomendasi Drama Korea Bertema Sageuk, Terbaru The Haunted Palace
-
5 Drama Korea dengan Peran Sebagai Artis, Ada Celebrity dan Shooting Stars!
-
Deretan Rekomendasi Drakor Thriller Menegangkan, Plotnya Penuh Intrik!
-
Kisah Asmara Bikin Hati Berdebar, 5 Alasan 'Crushology 101' Wajib Ditonton!
-
Ju Ji-hoon Siap Jadi Suami Shin Min-A pada Drama Baru The Remarried Empress
Entertainment
-
Film Eddington: Ari Aster Mengangkat Kekacauan Kecil di Tengah Pandemi
-
Ceria dan Berjiwa Muda, Intip Highlight Medley Album Baru TWS 'Try With Us'
-
Dijuluki The Red Hair Guy, Heeseung ENHYPEN Tampil Membara di Coachella
-
Serial Harry Potter Resmi Umumkan Jajaran Pemain, Diisi Wajah-Wajah Baru
-
Tak Hanya One Piece, Ini 4 Anime Populer dengan Jumlah Episode Terbanyak
Terkini
-
Ironi Timnas Indonesia di AFC U-17: Dari Penampil Terbaik, Menjadi Paling Tak Berkutik
-
Timnas U-17 Tersingkir di Babak 8 Besar Piala Asia, Nova Arianto Gagal Samai Capaian sang Mentor
-
Modal Impor Mahal, Harga Jual Naik: Apakah Daya Beli Konsumen Stabil?
-
Review My Neighbor Totoro: Perihal Makhluk Ajaib, Harapan, dan Alam
-
Ulasan Novel Three Days to Remember: Tentang Hati yang Mau Menerima Kembali