Season keempat serial drama kriminal bertajuk True Detective: Night Country telah tayang di HBO pada Januari tahun ini. Kehadirannya berhasil mengembalikan popularitas yang sempat hilang sejak sepuluh tahun perilisan season pertama.
Serial True Detective: Night Country dianggap sebagai kembalinya kualitas yang memukau bagi antologi HBO setelah ulasan yang kurang memuaskan yang diperoleh season 2 dan 3.
Season 4 dianggap sebagai season terbaik karena banyaknya referensi yang langsung terhubung dengan season-season sebelumnya, terutama season 1.
Episode perdana dari serial True Detective: Night Country menguak tragedi misterius di kota Ennis, Alaska. Delapan pria yang bekerja di Stasiun Penelitian Tsalal tiba-tiba menghilang tanpa jejak.
Satu-satunya petunjuk yang ditemukan adalah sepotong lidah dari seorang wanita yang ditemukan terputus di lokasi kejadian.
Kini, setelah mendapat kesuksesan besar, serial ini dipastikan akan berlanjut ke season lima. Kabar yang lebih menarik lagi, Issa López akan kembali sebagai showrunner untuk mengarahkan season selanjutnya.
Sementara itu, episode penutup season keempat yang tayang pada Februari 2024 memberi beberapa jawaban, namun juga meninggalkan misteri yang belum terpecahkan terutama nasib Evangeline Navarro yang diperankan oleh Kali Reis.
Ia sempat menghilang tanpa jejak lalu muncul kembali di adegan terakhir bersama Liz Danvers (Jodie Foster). Adegan kembalinya Navarro ini memunculkan berbagai teori soal apakah karakter tersebut masih hidup atau tidak.
"Saya tidak mengatakan bahwa dia (Navarro) masih hidup dan saya tentu saja tidak mengatakan bahwa dia sudah mati," kata Issa López kepada media Deadline, diterjemahkan pada Senin (15/4/2024).
Lebih lanjut Issa López mengatakan bahwa ia sengaja mengemas episode terakhir sebagai teka-teki untuk para penonton.
Menurutnya, ending-nya bisa diinterpretasikan dengan berbagai sudut pandang dan ia menyerahkan pada penonton untuk memilih ending versi yang paling memuaskan bagi mereka.
Setiap season dari True Detective sebelumnya menampilkan cerita yang berbeda di lokasi yang baru. Season Night Country berlangsung di kota fiktif Ennis, Alaska.
True Detective season 5 kemungkinan besar akan menghadirkan lokasi dan karakter-karakter baru, mengikuti pola season sebelumnya.
Baca Juga
-
Bergenre Thriller, Chris Pine Didapuk sebagai Bintang Film Nowhere Fast
-
Usung Tema Dunia Medis, Serial Pulse Rilis 3 April Mendatang di Netflix
-
Film Terbaru Garapan Steven Spielberg Ditunda, Ini Jadwal Terbarunya
-
Rilis 22 Visual Karakter, Stage Play Keempat Blue Lock Digelar Mei 2025
-
Seru dan Dramatis! Berikut 5 Rekomendasi Film tentang Misi Penyelamatan
Artikel Terkait
-
Bawakan OST untuk 'Melo Movie', Awalnya Lee Jun Young Tolak Karena Hal Ini
-
Usung Tema Dunia Medis, Serial Pulse Rilis 3 April Mendatang di Netflix
-
Review Serial Netflix 'Melo Movie', Drama Healing yang Buat Tenggelam!
-
Resmi, Netflix Ambil Alih Produksi Serial Live-Action Dungeons & Dragons
-
Belum Berakhir, Netflix Resmi Lanjutkan Serial XO, Kitty ke Season 3
Entertainment
-
7 Karakter Penting dalam Drama China Blossom, Siapa Favoritmu?
-
H-5 Debut, Hearts2Hearts Ungkap Daya Tarik Single Debut The Chase
-
J-Hope BTS dan IVE Dikonfirmasi Tampil di Festival Lollapalooza Berlin 2025
-
Drama Baru JTBC, The Art of Negotiation Rilis Poster Terbaru Lee Je Hoon
-
Dibintangi Widi Mulia, Ini Sinopsis Film Iblis dalam Kandungan 2: Deception
Terkini
-
Tak Sekadar Tontonan, Ternyata Penulis Bisa Banyak Belajar dari Drama Korea
-
Rinov/Pitha Comeback di Kejuaraan Asia 2025, Kembali Jadi Ganda Campuran Permanen?
-
Buku She and Her Cat:Ketika Seekor Kucing Menceritakan Kehidupan Pemiliknya
-
Madura United Dianggap Tim yang Berbahaya, Persib Bandung Ketar-ketir?
-
Saygon Waterpark, Wisata Air dengan Wahana Permainan Terlengkap di Pasuruan