Girl group Cherry Bullet dikonfirmasi bubar setelah mengawali debut di industri K-pop sejak 2019. Kabar tersebut diumumkan langsung oleh FNC Entertainment pada Senin (22/4/2024), yang menyebut kesepakatan bubar tersebut hadir usai berdiskusi panjang antara agensi dengan para member.
"Setelah pertimbangan serta diskusi panjang bersama anggota Cherry Bullet, Haeyoon, Yuju, Bora, Jiwon, Remi, Chaerin, dan May, aktivitas resmi mereka sebagai grup berakhir hari ini," tulis FNC Entertainment, dikutip dari laman Weverse pada Selasa (23/4/2024).
Meneruskan pengumumannya, agensi memastikan ketujuh member Cherry Bullet akan melanjutkan aktivitas mereka sesuai keputusan masing-masing.
Sementara itu, keempat anggota Cherry Bullet, yakni Haeyoon, Jiwon, Remi, serta May dikabarkan akan mengakhiri kontrak eksklusif mereka dengan FNC Entertainment. Aktivitas keempatnya akan dilanjutkan dengan agensi yang berbeda.
Tiga anggota tersisa, seperti Yuju, Bora, dan Chaerin masih sepakat untuk melanjutkan aktivitas di bawah naungan agensi tersebut. Mereka akan memulai karier musik masing-masing bersama agensi yang mendebutkan ketiganya di Cherry Bullet.
"Haeyoon, Jiwon, Remi, dan May memutuskan mengakhiri kontrak, sedangkan Yuju, Bora, dan Chaerin tetap akan melanjutkan aktivitas individu sebagai artis FNC Entertainment," tulis agensi.
FNC Entertainment menutup pengumuman tersebut dengan permintaan maaf atas kabar yang datang secara tiba-tiba. Mereka tak luput mengucapkan terima kasih kepada penggemar yang selama ini telah mendukung seluruh karier Cherry Bullet hingga akhir perjalanan mereka.
Agensi bahkan meminta para penggemar untuk senantiasa menanti aktivitas baru dari para member Cherry Bullet setelah resmi berpisah sebagai girl group.
Sebelumnya, Cherry Bullet mengawali debut di tahun 2019 lewat perilisan album single bertajuk Let's Play Cherry Bullet. Awalnya, girl group tersebut terdiri dari 10 member, yakni Haeyoon, Yuju, Bora, Jiwon, Remi, May, Chaerin, Mirae, Kokoro, dan Linlin.
Mereka turut kembali merilis album single lain berjudul Love Adventure di tahun yang sama. Namun, pada akhir 2019, Mirae, Kokoro, dan Linlin memutuskan hengkang dari Cherry Bullet akibat alasan personal.
Cherry Bullet melanjutkan aktivitas grup dengan tujuh member. Selama perjalanan kariernya, mereka telah meluncurkan tiga album, yakni Cherry Rush (2021), Cherry Wish (2022), dan Cherry Dash (2023).
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Kejutkan Penggemar, Lee Dong Hwi dan Jung Ho Yeon Konfirmasi Putus Usai 9 Tahun Pacaran
-
Asmara Jung Woo-sung Disorot Usai Mengaku Punya Anak dengan Moon Ga-bi
-
Film Wicked Debut Box Office Hollywood dengan Raup Rp1,81 Triliun
-
Susul Zendaya, Robert Pattinson Digaet Bintangi Film Baru Christopher Nolan
-
Jung Woo-sung Konfirmasi Punya Anak dengan Model Moon Ga-bi
Artikel Terkait
-
Agensi Bicara Soal Nasib FT ISLAND Usai Minhwan Tersandung Kasus Dugaan Prostitusi
-
Minhwan FTISLAND Tangguhkan Semua Jadwal Usai Aibnya Dibongkar Mantan Istri
-
P1Harmony Tampilkan Karisma Kuat di Teaser Video Musik Lagu Baru 'Sad Song'
-
Mantan Amir Jamaah Islamiyah Akui Organisasinya Sudah Salah Langkah, Zarkasih: Kami Minta Maaf
-
Bakal ke Jakarta Lagi, Fan Meeting Jung Hae In Dihelat Akhir Tahun Ini
Entertainment
-
Pyo Ye Jin Muncul Jadi Cameo di Drama Brewing Love, Saingan Kim Se Jeong?
-
4 Rekomendasi Lagu Romantis Jadul Milik Justin Bieber, Ada Tema Natal!
-
Rekomendasi 4 Film dan Series yang Dibintangi Indra Birowo di Tahun 2024
-
Bukan Adegan Ranjang, Gong Yoo Ungkap Peran Tersulit di Serial The Trunk
-
Review Film 50 First Date: Cinta yang Tak Pernah Membosankan untuk DiIngat
Terkini
-
3 Sheet Mask Korea yang Mengandung Bambu, Ampuh Menjaga Kelembapan kulit
-
Satukan Dedikasi, Selebrasi Hari Guru di SMA Negeri 1 Purwakarta
-
Review Film Heretic, Hugh Grant Jadi Penguji Keyakinan dan Agama
-
3 Rekomendasi Two Way Cake Lokal dengan Banyak Pilihan Shade, Anti-Bingung!
-
4 Daily OOTD Simpel nan Modis ala Chae Soo-bin untuk Inspirasi Harianmu!