Event fan-con pertama D.O. EXO bertajuk 'Bloom' di Jakarta menuai respons yang tinggi dari para penggemar. Oleh sebab itu, pihak promotor memutuskan untuk menambahkan satu sesi pertunjukan lagi.
Kabar gembira ini disampaikan langsung oleh pihak promotor Mecimapro melalui unggahan di akun media sosial mereka.
Mengutip dari akun X resmi Mecimapro pada Selasa (14/5/2024), mereka mengumumkan bahwa event fan-con bersama D.O. EXO akan ditambahkan sesi pertunjukan tambahan pada tanggal 13 Juli 2024, pukul 19.00 WIB.
Bertempat di The Kasablanka Hall, event fan-con D.O. EXO di Jakarta sebelumnya hanya dijadwalkan selama 1 hari yakni pada tanggal 12 Juli 2024.
Namun, karena tiket terjual habis dalam waktu singkat dan masih banyak penggemar yang belum berkesempatan mendapatkan tiket, pihak promotor memutuskan untuk menambahkan jadwal baru pada tanggal 13 Juli 2024.
Kursi 2 hari pertunjukan terjual habis, dan masih banyaknya permintaan dari para penggemar di Indonesia, akhirnya untuk pertunjukan hari ke-2 akan ditambah sesi ke-2 yang dijadwalkan pada pukul 19.00 WIB.
Dengan begitu, D.O. akan menyapa para penggemar di Jakarta selama 3 kali dalam kurun waktu 2 hari.
Sementara itu, pembelian tiket dapat dilakukan melalui website tiket.com dengan kisaran harga yang sama, yakni Rp1.400.000 - Rp3.000.000 belum termasuk pajak.
"Karena antusiasme yang sangat tinggi dari para penggemar Doh Kyung Soo, kami akan membuka pertunjukan terakhir atau tambahan untuk event '2024 Doh Kyung Soo Asia Fan Concert Tour <Bloom> in Jakarta, pada Sabtu, 13 Juli 2024, pukul 19.00 WIB di The Kasablanka Hall. Sampai bertemu di sana," tulis Mecimapro dalam pengumumannya di media sosial.
Di lain sisi, D.O. EXO baru-baru ini membagikan spoiler mengenai jumlah lagu yang akan ia tampilkan di event fan-con solo pertamanya 'Bloom'.
Menurut D.O., ia akan menampilkan sebanyak 10 lagu, termasuk 6 lagu dari mini album ketiganya 'Blossom' yang baru saja dirilis pada tanggal 7 Mei 2024 kemarin. Ditambah dengan 4 lagu andalan lainnya yang masih dirahasiakan.
Dalam fan-con nanti D.O. juga akan mengadakan sejumlah permainan seru, serta sesi bincang-bincang menarik dengan para penggemar.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
-
BPM Bantah Rumor Pacaran Taemin SHINee dan Noze: Hanya Teman Kerja!
-
Lagu Kick Start Karya Ampers&One: Lawan Pikiran Takut dan Tak Gentar Hadapi Tantangan
-
Ada Duet Bareng Yena, Intip Tracklist Album Solo Terbaru Jin BTS 'Echo'
-
82Major 'Takeover' Upaya Pemberontakan Diri Lewat Melodi yang Intens
Artikel Terkait
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
-
Kawasan Jakarta Utara Dinilai Masih Banyak Dilirik buat Investasi, Ini Sederet Alasannya!
-
Harga Emas Pegadaian Tembus Rp 2 Juta, Warga Berbondong-bondong Beli Emas
-
Bedah Skema Judi Online di Balik Film China "No More Bets"
-
Jelang Kedatangan Bhikkhu Thudong ke Jakarta, DPRD DKI: Wisata Religi Harus Kita Dukung
Entertainment
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
-
Park Bo Young Ambil Peran Ganda dalam Drama Baru, Visualnya Bikin Pangling
-
Resmi Bersaing, Jumbo dan Pabrik Gula Kini Selisih 500 Ribu Penonton
-
Bersaing Sengit, Komang dan Qodrat Tembus Dua Juta Penonton di Bioskop
-
Penampilan Jang Wonyoung di Acara Pop-Up Innisfree Tarik Perhatian Netizen: Seperti Peri!
Terkini
-
4 Ide OOTD Youthful ala Jiwoo Hearts2Hearts, Sederhana tapi Tetap Memikat!
-
Blak-blakan! Sandy Walsh Ngaku Beruntung Bela Timnas Indonesia Sejak Awal
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
-
Review Novel 'Totto-chan': Bukan Sekolah Biasa, Tapi Rumah Kedua Anak-anak
-
Benarkah 'Kerja Apa Aja yang Penting Halal' Tak Lagi Relevan?