Girl group Korea Selatan, KISS OF LIFE, diberitakan siap comeback pada musim panas tahun ini. Dilansir dari Soompi pada Kamis (16/5), media Korea melaporkan KISS OF LIFE tengah bersiap untuk merilis musik baru pada bulan Juli mendatang.
Tak berselang lama, S2 Entertainment selaku agensi yang menaungi girl group tersebut mengonfirmasi persiapan comeback yang akan dilakukan oleh KISS OF LIFE pada bulan Juli.
"Itu adalah benar bahwa KISS OF LIFE akan melangsungkan comeback di bulan Juli," tutur agensi, dilansir dari Soompi pada Jumat (17/5/2024).
Kendati demikian, agensi masih bungkam memberikan informasi lebih lanjut seputar comeback KISS OF LIFE, termasuk daftar lagu hingga jadwal promosi comeback.
Kabar comeback grup ini hadir tiga bulan setelah mereka merilis single pertama bertajuk Midas Touch pada 3 April yang langsung sukses di kancah internasional. Lagu Midas Touch sukses masuk dalam Melon Top 100 Chart dan debut Billboard 200 Amerika.
Girl group yang beranggotakan Julie, Natty, Belle, dan Haneul ini berhasil memikat penggemar dengan konsep dan musik bernuansa Y2K yang unik.
KISS OF LIFE pertama kali melangsungkan debut pada Juli 2023 dengan meluncurkan sebuah mini album bertajuk KISS OF LIFE yang terdiri dari enam lagu, yakni Shhh sebagai lagu utama, lalu Bye My Neverland, Sugarcoat, Countdown, Kitty Cat, dan Play Love Games.
Pada 8 November 2023, KISS OF LIFE melakukan comeback perdana lewat mini album Born to be XX yang terdiri dari tujuh lagu baru.
Baru-baru ini, tepatnya pada 20 Februari 2024, girl group tersebut menggelar fan meeting perdana di Jepang bertajuk Hello Kissy.
Mereka kemudian melanjutkan fan meeting ke Bangkok, Thailand, pada 17 Maret dengan fan meeting bertajuk Dear Kissy.
Sementara itu, salah satu anggota KISS OF LIFE, Julie, baru saja dikonfirmasi akan berkolaborasi dalam comeback Nayeon TWICE.
Sang rapper akan berduet dengan Nayeon untuk lagu berjudul Magic yang akan termuat dalam mini album kedua Nayeon yang bertajuk NA. Mini album NA direncanakan rilis pada 14 Juli mendatang.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Juri Oscar Beber Sengaja Skip Wicked 2 Raih Nominasi pada 2026
-
Ditunggu Fans, Jeno dan Jaemin Siap Debut Sub-unit NCT JNJM 23 Februari
-
Resmi Beli Warner Bros., Netflix Bayar Rp1.402 Triliun Secara Tunai
-
Comeback Main Film, Proyek Terbaru Jet Li Rilis Februari 2026
-
CL 2NE1 Diserahkan ke Jaksa Atas Tuduhan Mendirikan Agensi Ilegal
Artikel Terkait
-
Tampil Mellow, Intip Gaya Chen EXO di Teaser Image Terbaru Mini Album Door
-
Bagikan Poster Misterius, TREASURE Umumkan Comeback pada 28 Mei 2024
-
Comeback Naik Ring di Usia 57 Tahun, Mike Tyson: Ini Keputusan Mudah, Tak Perlu Dipikirkan
-
Catat Tanggalnya, ENHYPEN Umumkan Comeback Album Baru Juli Depan
-
ZEROBASEONE Ajak Penggemar Hilangkan Kekhawatiran di Lagu 'Feel the Pop'
Entertainment
-
Anime Komedi Romantis PonSuka Tayang April, Ungkap Teaser dan Pengisi Suara
-
Tiga Pekan Beruntun, Film Once We Were Us Puncaki Box Office Korea Selatan
-
Arden Cho Dikritik usai Dukung Cha Eun Woo di Tengah Isu Penghindaran Pajak
-
Maju Satu Pekan, Film Ready or Not 2: Here I Come Tayang 20 Maret 2026
-
Viral Video Jisoo BLACKPINK 'Diabaikan' di Hong Kong, BLINK Beri Pembelaan Menohok
Terkini
-
4 Inspirasi OOTD Y2K Vibes ala Rei IVE, Tampil Lebih Fresh dan Playful!
-
4 Ide Daily OOTD ala Lee Se Young, dari Gaya Classy ke Smart Casual!
-
Almarhum: Teror Kematian yang Tak Pernah Benar-benar Pergi
-
Dion Markx Join ke Liga Indonesia, Efek Misi Juara AFF Cup Jadi Prioritas?
-
Saat Negara Jadi Sumber Stres: Overexposure Trauma di Tengah Berita Negatif