Boy group WayV resmi comeback dengan musik dan album terbaru bertajuk ‘Give Me That’. Tepatnya, pada Senin (3/6/2024).
Merayakan perilisan mini album kelima mereka, video musik untuk lagu utama ‘Give Me That’ dalam versi bahasa Korea juga telah dirilis di kanal YouTube SMTOWN.
Video musik untuk lagu utama 'Give Me That' ditampilkan dengan konsep dan visual yang trendy, di mana kelima anggot WayV tampak mengikuti sebuah audisi dan menampilkan bakat mereka masing-masing.
Berdurasi sekitar 3 menit dan 7 detik, video musik 'Give Me That' dibuka dengan adegan sebuah jam digital raksasa jatuh mengenai kumpulan para juri.
Diikuti beat musik yang catchy abis para member WayV muncul satu per satu dengan karakter unik masing-masing di mana mereka tampak memamerkan bakat dan visual yang keren untuk terpilih sebagai calon bintang.
Di lain adegan, wajah para member terlihat terpampang di berbagai cover album rekaman, menggambarkan kesuksesan audisi yang mereka ikuti.
Selain menampilkan konsep audisi, di sepanjang video musik WayV juga menampilkan gerakan tari yang menawan ditemani beat musik yang super catchy dari awal hingga akhir lagu.
Meski tak menampilkan latar adegan romansa untuk lagu bertema cinta, suasana hangat dan kisah manisnya tercermin dalam lirik lagu yang menjelaskan perasaan suka terhadap seseorang, dan keinginan untuk mendapatkan perhatian darinya.
Sementara itu, 'Give Me That' merupakan lagu bergenre pop dance yang meningkatkan pesona lagu melalui beat musik yang bikin ketagihan dengan iringan brass di atas beat drum old school yang funky.
Lagu utama dari mini album kelima WayV kali ini dirilis dalam 2 versi bahasa, yakni Korea dan China. Menemani 5 buah b-side track lainnya yang juga mengusung tema lagu cinta di album terbaru 'Give Me That'.
Para penggemar menyambut dan merayakan comeback album terbaru WayV kali ini sebagai sesuatu yang segar dan cerah dibandingkan rilisan mereka terdahulu. Tak hanya pada bagian musik dan penampilan dance yang dibawakan, tetapi visual para member juga tampak lebih fresh.
Baca Juga
-
Tampil Fresh, KiiiKiii Usung Warna Baru di Lagu Comeback '404 (New Era)'
-
Debut Unit Baru, Jeno dan Jaemin NCT Siap Merilis Mini Album 'Both Sides'
-
Work oleh no na: Semangat Kerja Keras dan Rayakan Pencapaian Diri
-
Termurah Rp 1,1 Juta, Ini Harga Tiket Fanmeeting Hearts2Hearts di Jakarta
-
Bikin Marah Besar, Hyoyeon SNSD Ungkap Konflik Masa Lalu dengan Para Member
Artikel Terkait
-
Bertemu 235.000 Penggemar, NCT Dream Sukses Gelar Tur Dome Jepang Pertama
-
5 Ide OOTD Hoodie ala Taeyong NCT: Nyaman Banget!
-
5 Ide Styling Celana Pendek ala Jaehyun NCT, Simpel dan Nyaman!
-
Umumkan Kolaborasi NCT dengan Starbucks, Fans Kecam Keras SM yang Tutup Mata soal Genosida di Palestina
-
WayV 'New Ride', Lagu Romantis yang Enak Didengar Sambil Jalan Bareng Pasangan
Entertainment
-
Tiga Pekan Beruntun, Film Once We Were Us Puncaki Box Office Korea Selatan
-
Arden Cho Dikritik usai Dukung Cha Eun Woo di Tengah Isu Penghindaran Pajak
-
Maju Satu Pekan, Film Ready or Not 2: Here I Come Tayang 20 Maret 2026
-
Viral Video Jisoo BLACKPINK 'Diabaikan' di Hong Kong, BLINK Beri Pembelaan Menohok
-
Hwang Minhyun Kembali Bintangi Study Group 2, Siap Hadirkan Aksi Baru!
Terkini
-
Saat Negara Jadi Sumber Stres: Overexposure Trauma di Tengah Berita Negatif
-
Muramnya Tata Kelola Kekuasaan Indonesia: Nepotisme Jadi Budaya?
-
Anti Bosan! Intip 4 Inspirasi Daily OOTD ala Yuta NCT 127!
-
Lingkaran Setan Side Hustle: Antara Tuntutan Hidup dan Ancaman Burnout Anak Muda
-
Menit Berharga Dalam Setiap Hembusan Napas