Drama China genre xianxia diminati banyak penonton karena dapat membawa penonton ke dunia fantasi dewa-dewi dan makhluk mitologi. Sutradara Chu Yui Bun telah menggarap banyak drama genre ini.
Drama xianxia arahan Chu Yui Bun selalu menjadi populer karena berhasil menarik emosi penonton. Nah, berikut ini 5 drama genre xianxia yang digarap Chu Yui Bun.
1. Ashes of Love
Ashes of Love menyajikan kisah cinta dewa-dewi. Jin Mi (Yang Zi) adalah putri Dewi Bunga Zi Fen. Tak ingin putrinya bernasib sama gara-gara cinta, Zi Fen menyembunyikan putrinya dari dunia.
Xu Feng (Deng Lun), Pangeran Kedua Alam Surgawi, jatuh ke Alam Bunga saat melarikan diri dari penyerang. Berkat Xu Feng, Jin Mi bisa merasakan dunia luar dan jatuh cinta.
2. Eternal Love of Dream
Eternal Love of Dream menyajikan kisah romansa antara siluman rubah yang ceria dengan dewa yang dingin dan tanpa emosi. Bai Fengjiu (Dilraba Dilmurat) diselamatkan oleh Dong Hua (Gao Wei Guang) dari serangan binatang buas.
Merasa berhutang budi, Bai Fengjiu memasuki istana Alam Langit untuk membantu Dong Hua. Bai Fengjiu menyadari rasa terima kasihnya perlahan berkembang menjadi cinta.
3. The Blue Whisper
The Blue Whisper menceritakan kisah cinta hidup-mati antara makhluk mitologi dengan master spirit. Ji Yunhe (Dilraba Dilmurat) bisa menjinakkan siluman apa pun. Ia diberi tugas oleh Putri Shunde (Guo Xiaoting) untuk menjinakkan duyung Chang Yi (Ren Jialun).
Ji Yunhe lama-kelamaan jatuh hati dengan kepolosan Chang Yi. Ia rela mengorbankan kebebasannya sendiri demi kebebasan Chang Yi. Namun, Chang Yi mengira Ji Yunhe telah mengkhianatinya.
4. The Starry Love
The Starry Love menyajikan kisah cinta antara dewa, iblis, dan manusia. Dua putri kembar dari Alam Manusia memiliki nasib yang berbeda.
Liguang Qingkui (He Xuan Lin) dinikahkan ke Alam Dewa, sementara Liguang Yetan (Li Landi) dinikahkan ke Alam Iblis. Namun, seseorang menukar kereta pengantin putri kembar, sehingga mereka menikah ke alam yang keliru.
5. Moonlight Mystique
Dalam perjalanan mencari keabadian, Bai Shuo (Bai Lu) menyelamatkan dewa iblis yang kuat, Fan Yue (Ao Rui Peng). Awalnya mereka asing, lambat laun mereka berubah dari saling memanipulasi menjadi saling menyayangi, dan akhirnya jatuh cinta.
Moonlight Mystique baru saja menyelesaikan syuting pada Februari lalu. Tertarik menonton?
Baca Juga
- 
                      
              Sinopsis Growing Together Season 2, Drama China Baru Bertema Keluarga
 - 
                      
              Sinopsis dan Jadwal Tayang Wild Ambition Bloom, Drama China Baru Bertema Bisnis
 - 
                      
              Sinopsis Drama China Encounter with You, Tayang Ulang di iQIYI
 - 
                      
              Sinopsis dan Jadwal Tayang The Dauntless Youths, Drama China Baru Zhang Kangle
 - 
                      
              Ada A Forbidden Marriage, Ini 5 Drama Li Jiulin yang Tayang Sepanjang 2025
 
Artikel Terkait
- 
                
              Keren! Lovely Runner Dinobatkan sebagai Drakor Terbaik Versi Majalah Time
 - 
                
              3 Drama Kerajaan Karya Sutradara Chu Yui Bun, Terbaru Blossoms in Adversity
 - 
                
              4 Film dan Drama yang Dibintangi Wu Junting, Terbaru Will Love in Spring
 - 
                
              3 Drama Korea Dibintangi Kim Hee Ae di Netflix, Terbaru Ada The Whirlwind
 - 
                
              3 Drama China Tang Xiao Tian sebagai Pemeran Utama, Ada My Wifes Double Life
 
Entertainment
- 
                      
              5 Rekomendasi Tontonan Horor Asal Korea di Netflix, Ada Triger hingga Karma
 - 
                      
              Nasib Film Fast & Furious 11 Masih Gantung, Bisa Batal Digarap Nih!
 - 
                      
              Rilis PV Baru, Bungou Stray Dogs Wan Season 2 Bakal Tayang di Tahun 2026
 - 
                      
              Gugatan Bedu Dikabulkan, Perceraian dengan Irma Kartika Berjalan Damai
 - 
                      
              Luna Maya Cerita Pengalaman Mistis: Melihat 'Perang Ilmu' Leak Depan Mata!
 
Terkini
- 
           
                            
                    
              4 Sunscreen dengan Blue Light Protection, Lindungi Kulit dari Sinar Gadget
 - 
           
                            
                    
              Saat Kata-kata Tak Lagi Cukup: Kenalan Sama 'Art Therapy', Jurus Ampuh Lawan Stres
 - 
           
                            
                    
              Lari sambil Menanam: Mandatalam Earth Run 2025 Buktikan Olahraga Bisa Selamatkan Bumi!
 - 
           
                            
                    
              Mix and Match Outerwear ala Kim Do Hoon: 4 Ide OOTD Stylish Anti Lebay!
 - 
           
                            
                    
              Terjebak dalam Kritik Diri, Saat Pikiran Jadi Lawan Terberat