Girl grup Weki Meki akan dibubarkan setelah bersama selama tujuh tahun. Mengutip dari Soompi pada Jumat (7/6/2024), agensi Fantagio mengumumkan bahwa Weki Meki akan bubar setelah perilisan single digital mereka pada pekan depan.
Weki Meki akan merilis single digital bertajuk 'CoinciDestiny' pada 12 Juni mendatang, menandai berakhirnya kebersamaan dan perjalanan mereka sebagai grup.
Weki Meki saling mendukung masa depan satu sama lain setelah kontrak tujuh tahun mereka dengan Fantagio berakhir. Grup ini debut pada tahun 2017, memanfaatkan momentum dari partisipasi anggota Yoojung dan Doyeon di I.O.I.
Meskipun bisa dibilang Weki Meki mencapai kesuksesan yang cukup baik, pihak agensi belum memberikan grup tersebut comeback sejak November 2021.
Grup yang terdiri dari Suyeon, Elly, Yoojung, Doyeon, Sei, Lua, Rina, dan Lucy tersebut terakhir kali merilis mini album 'I Am Me' dengan title track 'Siesta' apada tahun 2021.
Banyak penggemar berasumsi Weki Meki hanya sedang hiatus dan menunggu berakhirnya kontrak mereka. Selain itu, banyak penggemar yang meyakini bahwa perilisan single ini akan menjadi lagu perpisahan, mengingat Yoojung dalam siaran langsungnya menyebutkan bahwa tidak akan banyak promosi untuk single ini.
Sementara itu, Weki Meki dibentuk oleh Fantagio pada tahun 2017 melalui Fantagio i-Teen, sebuah program pengembangan bakat untuk rookie di bawah Fantagio Entertainment dan dikenal sebagai i-Teen Girls.
Pada 6 Juli 2017, Fantagio mengungkapkan bahwa girl grup baru mereka diberi nama Weki Meki. Girl grup tersebut debut dengan merilis mini album 'Weme' pada 8 Agustus 2017. Mini album tersebut terdiri dari enam lagu dengan title track 'I Don't Like Your Girlfriend'.
Di tahun berikutnya, Weki Meki merilis mini album kedua mereka yang bertajuk 'Lucky' dengan total enam lagu, termasuk lagu utama 'La La La' dan 'Butterfly'.
Sejak saat itu, Weki Meki telah merilis beberapa album dan digital single, seperti 'Kiss, Kicks', 'Lock End LOL', 'Week End LOL', 'Dazzle Dazzle', 'Hide and Seek', 'New Rules', dan 'I Am Me'.
Kini, meskipun jalan mereka akan berbeda, para penggemar berharap member Weki Meki akan terus saling mendukung satu sama lain.
Baca Juga
-
Mengenal ANBK: Penjelasan, Fungsi, dan Jadwal Pelaksanaannya Selama 2024
-
Cara Cek Jumlah Pelamar CPNS 2024, Instansi Mana yang Banyak Peminat?
-
Bergenre Thriller, Intip Pemeran Utama Drama Korea 'Such a Close Traitor'
-
Usung Genre Misteri, Intip 5 Pemeran Utama Drama Korea Bertajuk Pigpen
-
Sinopsis 'Love on a Single Log Bridge', Drama Korea Terbaru Joo Ji Hoon
Artikel Terkait
-
Jadi Penulis Skenario, Ini Detail Karakter Han Bo Reum dalam Drama Korea Scandal
-
Sederet Idol K-pop yang Resmi Keluar Wamil di Tahun 2024, Ada EXO dan BTS
-
Kemenko Perekonomian dan MOTIE Kolaborasi, Indonesia Peroleh Pendanaan untuk Turunkan Emisi Karbon
-
G-Dragon Bigbang Terpilih Jadi Dosen Tamu di Kampus Bergengsi, Pencapaiannya Bikin Bangga!
-
Seru Penuh Teka-teki! 6 Drakor Aksi Thriller 2024 yang Wajib Masuk Watchlist
Entertainment
-
Manga Dark Romance Firefly Wedding Diadaptasi Anime oleh David Production
-
Perjalanan 25 Tahun BoA di SM Entertainment: Dari Pionir Hallyu Hingga Direktur Perusahaan.
-
Hangat dan Menyentuh, I Lost My Adventurer's License Dapat Adaptasi Anime
-
Stray Kids dan G-Dragon Kembali Meriahkan Gala des Pieces Jaunes 2026
-
Transformasi Akting Jung Ji-so, Si Aktris Serbabisa di Drama Who Is She!
Terkini
-
Besek Nasi dan Doa yang Pelan-Pelan Naik ke Langit
-
Bus yang Tidak Ingin Mengucapkan Selamat Tinggal
-
Misteri Pemuda Berjaket Levis di Dekat Pohon Mahoni
-
Bukan Sekadar Horor Biasa, Film Alas Roban Padukan Mitos Lokal dan Teror Psikologis
-
RedMagic 11 Pro Tembus 4 Juta AnTuTu, Seberani Apa Performa HP Gaming Ini?