Scroll untuk membaca artikel
Hernawan | Kalina Oktaviani
penampakan Emet 'Iron Giant' dalam manga One Piece (onepiece.fandom.com)

Selalu mempunyai kejutan dalam setiap chapter, manga One Piece pun kembali memberikan pengungkapan baru yang menarik dalam chapter 1119. Merupakan awal dari kisah terakhir yang datang dengan alur cerita di Pulau Egghead, chapter ini kembali memperlihatkan sosok yang hidup di masa lampau tengah beraksi lagi di masa ini. Ia ialah Iron Giant atau Raksasa Besi yang muncul dengan diiringi perkataan Joy Boy.

Menjadi salah satu sosok yang berasal dari Abad Kekosongan dan masih 'hidup' hingga sekarang, sejarah dan segala hal tentang Raksasa Besi perlahan diperlihatkan oleh Eiichiro Oda. Mulai dari asal-muasalnya hingga hubungannya dengan Joy Boy, ia mungkin akan memiliki peranan besar dalam alur ceita Pulau Egghead. Namun, siapa sebenarnya Raksasa Besi dan bagaimana sejarahnya?

1. Emet—Nama si Raksasa Besi

penampakan Emet 'Iron Giant' dalam manga One Piece (onepiece.fandom.com)

Raksasa Besi diperlihatkan dan digali lebih jauh dalam chapter 1119 manga One Piece. Pada masa penciptaannya, ia diketahui sangat spektakuler berkat apa yang telah ia lakukan di masa lalu. Terungkap bahwa ia diciptakan pada beberapa titik selama Abad Kekosongan dan terus hidup sejak saat itu. Saat Manusia Ikan membuat langkah untuk menyetarakan kaum mereka dengan manusia, tepatnya 200 tahun yang lalu, ia aktif sekali lagi. Sekarang, ia pun bangkit sekali lagi, terbukti dari apa yang telah ia lakukan di Pulau Egghead.

Karena identitas dan perannya diperlihatkan lebih jauh, para penggemar beranggapan bahwa Raksasa Besi akan memiliki peranan besar kali ini. Diketahui bahwa namanya adalah Emet. Ia pun pernah diperlihatkan tengah berbicara dengan Joy Boy, yang kemudian mengingatkannya bahwa waktunya sudah dekat dan akan terjadi sesuatu. Dari kilas balik itu, kemungkinan besar bahwa tindakannya yang diperlihatkan dalam chapter 1119 adalah karena Joy Boy.

2. Sejarah Emet

penampakan Emet 'Iron Giant' dalam manga One Piece (onepiece.fandom.com)

Penciptaan Iron Giant atau Raksasa Besi diperkirakan sesaat sebelum Abad Kekosongan berakhir dan mulai aktif pada 800 tahun silam. Tak dijelaskan penciptanya sebenarnya, satu hal yang telah dipastikan adalah ia diciptakan oleh orang-orang dari Kerajaan Kuno, lalu diberi nama Emet. Kemungkinan besar orang yang memberinya nama ialah Joy Boy, mengingat hubungannya dengan pahlawan itu amat indah. 

Seperti yang dijelaskan Dr. Vegapunk, entah bagaimana Emet aktif kembali pada 200 tahun silam. Saat itu, ia terlihat tengah menyerang Mariejoa. Hal itu pun dibenarkan oleh Gorosei yang pertama kali melihatnya pada saat itu. Anehnya, ia berasal dari Abad Kekosongan, tetapi tak ada yang mengetahui wujudnya hingga Gorosei melihatnya pada 200 tahun yang lalu. Dengan kata lain, ia mungkin masih terlalu muda untuk bertarung di Abad Kekosongan dan hanya menjadi penonton.

3. Peran Emet dalam dunia One Piece

penampakan Emet 'Iron Giant' dalam manga One Piece (onepiece.fandom.com)

Pada chapter 1119, Emet diperlihatkan tengah menyerang Saint Topman Warcury, salah satu dari Gorosei atau Lima Tetua, yang bermaksud untuk menghancurkan kapal Bajak Laut Prajurit Raksasa Baru serta mencegah Monkey D. Luffy dan kru lain untuk berlayar. Sebelum Warcury menciptakan kekacauan lebih lanjut, ia menghantam makhluk itu dengan keras hingga mematahkan salah satu taringnya. Ia mampu memberikan damage kepada Warcury, yang kebal terhadap segala jenis kerusakan.

Meskipun kulit Warcury sangat keras dan taringnya yang sulit untuk dipatahkan, Emet mampu memberikan kerusakan hanya dengan satu pukulan. Hal itu membuktikan bahwa ia memiliki kekuatan yang lebih unggul dari Gear 5, Haki, dan hampir semua kemampuan Luffy. Terlebih lagi, ia menggunakan energi kuno yang menambah nilainya dalam One Piece.

Yang pasti, Emet akan terus melawan Gorosei dan perannya dapat berjalan dua arah. Pertama, ia dapat melarikan diri dari Pulau Egghead atau bertahan hidup dan bertemu dengan Joy Boy. Kedua, ia dapat mengorbankan diri agar Joy Boy dan teman-temannya bisa melarikan diri dari Pulau Egghead. Entah jalan apa yang akan diambil oleh Oda untuknya, satu hal yang pasti adalah ia memiliki peranan yang penting. Nah, kalau menurutmu, bagaimana?

Kalina Oktaviani