BoA siap menggelar konser di Indonesia dalam waktu dekat. Konser bertajuk BoA LIVE TOUR - BoA: One's Own tersebut akan digelar di Basket Hall GBK Senayan, Jakarta, pada 26 Oktober 2024.
Kabar ini disampaikan oleh akun resmi BoA yang turut dikonfirmasi oleh Dyandra Global selaku promotor yang akan memboyong musisi tersebut.
"BoA LIVE TOUR - BoA: One's Own. Jakarta, 2024.10.26. Basket Hall, GBK Senayan," tulis akun @dyandraglobal di Instagram pada Kamis (8/8/2024).
Konser tersebut menjadi bagian dari tur BoA di beberapa negara di Asia. Queen of K-Pop itu akan mengawali tur di Seoul pada 12 Oktober 2024.
Ia kemudian berlanjut ke Jakarta sebelum berpindah ke Taipei pada 23 November. Konser kemudian berakhir di Singapura pada 30 November 2024.
Hingga kini, belum ada informasi lain terkait penambahan negara dan jadwal tambahan untuk tur konser BoA.
Promotor juga belum mengunggah daftar harga serta jadwal penjualan tiket untuk konser musisi tersebut.
Tur konser One's Own ini dilaksanakan bersamaan dengan perayaan ulang tahun sang musisi yang ke-24 pada tahun ini.
Musisi besutan SM Entertainment ini merupakan salah satu idol berpengaruh di industri sehingga mendapat julukan Queen of Kpop. Ia pertama kali debut sejak 2000 sebagai solois di bawah SM Entertainment.
Penyanyi bernama lengkap Kwon Bo-ah ini sukses meraih banyak penghargaan di industri Kpop, industri musik Jepang, hingga di kancah internasional.
Hingga kini, BoA sudah merilis 20 album studi dengan termasuk 10 album Korea, 9 album Jepang, serta 1 album berbahasa Inggris. Album-album tersebut juga mendatangkan banyak lagu hit, seperti Valenti, Everlasting, Double, dan Only One.
BoA juga beberapa kali tampil sebagai mentor dalam ajang survival, seperti K-pop Star (2011-2013), musim kedua Produce 101 (2017), serta musim ketiga The Voice of Korea (2020).
BoA sebagai solois tercatat berhasil menjual lebih dari 10 juta album selama kariernya. Ia bahkan menajdi satu dari tiga artis wanita yang memiliki enam album studio nomor satu berturut-turut di Oricon Album Chart sejak debut, bersaing dengan Hikaru Utada dan Ayumi Hamasaki.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
5 Rekomendasi Tontonan tentang Yesus, Sambut Libur Panjang Paskah 2025
-
5 Rekomendasi Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada Pengepungan di Bukit Duri
-
Another Simple Favor, Proyek Reuni Anna Kendrick-Black Lively Rilis 1 Mei
-
The King of Kings Siap Tayang di Bioskop Indonesia Mulai 18 April
-
Segera Comeback, BIGHIT Rilis Daftar Tujuh Lagu untuk Album Echo dari Jin BTS
Artikel Terkait
-
PSSI Segera Rekrut Direktur Teknik, Makin Serius Cari Talenta Potensial
-
Peringkat Terbaru Film Indonesia yang Tayang saat Lebaran, Norma Makin Tergelincir?
-
FC Volendam Punya 3 Pemain Keturunan yang Siap Bela Timnas Indonesia
-
Salip Peringkat BRI Liga 1, Inilah 5 Pemain Indonesia yang Pernah Main di Liga Kamboja
-
Eliano Reijnders Semringah Bagikan Kabar Bahagia
Entertainment
-
Pilih Tekuni Musik Trot, Sungmin Super Junior Tinggalkan SM Entertainment
-
Sindrom Marie Antoniette: Karakter Anime Berambut Putih Ini Punya Trauma!
-
Glen Powell Jadi Penulis dan Pemain di Film Komedi Garapan Judd Apatow
-
Kontrak Berakhir, Jinho PENTAGON Putuskan Hengkang dari CUBE Entertainment
-
3 Karakter Kuat akan Dikalahkan Bonney dengan Mudah di Duel Anime One Piece
Terkini
-
Manusia Is Value Ekonomi, Bukan Sekadar Objek Suruhan Kapitalisme
-
PSSI Segera Rekrut Direktur Teknik, Makin Serius Cari Talenta Potensial
-
Biar Makin Fresh di Weekend, Sontek 4 Outfit Lucu ala Kim Hye Yoon!
-
Anti Ribet, Ini 4 Ide Outfit Harian Cozy ala Siyoon Billlie yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Gaya Kasual Kekinian ala Choi Jungeun izna yang Menarik untuk Disontek