Doyoung NCT sukses membuktikan popularitasnya sebagai penyanyi solo, lewat penjualan tiket konser yang ludes dalam waktu sekejap. Doyoung dijadwalkan menggelar konser encore untuk menutup rangkaian konser solo pertamanya.
Konser bertajuk '2024 Doyoung Concert [Dearest Youth]' tersebut akan digelar selama 3 hari berturut-turut mulai tanggal 1 hingga 3 November 2024. Bertempat di Seoul Olympic Park Handall Stadium.
Mengutip dari Naver pada Sabtu (21/9/2024), penjualan tiket pre-sale konser tersebut berlangsung pada tanggal 19 September 2024. Disusul dengan penjualan tiket umum pada tanggal 20 September 2024 melalui Melon Tickets.
Namun, seluruh tiket untuk 3 hari pertunjukan taalh terjual habis dalam waktu singkat. Membuktikan popularitas kuat Doyoung NCT sebagai salah satu vokalis yang mewakili K-Pop.
Sementara itu, konser encore 'Dearest Youth' merupakan laga konser terakhir untuk rangkaian konser solo pertama sang idola. Setelah ia sukses menggelar sebanyak 15 pertunjukan di 9 kota besar di Asia.
Seperti yang diharapkan dari seorang vokalis utama grup NCT, Doyoung sukses menampilkan panggung yang tak hanya menjadi showcase untuk vokalnya yang keren. Tetapi pelantun tembang 'Little Light' itu juga sukses memadukan sisi emosional yang mendalam. Serta berbagi chemistry manis dengan para penggemarnya yang hadir.
Untuk konser encorenya kali ini, Doyoung sengaja merubah judulnya dari 'Dear Youth' menjadi 'Dearest Youth' dengan tujuan untuk memberikan panggung dan pengalaman konser yang lebih berkesan lagi kepada para penggemarnya. Melalui penampilan panggung yang berbeda, setlist yang telah diupgrade tentunya. Serta kejutan-kejutan tak terduga lainnya yang pastinya tidak boleh dilewatkan oleh para penggemar.
Sebelum menggelar konser encore selama 3 hari di Seoul, Doyoung akan tampil di laga terakhir konser 'Dear Youth' di Jakarta, Indonesia, pada tanggal 21 September 2024. Bertempat di Ice BCD Hall 1.
Di lain sisi, Doyoung membuka rangkaian konser solo pertamanya bertajuk 'Dear Youth' selama 3 hari pada tanggal 25 - 27 Mei 2024 lalu. Bertempat di The Grand Peace Hall, Kyunghee University, Seoul.
Konser ini digelar untuk merayakan perilisan album debut solonya 'Youth' yang resmi dirilis pada tanggal 22 April 2024 lalu. Doyoung juga menjadi member ketiga NCT yang resmi melakukan debut solo.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Tampil dengan Formasi Horror Vision, Deadsquad Gelapkan Panggung Pestapora 2024
-
Pecah! Begini Momen SBY Konser di Panggung Pestapora 2024
-
Brian McKnight Ajak Penonton Nostalgia: Terima Kasih Pilih Bersama Saya Malam Ini
-
Malam Ini, Brian McKnight dan Dira Sugandi Bakal Berikan Duet Memukau di Panggung Konser
-
Konser Megah Dewa 19 dengan Musisi Dunia: Ahmad Dhani Tak Lepas Ledekan untuk Once Mekel!
Entertainment
-
4 Drama Korea Adaptasi Webtoon dibintangi Oh Yeon Seo
-
5 Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada The Housemaid hingga Modual Nekad
-
Aurelie Moeremans Buka Pengalaman Grooming di Usia Remaja Lewat Buku Memoar
-
Menuju 5 Tahun, Kouji Miura Sebut Akhir Cerita Manga Blue Box Kian Dekat
-
Profil Milo Manheim, Pemeran Flynn Rider di Tangled Live Action
Terkini
-
10 Kesalahan Fatal dalam Membuat CV dan Tips Ampuh Menghindarinya
-
Sudah Sukses Tapi Merasa Hampa? Kenali Fenomena Hedonic Adaptation
-
Film We Bury the Dead: Duka di Tanah Penuh Zombie yang Mengerikan!
-
4 Mix and Match Daily OOTD ala Wooyoung ATEEZ, Street Style ke Formal Look
-
Drama China A Romance of the Little Forest: Cinta Tumbuh Seperti Tanaman