Teaser trailer perdana film The Electric State garapan Anthony dan Joe Russo telah dirilis oleh Netflix dan menampilkan sebuah sajian visual sci-fi yang luar biasa.
Film epik ini bakal membawa para penonton ke dunia alternatif di era 1990-an, di mana manusia dan robot hidup berdampingan dalam damai—hingga sebuah pemberontakan mengubah segalanya.
The Electric State diangkat dari novel grafis karya Simon Stålenhag yang diterbitkan pada 2017 dan mendapat sambutan positif, dengan kritik memuji kedalaman dunia yang dibangun serta visual yang menggambarkan lanskap sunyi dan muram.
Millie Bobby Brown memerankan tokoh utama sebagai Michelle, seorang remaja yatim piatu yang mencoba bertahan hidup di dunia yang kacau, di mana robot yang dulu dianggap bagian penting dari masyarakat kini terbuang.
Hidup Michelle berubah total saat ia bertemu dengan Cosmo, robot yang baik hati tapi penuh misteri. Robot tersebut dikendalikan oleh Christopher, adik Michelle. Ini mengejutkan Michelle, karena ia selama ini mengira Christopher sudah meninggal.
Temuan ini membuat Michelle memulai perjalanan melintasi wilayah barat daya Amerika untuk mencari adiknya, sekaligus mengungkap apa yang sebenarnya terjadi di balik hilangnya Christopher.
Sepanjang perjalanannya, Michelle bekerja sama dengan Keats (diperankan oleh Chris Pratt), seorang penyelundup, dan robot bernama Herman (disuarakan oleh Anthony Mackie). Mereka menjelajah ke Zona Eksklusi — sebuah kawasan gurun terpencil di mana robot-robot kini bersembunyi.
Deretan bintang papan atas lainnya juga turut meramaikan film ini, mulai dari Ke Huy Quan, Jason Alexander, Giancarlo Esposito, Stanley Tucci, hingga Woody Norman.
Sementara Woody Harrelson, Brian Cox, Jenny Slate, Hank Azaria, Colman Domingo, dan Alan Tudyk menyumbangkan suara mereka untuk beberapa karakter robot dalam film ini.
Film ini disutradarai oleh Russo Brothers, yang tahun depan akan mengerjakan Avengers: Doomsday dan Avengers: Secret Wars setelah sukses besar menyutradarai Captain America: The Winter Soldier, Captain America: Civil War, Avengers: Infinity War, dan Avengers: Endgame.
Naskahnya ditulis oleh Christopher Markus dan Stephen McFeely, kolaborator lama Russo Brothers, yang juga menulis keempat film Marvel tersebut. The Electric State rilis di platform Netflix pada 14 Maret 2025.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Ada Attack on Titan, Berikut 5 Deretan Anime yang Sempat Tuai Kontroversi
-
The Night Agent Season 2 Kembali Dibintangi Gabriel Basso, Kapan Rilis?
-
Nantikan! Anime I Have a Crush at Work Konfirmasi Jadwal Tayang pada Januari 2025
-
Susul Matt Damon dan Ben Affleck, Scott Adkins Resmi Bergabung di Film RIP
-
Kreator Oshi no Ko, Aka Akasaka Bakal Rilis Manga Terbaru Bertema Fantasi
Artikel Terkait
-
3 Film Korea Bertema Sejarah yang Hadirkan Beragam Kisah Menggugah
-
Netizen Malaysia Kritik 'Ipar Adalah Maut' Tak Sesuai untuk Film Islami
-
Sinopsis When the Phone Rings, Drama Terbaru Yoo Yeon Seok di Netflix
-
Sinopsis The Substance, Referensi Apik Film Body-Horor yang Sayang untuk Dilewatkan
-
Ulasan Film The King's Letters, Sejarah di Balik Penciptaan Alfabet Korea
Entertainment
-
3 Film Korea Bertema Sejarah yang Hadirkan Beragam Kisah Menggugah
-
Ada Pop Ballad, Irene Red Velvet Usung Beragam Genre di Album Like A Flower
-
Kenang Mendiang Aktor Song Jae Rim, Aktris Kim So Eun Tulis Pesan Menyentuh
-
ILLIT Rasakan Debaran Jantung yang Kencang di MV Lagu Terbaru 'Tick-Tack'
-
Sinopsis When the Phone Rings, Drama Terbaru Yoo Yeon Seok di Netflix
Terkini
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
-
Ulasan Novel Persona: Kisah Remaja dalam Menghadapi Ekspektasi Sosial
-
Gantengnya Yanan, Villain di Drama Fangs of Fortune Bikin Susah Dibenci
-
Imbas Ancaman Putus Kontrak, ADOR Janji Atasi Masalah dengan NewJeans
-
Bikin Makeup Flawless dan Terlindungi! 3 Produk Primer yang Mengandung SPF