Usotoki Rhetoric merupakan drama Jepang berdasarkan serial manga dengan judul yang sama karya Ritsu Miyako. Drama bergenre historical romance yang disutradarai Hiroshi Nishitani, Kozo Nagayama dan Masayuki Suzuki itu telah tayang perdana di Fuji TV pada 7 Oktober 2024.
Berjumlah 10 Episode, drama Usotoki Rhetoric berkisah tentang seorang detektif miskin dan seorang wanita misterius yang dapat mendeteksi kebohongan. Sebelum menyaksikan, mari simak sinopsis dan daftar pemainnya berikut ini.
Sinopsis
Berlatar di awal era Showa, Usotoki Rhetoric menceritakan tentang Soma Iwai, seorang detektif swasta yang menjalankan kantor detektifnya sendiri. Dia terampil dalam penalaran dan menggertak, namun ia tak memiliki uang dan terlilit hutang. Soma Iwai tidak bisa membayar sewa serta sering makan makanan gratis di sebuah restoran kecil setiap hari.
Suatu hari, ia bertemu dengan Kanoko Urabe yang memiliki kemampuan khusus untuk mendeteksi kebohongan. Kanoko Urabe meninggalkan desa asalnya karena orang-orang merasa tidak nyaman dengan kemampuan khususnya itu. Dia kelaparan hingga pingsan di jalan dan diselamatkan oleh Soma Iwai.
Lalu, Soma Iwai mengatakan pada Kanoko Urabe bahwa kemampuan khususnya itu sangat berguna dan bisa menghasilkan banyak uang. Kemudian, Soma Iwai pun mempekerjakan Kanoto Urabe sebagai asistennya. Mereka berdua bekerja sama untuk mengungkap kasus-kasus yang rumit.
Daftar pemain drama Usotoki Rhetoric
Drama Usotoki Rhetoric dibintangi oleh sejumlah aktor serta aktris Jepang berbakat seperti Oji Suzuka dan Honoka Matsumoto. Berikut ini daftar lengkapnya.
- Oji Suzuka sebagai Soma Iwai
- Honoka Matsumoto sebagai Kanoko Urabe
- Yuki Katayama sebagai Chiyo Fujishima
- Tetta Sugimoto sebagai Yukihiro Fujishima
- Atsuko Sakurai sebagai Yukino Fujishima
- Shuto Miyazaki sebagai Koukichi
- Koji Ookura sebagai Tatsuzo Kurata
- Sayaka Isoyama sebagai Yoshie Kurata
- Soraji Shibuya sebagai Taro Kurata
- Ryosuke Mikata sebagai Kaoru Hanasaki
- Eri Murakawa sebagai Sayuri Kugayama
- Mayumi Wakamura sebagai Fumi Urabe
- Hiroki Konno sebagai Rokuhei
Itulah sinopsis dan daftar pemain drama Usotoki Rhetoric. Bagi kamu penggemar drama Jepang bergenre historical romance, jangan sampai ketinggalan nonton Usotoki Rhetoric, ya!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Sinopsis Home About Us, Drama China yang Dibintangi Qin Lan dan Allen Ai
-
5 Film Korea Dibintangi Lee Hye Young, Terbaru The Old Woman With The Knife
-
Sinopsis The Demon Hunters Romance, Drama Ren Jia Lun dan Song Zu Er
-
Sinopsis A Better Life, Drama Terbaru Betty Sun dan Dong Zi Jian di Youku
-
Sinopsis Film Chhorii 2, Dibintangi Nushrratt Bharuccha dan Soha Ali Khan
Artikel Terkait
-
5 Rekomendasi Drama Jepang Dibintangi Rina Kawaei, Terbaru Ada Damemane
-
Sinopsis Drama Jepang I, Kill, Dibintangi Fumino Kimura dan Juri Tanaka
-
5 Drama Jepang yang Dibintangi Miori Takimoto, Terbaru Ada Tokyo Holiday
-
Sinopsis Drama Jepang Taigan no Kaji, Dibintangi Mikako Tabe dan Wataru Ichinose
-
Sinopsis Nami Uraraka ni, Meoto Biyori, Drama Kyoko Yoshine dan Kyoya Honda
Entertainment
-
Jadi Million Seller, NCT Wish Jual 1 Juta Copy Album Poppop dalam Sepekan
-
Menguak Kekuatan Dragon di One Piece, Mungkinkah Buah Iblis Dewa Hujan?
-
4 Drama China yang Diadaptasi dari Novel Zhu Yi, Ada The First Frost
-
5 Anime Terbaik dengan Ending yang Terburu-buru, Bikin Kecewa Penggemar!
-
Bukan Karena Lemah, Ini Alasan Mengapa Gojo Satoru Kalah dari Sukuna
Terkini
-
Di Balik Kebaya dan Upacara Seremonial: Apa yang Sebenarnya Kita Rayakan?
-
Membangun Bangsa dari Ruang Kelas: Jejak Perlawanan Ki Hadjar Dewantara
-
4 Ide OOTD Youth Look ala Ella MEOVV, Dari Kasual hingga Formal!
-
Kritik PTN-BH ala Ki Hadjar Dewantara: Pembebasan atau Penindasan?
-
Merayakan Kartini, Merayakan Literasi Perempuan Indonesia