Jisoo BLACKPINK kembali membuat gebrakan baru di dunia fashion. Sang idola resmi ditunjuk sebagai ikon global atau global brand ambassador untuk brand fashion dunia Tommy Hilfiger. Kabar gembira ini disampaikan secara langsung melalui unggahan di akun media sosial Tommy Hilfiger yang menyambut dengan hangat kedatangan Jisoo ke dalam bagian dari Tommy Family.
"Jisoo in your area! Our newest global brand ambassador joined us in the city where it all began," tulis pihak Tommy Hilfiger dalam caption unggahannya di Instagram.
Bersamaan dengan itu, mereka juga membagikan foto terbaru Jisoo mengenakan rangkaian produk mereka. Jisoo tampak elegan sekaligus nyaman dalam balutan koleksi busana musim gugur dan dingin.
Tampil kasual dengan memadukan rok jeans pendek dengan atasan hitam putih bergaris, serta mantel cokelat panjang, anggota tertua girl group BLACKPINK itu tak hanya mewakili esensi gaya fashion klasik ala brand Tommy Hilfiger yang ia usung. Namun, juga mencermikan gaya busana yang nyaman tetapi anggun pada saat bersamaan.
Dilansir Soompi pada Selasa (22/10/2024), Jisoo mengekspresikan rasa gembiranya bisa terpilih sebagai global brand ambassador untuk brand fashion Tommy Hilfiger. Ia menyampaikan, "Bekerjasama dengan Tommy Hilfiger rasanya seperti sebuah mimpi yang menjadi kenyataan."
"Aku sudah tidak sabar untuk berkolaborasi dengan ikon fashion New York, Tommy Hilfiger sembari aku berjalan di jalanku sendiri. Koleksi mereka memadukan feminitas dengan kepekaan modern, yang sangat menyentuh hati saya," lanjutnya.
Pihak Tommy Hilfiger juga memberikan komentar mengenai kerjasama terbaru mereka dengan Jisoo BLACKPINK sebagai ikon global terbaru. Mereka menyampaikan, "Jisoo memiliki aura yang sangat kuat. Dengan rasa percaya diri yang ia miliki, ketenangan, serta pengaruh kuatnya di dunia K-Pop yang semarak, ia benar-benar menonjol dengan gayanya yang unik."
"Jisoo adalah pilihan yang tepat untuk menjadi ambassador untuk koleksi klasik terbaru Tommy Hilfiger, dan kami sangat senang menyambutnya menjadi bagian dari keluarga Tommy Hilfiger," imbuhnya.
Sekali lagi selamat untuk Jisoo BLACKPINK yang resmi terpilih sebagai global brand ambassador untuk brand fashion Tommy Hilfiger.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
22 Tahun Bersama, TVXQ Resmi Perpanjang Kontrak dengan SM Entertainment
-
Mark NCT Wujudkan Mimpi Jadi Bintang di Teaser Terbaru Album The Firstfruit
-
Kai EXO Siap Sambut Musim Panas di Teaser Video Musik Lagu 'Adult Swim'
-
Selamat! Ten NCT Raih Trofi Pertama Lagu Stunner di Program Musik The Show
-
Catat Tanggalnya! Kai EXO Bagikan Jadwal Teaser Comeback Album 'Wait On Me'
Artikel Terkait
-
Lisa BLACKPINK Kirim Doa Usai Thailand Turut Diguncang Gempa Myanmar
-
Tren Kecantikan Tanpa Maskara: Gaya Minimalis yang Dipopulerkan Rose BLACKPINK
-
Gaya Simpel, Pesona Maksimal! Intip 4 Daily Style ala Jisoo BLACKPINK
-
Ayu Ting Ting Blak-blakan soal Video Dancenya yang Di-repost Jennie BLACKPINK!
-
Videonya Direpost Idola, Ayu Ting Ting Ungkap Perjuangan Bikin Dance Cover Lagu Jennie BLACKPINK
Entertainment
-
Rilis Poster Baru, Ini Peran Yook Sungjae dan Bona di The Haunted Palace
-
3 Hal yang Perlu Kamu Ketahui Sebelum Menonton Anime Fire Force Season 3
-
MBC Resmi Tunda Penayangan Drama 'Crushology 101', Ternyata Ini Alasannya
-
Lee Shin Young Akan Bergabung dalam Drama 'The Moon Flows Over the River'
-
Tayang Mei, Bae Doo Na Alami Cinta Tak Terkendali dalam Film Korea Virus
Terkini
-
Review 12 Strong: Kisah Heroik Pasukan Khusus AS Pasca Peristiwa 11/09/2001
-
Ulasan Buku Jadilah Pribadi Optimistis, Lebih Semangat Mengarungi Kehidupan
-
Tragedi di Pesta Pernikahan dalam Novel Something Read, Something Dead
-
Webtoon My Reason to Die: Kisah Haru Cinta Pertama dengan Alur Tak Terduga
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat