Jaehyun NCT baru saja resmi merilis single terbaru bertajuk 'Unconditional' pada Kamis (24/10/2024). Lagu ini merupakan lagu khusus yang dipersembahkan sang idola kepada para penggemar sebelum ia resmi berangkat wajib militer pada tanggal 4 November 2024 mendatang.
Bersamaan dengan itu video musik untuk lagu solo terbaru Jaehyun NCT 'Unconditional' juga telah resmi dirilis melalui kanal YouTube SMTOWN.
Secara khusus, lagu ini menceritakan tentang perasaan cinta tanpa syarat dan ungkapan cinta sepenuh hati kepada orang yang disukai. Jaehyun ikut berpartisipasi dalam komposisi dan penulisan lirik lagunya, membuat lagu ini tak hanya terdengar adiktif. Tetapi, juga berkesan di hati para penggemar.
Lagu ini mengusung genre musik pop R&B dengan iringan musik bass yang funky, dipadukan dengan suara paduan suara yang penuh perasaan, dengan tambahan sensasi musik blues. Liriknya yang ditampilakan penuh dalam bahasa Inggris, membuat lagu ini terkesan lebih sensual dan mengena.
Sementara itu, untuk video musiknya sendiri divisualisasikan dengan memadukan adegan yang sinematik, diselipi cerita komedi. Berlatarbelakang suasana kota Los Angeles, Amerika Serikat, Jaehyun tak hanya sukses menampilkan akting dan ekspresi yang memukau. Namun, idola kelahiran tahun 1997 itu juga sukses menampilkan sisi jenaka dan kocaknya di sepanjang video musik.
Antara menonjolkan 2 sisi yang berbeda, di mana ia tampak rapi dan kasual pada saat bersamaan, video musik lagu 'Unconditional' sukses menunjukkan ungkapan perasaan cinta yang ugal-ugalan yang ingin disampaikan oleh Jaehyun NCT kepada para penggemar.
Dilansir Naver, Jaehyun menyebut lagu 'Unconditional' sebagai lagu yang memiliki warna lebih dark dari lagu debut solonya 'Smoke' yang menceritakan tentang rasa cinta kepada diri sendiri yang berlebihan.
"Lagu ini sedikit lebih gelap diibandingkan dengan lagu debutku 'Smoke,' dan ini adalah lagu yang akan menampilkan sisi cerdas serta humorku pada saat bersamaan. Setiap bagian dari lagu ini terdengar catchy, jadi aku berharap kalian semua bisa mendengarkan lagu ini, sekaligus membayangkan tentang diriku," ungkap Jaehyun.
Ia menambahkan, "Aku selalu merasa berterima kasih kepada para penggemar yang selalu menantikan musikku dan aku akan selalu bekerja dengan keras."
Menyusul perilisan lagu 'Unconditional,' Jaehyun juga akan menggelar event fancon solo pertamanya bertajuk 'Mute' pada tanggal 26 dan 27 Oktober 2024, di Olympic Handall Stadium, Seoul.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Work oleh no na: Semangat Kerja Keras dan Rayakan Pencapaian Diri
-
Termurah Rp 1,1 Juta, Ini Harga Tiket Fanmeeting Hearts2Hearts di Jakarta
-
Bikin Marah Besar, Hyoyeon SNSD Ungkap Konflik Masa Lalu dengan Para Member
-
Powerful Abis! EXO Resmi Comeback Lewat Lagu Terbaru Bertajuk 'Crown'
-
Hello Mellow oleh NCT Wish: Ubah Momen Suka dan Duka Jadi Kenangan Hangat
Artikel Terkait
-
Ternyata Ini Arti "Apateu" yang Viral! Simak Makna dan Lirik Lagu Terbaru Rose dan Bruno Mars
-
Kesehatan Memburuk, Riku Absen di Tur Jepang NCT Wish
-
Rayakan 30 Tahun, SM Entertainment Ungkap Proyek Konser dan Album Spesial
-
Alami Masalah Kesehatan, Riku Bakal Absen dari Jadwal Grup NCT Wish
-
3 Hari untuk Selamanya, Float Pulang adalah Sebaiknya Teman Perjalanan
Entertainment
-
Arya Saloka Resmi Gabung Film Dilan ITB 1997, Perannya Jadi Sorotan Publik
-
Profil Putri Intan Kasela, Aktris yang Mencuri Perhatian Lewat Film Kuyank
-
Berlatar Dunia Musik Klasik, Drama 'Four Hands' Umumkan Pemeran Utama
-
Sinopsis Border 2, Film India yang Dibintangi Sunny Deol dan Varun Dhawan
-
Wajib Militer, Lee Jung Ha Absen dari Peran Kim Bong Seok di Moving Season 2
Terkini
-
Gie dan Surat-Surat yang Tersembunyi: Belajar Integritas dari Sang Legenda
-
Malang Dreamland Tawarkan Liburan Mewah Dengan View Instagenic
-
Kacang Rebus Terakhir di Pasar Malam
-
Belajar Tentang Cinta dan Penerimaan Lewat 'Can This Love Be Translated?'
-
4 Serum Actosome Retinol Atasi Tekstur Kulit dan Garis Halus Tanpa Iritasi