Girl group rookie asuhan agensi The Black Label, MEOVV, akhirnya mengumumkan judul single terbaru serta tanggal perilisannya dalam waktu dekat ini. MEOVV dijadwalkan merilis single ke-2 bertajuk 'TOXIC' pada tanggal 18 November 2024.
Kabar ini disampaikan secara langsung melalui unggahan di sejumlah akun media sosial mereka, pada Selasa (12/11/2024). Mengutip dari akun media sosial X, MEOVV, comeback single terbaru MEOVV kali ini akan menghadirkan 2 buah lagu atau tittle track secara bersamaan.
Selain lagu utama 'TOXIC,' MEOVV juga akan merilis track lainnya bertajuk 'BODY.' Melihat dari unggahan poster judul lagu 'TOXIC' dan 'BODY' yang mereka rilis secara bersamaan. Serta kedua lagu juga memiliki tanggal perilisan yang sama.
Ditampilkan dalam teaser image yang simpel, berupa background berwarna hitam. Dihiasi tulisan judul lagu di atasnya, serta tanggal perilisannya pada 18 November 2024. Meskipun begitu, para penggemar tetap penasaran dan sudah tidak sabar untuk menyambut 2 lagu terbaru dari idola mereka.
Di lain sisi, ini merupakan comeback pertama MEOVV setelah resmi debut pada awal bulan September lalu dengan merilis single pertama 'MEOW.' Tampil dengan gaya dan attitude yang swag abis, serta para member dengan bakat yang luar biasa, comeback MEOVV dalam waktu 2 bulan saja tentunya meningkatkan antisipasi para penggemar.
Sebelumnya MEOVV juga telah membagikan cuplikan video teaser untuk comeback lagu terbaru mereka, lewat lirik dari lagu utama 'TOXIC' yang berbunyi "Together we're toxic, but my life is nothing without you." Member Narin juga sempat menyanyikan sedikit bait lagu tersebut di video cover yang ia bagikan belum lama ini.
Dengan adanya pengumuman comeback single terbaru bertajuk 'TOXIC' para penggemar pun sudah tidak sabar untuk menantikan penampilan panggung perdana MEOVV di ajang penghargaan 'MAMA Awards 2024' mendatang. Girl group asuhan Produser Teddy tersebut rencananya akan tampil di hari ke-3 penghargaan yang digelar pada 23 November 2024, di Kyocera Dome, Osaka, Jepang.
Tentunya mereka tidak hanya akan menampilkan lagu debut 'MEOW' saja. Tetapi, kemungkinan akan menampilkan 2 lagu dari single ke-2 'Toxic.'
BACA BERITA ATAU ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
-
Bertajuk Love So Sweet, Dita Karang Resmi Debut Sebagai Penyanyi Solo
-
Gaet J-Hope BTS, Le Sserafim Tampil Nyentrik di Single Terbaru 'Spaghetti'
-
Kylie Jenner Debut Jadi Penyanyi Lewat Lagu Fourth Strike feat. Terror Jr
-
Ultah Ke-50, Irfan Hakim Speechless Dikado Mobil 1 Miliar oleh Raffi Ahmad
-
Sabar dan Tetap Senyum, Intip Momen Nikita Willy Hadapi Tingkah Aktif Issa
Artikel Terkait
Entertainment
-
Jadi Tontonan Populer, Dokumenter The Perfect Neighbor Raih 16,7 Juta Views
-
Scarlett Johansson Buka Suara Soal Rumor Perannya di Tangled Live-Action
-
Respons Lama Raisa Disorot usai Gugat Cerai Hamish Daud: Cari yang Bener Ya!
-
Bertajuk Love So Sweet, Dita Karang Resmi Debut Sebagai Penyanyi Solo
-
Lionsgate Umumkan Jadwal Rilis Baru Film Mutiny, Tayang Agustus 2026
Terkini
-
4 Toner Tanpa Alkohol dan Pewangi untuk Kulit Mudah Iritasi, Gak Bikin Perih!
-
Sea Games 2025: Menanti Kembali Tuah Indra Sjafri di Kompetisi Level ASEAN
-
Gawai, AI, dan Jerat Adiksi Digital yang Mengancam Generasi Indonesia
-
Effortlessly Feminine! 4 Padu Padan OOTD ala Mina TWICE yang Bisa Kamu Tiru
-
Married to the Idea: Relevankah Pernikahan untuk Generasi Sekarang?