Kabar bahagia bagi penggemar aktor Ha Jung Woo dan aktris Gong Hyo Jin, pasalnya mereka berdua telah dikonfirmasi bintangi film bertajuk The People Upstairs.
Pada 11 Desember, sebuah sumber dari industri hiburan mengatakan kepada JTBC Entertainment News, “Ha Jung Woo dan Gong Hyo Jin akan berkolaborasi sebagai aktor dan sutradara dalam film The People Upstairs,” seperti dikutip dari Soompi pada Rabu (11/12/2024).
Pada hari yang sama, perwakilan dari agensi Ha Jung Woo, Walk House Company, mengonfirmasi, “Ha Jung Woo tengah bersiap untuk mempersembahkan proyek penyutradaraan keempatnya. Dia juga akan beradu akting dengan Gong Hyo Jin dalam film tersebut.”
Gong Hyo Jin dan Ha Jun Woo sebelumnya pernah memamerkan chemistry yang luar biasa dalam film Love Fiction dan Project 577 yang tayang pada tahun 2012.
Sementara itu, Gong Hyo Jin baru-baru ini menunjukkan dukungannya yang tak tergoyahkan dengan menghadiri pameran seni solo ke-14 Ha Jung Woo.
Hal itu menandai kolaborasi pertama mereka sebagai aktor dan sutradara. Dengan syuting yang dijadwalkan akan dimulai pada Januari 2025, para penggemar sangat antusias untuk melihat sinergi yang akan mereka bawa ke layar kaca 13 tahun setelah proyek terakhir mereka bersama.
The People Upstairs adalah film komedi tentang dua pasangan yang bertemu karena keluhan kebisingan antar apartemen dan akhirnya makan malam bersama.
Film ini akan menjadi karya sutradara keempat Ha Jung Woo, setelah Fasten Your Seatbelt, Chronicle of a Blood Merchant, dan film yang akan datang Lobby.
Selama ini Gong Hyo Jin lebih dikenal membintangi drama dibanding film. Selama berkarir di dunia seni peran, ia telah menampilkan aktingnya yang menonjol di drakor hit, seperti Pasta, Don’t Dare to Dream, When the Camellia Blooms hingga yang akan tayang When the Stars Gossip.
Sedangkan dalam film dirinya juga pernah bermain di beberapa film Korea Selatan, seperti The Journey to Gyeongju, Crazy Romance, Hit and Run Squad dan masih banyak lainnya.
Rencananya syuting untuk The People Upstairs akan dimulai pada Januari 2025. Nantikan informasi selanjutnya ya!
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Hanum Mega Buat Perjanjian Pranikah Jelang Nikah, Trauma Masa Lalu?
-
Azizah Salsha Kena Cancel Culture, Andre Rosiade Pasang Badan Bela Putrinya
-
Sosok Tara Testa, Sahabat Lama Chris Evans yang Diisukan Jadi Pihak Ketiga
-
Syifa Hadju Diserang Haters, El Rumi Buka Suara soal Like Video Marsha Aruan
-
Resmi Jadi Ayah, Chris Evans Malah Diisukan Selingkuh dari Alba Baptista
Artikel Terkait
-
Ji Jin He hingga Lee Kyu Hyung Konfirmasi Bintangi Sitkom Garapan KBS
-
Tayang Desember, Drama 'Namid' Rilis Potongan Gambar Ryeoun dan Lee Jin Woo
-
Lee Jong Suk Pertimbangkan Bintangi Drama Bareng Shin MIn Ah
-
Kalender Drama 2024 Sudah Lengkap! Ini Penjelasan Peristiwa Setiap Bulan
-
Sinopsis Drama Korea When the Stars Gossip, Dibintangi Lee Min Ho dan Gong Hyo Jin
Entertainment
-
Jangan Lewatkan! The Conjuring: Last Rites Tayang di HBO Max 21 November
-
Ada Tom Holland dan Anne Hathaway, Intip Preview Terbaru Film The Odyssey
-
Jadi Single Mom, Erika Carlina Bakal Terima Masukan soal Cara Asuh Baby Andrew
-
Rutin Cek Darah, Sarwendah Akui Pernah Temukan Hasil yang Janggal
-
Ariana Grande Diserang Fans saat Premiere Film Wicked For Good di Singapura
Terkini
-
Menghidupkan Makna Pendidik Melalui Pengalaman Guru Gen Z Salah Berlabuh
-
Bintang Kebaikan di Hari Senin: Menyemai Karakter dengan Apresiasi
-
Lebih dari Sekadar Mengajar: Menjadi Teladan Hidup
-
Mengurai Masalah Islam Kontemporer Lewat Buku Karya Tohir Bawazir
-
Daftar 3 Pemenang FIFA Puskas Award Paling Underrated, Rizky Ridho Bisa Jadi Selanjutnya!