Rachel Weisz bersiap kembali dengan proyek terbarunya di Netflix. Berjudul Vladimir, proyek ini diadaptasi dari novel karya Julia May Jonas yang kini siap diangkat ke layar kaca.
Untuk mewujudkannya, Netflix menggandeng Kate Robin sebagai showrunner. Robin bukan nama baru di industri ini, dengan pengalaman menggarap Dead to Me dan One Mississippi.
Menyadur laporan Netflix Tudum pada Rabu (5/3/2025), Vladimir mengisahkan karakter yang diperankan Rachel Weisz, seorang wanita yang siap melakukan segala cara untuk menaklukkan rekan kerjanya yang baru. Tak ada yang bisa menghalanginya dalam mewujudkan keinginannya.
Serial ini akan dikemas dengan nuansa dark humor, menghadirkan perspektif unik tentang bagaimana obsesinya berkembang, di mana seorang wanita bertekad mewujudkan fantasi-fantasinya tanpa memedulikan konsekuensinya.
Dengan total delapan episode, Vladimir berpeluang menjadi tontonan yang menarik di Netflix. Namun, apakah serial ini bisa mencetak kesuksesan seperti Squid Game dan Virgin River? Kita tunggu saja saat perilisan resminya.
Netflix belakangan ini semakin sukses dengan format limited series yang memungkinkan penonton menikmati cerita seru dalam satu musim tanpa harus menunggu bertahun-tahun untuk kelanjutannya.
Salah satu contohnya adalah Zero Day, di mana Robert De Niro tampil memukau dalam kisah mantan presiden yang berusaha mencegah serangan teroris di Amerika Serikat.
Tingginya jumlah penonton serial tersebut menunjukkan bahwa format ini bisa menjadi strategi yang efektif bagi Netflix. Vladimir pun berpotensi menjadi bagian dari tren ini dan menarik perhatian penonton di platform tersebut.
Vladimir akan menjadi proyek terbaru yang memperkuat rekam jejak Rachel Weisz di industri hiburan. Aktris yang melejit lewat The Mummy ini terus menunjukkan kepiawaiannya dalam berbagai peran, termasuk di Dead Ringers dan The Favourite.
Tak hanya di film-film drama, Rachel Weisz juga eksis di ranah blockbuster. Perannya sebagai Melina Vostokoff dalam Black Widow menandai kehadirannya di Marvel Cinematic Universe.
Karakter ini bahkan dipastikan akan kembali dalam Thunderbolts* setelah sebelumnya muncul di serial animasi What If...?.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Nicolas Cage Kembali ke Dunia Koboi Lewat Gunslingers, Intip Trailernya
-
Sajikan Pertarungan Sengit, Anime Wind Breaker Season 2 Siap Tayang 3 April
-
Bukan Lagi Rusa Lucu, Bambi Akan Menebar Teror di Film Bambi: The Reckoning
-
A24 Rilis Cuplikan Terbaru Film Warfare, Tayang 11 April Mendatang
-
Sinopsis Black Butler: Emerald Witch Arc, Jejak Kutukan di Hutan Terlarang
Artikel Terkait
-
Awas! Penipuan Netflix Berkedok Email AI Incar Rekening Bank Anda
-
Sinopsis Bullet Train Explosion, Film Terbaru Tsuyoshi Kusanagi di Netflix
-
3 Pemeran Utama Film Netflix Revelations, Ada Ryu Jun Yeol dan Shin Min Jae
-
Review Miss Italia Mustn't Die: Saat Kontes Kecantikan di Ujung Tanduk
-
Thriller dengan Sisi Emosional yang Kurang Tergali dalam Film Don't Let Go
Entertainment
-
Usung Konsep Bad Girl, Intip 3 Hal Menarik di Album Baru Seulgi Red Velvet
-
Taeil dan Dua Pelaku Lainnya Resmi Didakwa Kasus Dugaan Pelecehan Seksual
-
Lagu SEVENTEEN 'Hot': Ambisi yang Membara untuk Menjadi Orang Lebih Baik
-
Ada Jakarta! Kai EXO Umumkan Jadwal Tur Konser Solo 'Kaion'
-
EXO "Don't Fight the Feeling": Ajakan Ikuti Insting untuk Bertahan Hidup
Terkini
-
3 Hal yang Buat Kota Bandung Menarik Bagi Wisatawan, Tertarik Berkunjung?
-
Tak Hanya Seblak, Ini 4 Kuliner Unik yang Bisa Kamu Temukan di Bandung!
-
Mengenal Terapi CAR-T Cell: Inovasi Perawatan Medis Kanker Darah
-
Makin Diminati Klub-Klub Eropa, Jay Idzes Benar-Benar Jadi Pemain yang Disesali Belanda
-
Lawan Arema FC, Gustavo Almeida Blak-blakan Sebut Tak Ada Hal yang Istimewa