Bong Joon-ho bantah tegas teori penggemar yang menduga karakter Kenneth Marshall (Mark Ruffalo) dalam film terbarunya, Mickey 17, merujuk pada sosok Presiden Amerika Serikat, Donald Trump.
Teori tersebut muncul lantaran kemiripan karakter villain itu dengan Trump. Namun, sang sutradara memastikan karakter tersebut merupakan "kombinasi dari berbagai politikus dan diktator yang hadir sepanjang sejarah."
"Ketika kami menayangkan film ini di Berlin dan berdiskusi dengan orang-orang dari berbagai negara, sepertinya mereka memproyeksikan para pemimpin politik yang memunculkan stres kepada karakter Marshall," ungkap Bong Joon-ho.
Sutradara Korea Selatan tersebut juga menambahkan karakter Marshall diperkuat dengan kehadiran istrinya, Ylfa (Toni Collette), yang memiliki pengaruh besar untuk segala keputusan politik sang suami.
Joon-ho menegaskan kehadiran Ylfa berhasil memberikan gambaran mengenai para pemimpin dunia atau diktator yang didampingi oleh pasangan yang memiliki peran krusial selama berkuasa.
Dilansir dari Entertainment Weekly pada Rabu (5/3), Bong Joon-ho bahkan menyebut pasangan diktator dalam sejarah seringkali membuat kekuasaan para pemimpin menjadi semakin gila.
"Selalu sangat luar biasa saat diktator berkuasa sebagai pasangan. Hal itu membuat mereka semakin gila dan mengerikan," sambungnya.
Kenneth Marshall adalah sosok karakter villain dalam Mickey 17. Ia merupakan pemimpin dari misi pembangunan peradaban umat manusia di planet es Niflheim.
Marshall dicirikan sebagai seorang politikus AS yang egois dan berperilaku menyebalkan. Banyak penonton akhirnya berspekulasi Marshall adalah perwujudan Trump karena kemiripan gaya berbicara mereka.
Kepemimpinan Marshall turut dilengkapi dengan Ylfa, sang istri yang tak kalah sadis. Ia berhasil memengaruhi Marshal untuk membuat tindakan otoriter di luar angkasa.
Mickey 17 merupakan karya adaptasi dari novel Edward Ashton bertajuk Mickey7 yang terbit pada 2022. Film tersebut kemudian ditulis dan digarap oleh sutradara peraih Oscar kenamaan Korea Selatan Bong Joon-ho.
Bong Joon-ho duduk menjadi produser film Mickey 17 dengan menggandeng Doo Ho Choi, Dede Gardner, serta Jeremy Kleiner. Proyek terbaru ini sekaligus menambah kerja sama mereka setelah Okja (2017).
Mickey 17 dibintangi oleh Robert Pattinson, Steven Yeun, Mark Ruffalo, Naomi Ackie, hingga Toni Collette.
Mickey 17 telah tayang di bioskop sejak 5 Maret 2025.
BACA BERITA ATAU ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Tag
Baca Juga
-
Cha Eun-woo Rilis Permintaan Maaf Imbas Kasus Penggelapan Pajak Rp200 M
-
Juri Oscar Beber Sengaja Skip Wicked 2 Raih Nominasi pada 2026
-
Ditunggu Fans, Jeno dan Jaemin Siap Debut Sub-unit NCT JNJM 23 Februari
-
Resmi Beli Warner Bros., Netflix Bayar Rp1.402 Triliun Secara Tunai
-
Comeback Main Film, Proyek Terbaru Jet Li Rilis Februari 2026
Artikel Terkait
Entertainment
-
Cha Eun-woo Rilis Permintaan Maaf Imbas Kasus Penggelapan Pajak Rp200 M
-
Anime Komedi Romantis PonSuka Tayang April, Ungkap Teaser dan Pengisi Suara
-
Tiga Pekan Beruntun, Film Once We Were Us Puncaki Box Office Korea Selatan
-
Arden Cho Dikritik usai Dukung Cha Eun Woo di Tengah Isu Penghindaran Pajak
-
Maju Satu Pekan, Film Ready or Not 2: Here I Come Tayang 20 Maret 2026
Terkini
-
Di Antara Tembang dan Perang: Membaca Cerita Panji Nusantara
-
4 Inspirasi OOTD Y2K Vibes ala Rei IVE, Tampil Lebih Fresh dan Playful!
-
4 Ide Daily OOTD ala Lee Se Young, dari Gaya Classy ke Smart Casual!
-
Almarhum: Teror Kematian yang Tak Pernah Benar-benar Pergi
-
Dion Markx Join ke Liga Indonesia, Efek Misi Juara AFF Cup Jadi Prioritas?