Film Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba The Movie: Infinity Castle resmi tayang perdana di Jepang pada 18 Juli 2025 lalu, sementara penonton Indonesia bisa menyaksikannya di bioskop mulai 15 Agustus 2025 mendatang.
Film ini merupakan trilogi sinematik yang mengangkat arc Infinity Castle dari manga karya Koyoharu Gotouge, sekaligus menjadi kelanjutan dari season keempat serialnya yang bertajuk Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba – Hashira Training Arc.
Menyadur laporan dari Sportskeeda pada Sabtu (26/7/2025), film pertama dari trilogi Demon Slayer: Kimetsu No Yaiba The Movie: Infinity Castle sukses mencetak rekor baru di box office Jepang dengan meraup 7,3 miliar yen hanya dalam empat hari penayangan.
Di hari pertama, film ini langsung mengumpulkan 1,6 miliar yen, disusul dengan pendapatan harian tertinggi sebesar 2,03 miliar yen pada hari Minggu lalu.
Secara total, film ini berhasil mengantongi 5,52 miliar yen dan menjual 3,8 juta tiket selama akhir pekan pembukaannya, menjadikannya debut akhir pekan tertinggi di box office Jepang.
Capaian ini bahkan melampaui rekor yang sebelumnya dipegang oleh Demon Slayer: Mugen Train (2020) yang kala itu mencetak 4,6 miliar yen di akhir pekan pertama.
Biasanya, pendapatan tiga hari pertama dianggap sebagai akhir pekan pembuka sebuah film. Namun, Jepang merayakan libur Hari Laut (Marine Day) pada hari Senin, sehingga pendapatan film ini mencapai total 7,3 miliar yen dalam libur panjang selama empat hari.
Angka fantastis ini berasal dari lebih dari 5,16 juta tiket yang terjual hingga hari keempat. Berdasarkan laporan terbaru, film ini kini telah melampaui pendapatan 8 miliar yen dan mencatat lebih dari 6 juta penonton.
Disutradarai oleh Haruo Sotozaki dan diproduksi oleh Ufotable, film ini kembali menggaet Hanae Natsuki, Kito Akari, Shimono Hiro, dan Matsuoka Yoshitsugu sebagai pengisi suara.
Ceritanya berfokus pada misi terakhir Pasukan Pembasmi Iblis melawan Muzan Kibutsuji di markasnya, sekaligus membuka jalan menuju konklusi dari kisah utama franchise Demon Slayer.
Dikisahkan awalnya momen itu tampak jadi titik kemenangan bagi Pasukan Pembasmi Iblis. Muzan Kibutsuji, iblis pertama yang selama ini mereka buru selama beberapa generasi, berhasil dilukai dan dilumpuhkan.
Para Hashira sudah turun tangan, siap melayangkan serangan pamungkas untuk mengakhiri segalanya. Namun tiba-tiba, tanah di bawah mereka lenyap begitu saja.
Seluruh Pasukan Pembasmi Iblis—kecuali segelintir yang selamat—terjebak di dalam sebuah kastel tak terbatas yang terus berubah bentuk. Di sanalah seluruh iblis yang masih hidup juga berkumpul.
Kini dalam kondisi tercerai-berai dan tanpa rencana yang matang, para Pembasmi Iblis harus terus bertarung, berpacu dengan waktu untuk menemukan Muzan yang terluka, demi mengakhiri ancaman iblis sekali dan untuk selamanya.
Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba pertama kali hadir dalam bentuk serial anime pada April hingga September 2019 dengan total 26 episode.
Diproduksi oleh Ufotable, season pertama langsung menuai banyak pujian dan membuka jalan bagi film sekuel berjudul Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba – The Movie: Mugen Train yang tayang pada Oktober 2020.
Lalu serialnya berlanjut ke season kedua yang tayang dari Oktober 2021 hingga Februari 2022 dengan total 18 episode.
Sebuah film kompilasi bertajuk To the Swordsmith Village pun dirilis pada Februari 2023 sebagai jembatan menuju season berikutnya.
Season ketiga hadir dengan 11 episode dan ditayangkan dari April hingga Juni 2023. Lalu, film kompilasi To the Hashira Training kembali dirilis pada Februari 2024. Season keempat ditayangkan pada Mei hingga Juni 2024.
Baca Juga
-
Keren! Emma Stone Jadi Wanita Termuda yang Berhasil Raih 7 Nominasi Oscar
-
Cuplikan Terbaru Film Supergirl: Jason Momoa Tampil Garang sebagai Lobo
-
Diambil dari Kisah Nyata, Film The Big Fix Gaet Mark Wahlberg Jadi Pemain
-
Sekuel Film Primitive War Resmi Digarap, Ini Bocoran Ceritanya
-
Akhirnya Diumumkan, Film The Beekeeper 2 Siap Tayang Januari 2027
Artikel Terkait
-
Dua Syarat Bikin Film di Rumah Produksi Sutradara Joko Anwar
-
Fakta-Fakta Ghost in the Cell Film Terbaru Joko Anwar, Bertabur Aktor Hits!
-
Air Bud Returns: Anjing Atlet Paling Dicintai Kembali ke Layar Lebar
-
Bukan Antagonis Biasa, Gisella Anastasia Ungkap Karakter Erika di Film A Normal Woman
-
Bikin Overthinking! Ini 5 Film Psychology Thriller Terbaik Sepanjang Masa
Entertainment
-
Work oleh no na: Semangat Kerja Keras dan Rayakan Pencapaian Diri
-
Keren! Emma Stone Jadi Wanita Termuda yang Berhasil Raih 7 Nominasi Oscar
-
Lula Lahfah Sempat Curhat Soal Kesehatan ke Keanu Agl Sebelum Meninggal
-
5 Rekomendasi Film Sambut Akhir Pekan, Sebelum Dijemput Nenek
-
Termurah Rp 1,1 Juta, Ini Harga Tiket Fanmeeting Hearts2Hearts di Jakarta
Terkini
-
Bela Lula Lahfah, Reza Arap Tanggapi Tudingan 'Teman Mantan Istri Diembat' dengan Emosional
-
Guncang Panggung! Teater Nala di SMA Negeri 1 Purwakarta Tuai Apresiasi
-
Membongkar Mitos Kota Metropolitan: Apakah Masih Menjanjikan Masa Depan yang Lebih Baik?
-
4 Sunscreen Stick Vegan Andalan, Praktis untuk Reapply Tanpa Ribet
-
The Wonderland Candy Bar