Ajang festival musik terbesar di Amerika Serikat, Coachella, baru saja mengumumkan daftar penampil atau lineup untuk event tahunan yang akan kembali mereka gelar pada tahun 2026 nanti.
Melalui unggahan di akun media sosial resmi Coachella pada Selasa (16/9/2025), Coachella tahun 2026 akan digelar selama 2 pekan berturut-turut dari tanggal 10-12 April 2026, serta tanggal 17-19 April 2026. Bertempat di Empire Polo Club, Indio, California, Amerika Serikat.
Adapun headliners atau penampil utama untuk panggung Coachella tahun 2026 akan dimeriahkan oleh Sabrina Carpenter yang akan tampil pada tanggal 10 & 17 April 2025. Disusul dengan Justin Bieber yang akan tampil pada tanggal 11 & 18 April 2026. Serta Karol G yang akan tampil pada tanggal 12 dan 19 April 2026.
Selain ketiga headliners atau penampil utama di atas, Anyma juga akan memeriahkan suasana dengan peluncuran penampilan perdana Aeden untuk pertama kalinya.
Coachella merupakan festival musik terbesar di Amerika Serikat yang dimulai sejak tahun 1999 lalu. Setiap tahun festival ini dimeriahkan oleh para penampil kelas dunia yang datang dari berbagai macam genre musik. Sekitar 200.000 orang memadati festival ini setiap tahunnya, menunjukkan pengaruh global yang luar biasa.
Selain Justin Bieber, Sabrina Carpenter, Karol G, dan Anyma yang akan tampil sebagai headliners, para penggemar juga dikejutkan dengan penampilan dari sejumlah artis maupun grup K-Pop di festival ini. Boy group BIGBANG dijadwalkan tampil pada tanggal 12 dan 19 April 2026. Selain itu ada pula penampilan dari penyanyi solo Taemin SHINee yang akan memeriahkan panggung Coachella 2026 pada tanggal 11 dan 18 April 2026.
Tak ketinggalan pula penampilan girl group global Katseye yang akan memeriahkan Coachella 2026 pada tanggal 10 dan 17 April 2026. Serta penampilan girl group populer asal Filipina, BINI, juga akan turut menggebrak panggung Coachella 2026 di hari yang sama.
BIGBANG dan Taemin juga menjadi satu-satunya artis K-Pop yang akan tampil di ajang bergengsi ini. Sekaligus menandai penampilan panggung perdana mereka di festival musik Coachella.
Menyusul pengumuman lineup penampil tahun 2026, para penggemar Coachella sudah dapat memesan tiket masuk mulai tanggal 19 September 2025, pukul 11.00 a.m. waktu setempat.
Wah, siapa nih yang sudah tak sabar menyaksikan penampilan artis favorit di panggung festival musik Coachella 2026 mendatang?
Baca Juga
-
Bertajuk Love So Sweet, Dita Karang Resmi Debut Sebagai Penyanyi Solo
-
Gaet J-Hope BTS, Le Sserafim Tampil Nyentrik di Single Terbaru 'Spaghetti'
-
Kylie Jenner Debut Jadi Penyanyi Lewat Lagu Fourth Strike feat. Terror Jr
-
Ultah Ke-50, Irfan Hakim Speechless Dikado Mobil 1 Miliar oleh Raffi Ahmad
-
Sabar dan Tetap Senyum, Intip Momen Nikita Willy Hadapi Tingkah Aktif Issa
Artikel Terkait
-
HOT! Esensi Lagu Justin Bieber Walking Away: Ada Komitmen Tersembunyi?
-
Trending YouTube, Fakta MV 'Yukon' Justin Bieber dan Hubungan Romansa
-
Viral di Media Sosial, Fakta Justin Bieber 'Daisies': Cinta dan Kerinduan
-
Hailey Bieber Bikin Tren Makan Sushi Sambil Maskeran Harga di Bawah Rp 100 Ribu, Tapi Sulit Ditiru
-
Justin Bieber 'Love Yourself': Cintai Diri dengan Menjauh dari Pacar Toksik
Entertainment
-
Tersandung Kasus Narkoba, Onad Dapat Pesan Tegas dari Habib Jafar
-
Selamat! Serial The Boys Dianugerahi Dua Penghargaan Guinness World Record
-
Beby Prisillia, Istri Onad Turut Diamankan Polisi dalam Kasus Narkoba
-
Sinopsis dan Penjelasan Para Karakter Anime Ramen Akaneko, Menggemaskan!
-
Konten 'Nikah Karena Cinta' Jessica Jane, Warganet Salfok ke Outfit Branded
Terkini
-
Ulasan Novel Too Cold To Handle: Luluh dengan Ketulusan Sederhana
-
4 Serum Korea Collagen yang Ampuh Bikin Wajah Kenyal dan Pori-Pori Kecil
-
Duet Ayah dan Anak di Pemilu: Sah secara Hukum, tapi Etiskah?
-
Verrell Yustin Mulia 'CLBK' ke Ganda Putra, Tandem dengan Adrian Pratama
-
Review Film Pengin Hijrah: Perjalanan Spiritual Para Generasi Muda