Dita Karang, mantan member grup K-Pop SECRET NUMBER asal Indonesia, resmi membuka akun pribadinya di platform X (sebelumnya Twitter) pada Selasa (23/9/2025).
Kehadiran Dita di X menjadi momentum penting setelah pada April 2025 lalu, ia bersama dua anggota SECRET NUMBER lainnya, Jinny dan Minji, secara resmi mengumumkan hengkang dari grup dan agensi Vine Entertainment setelah kontrak mereka berakhir.
Keputusan ini diambil secara matang dan dengan kesepakatan baik bersama agensi, memberikan kesempatan bagi Dita untuk mengeksplorasi karier dan jalan baru di dunia hiburan.
Cuitan pertamanya yang singkat, "hi x," langsung disambut antusias oleh para penggemar dan menjadi sorotan di media sosial. Unggahan ini langsung mendapat respons positif dari para netizen dan fans setianya.
Akun baru Dita dengan username @okaydeets langsung menjadi sorotan publik. Dalam waktu singkat, cuitannya mendapatkan ribuan likes dan retweet, menandakan antusiasme besar penggemar yang sangat menantikan kabar terbaru dari sang idola.
Beragam komentar membanjiri kolom cuitan tersebut. Beberapa netizen mengungkapkan kegembiraan kehadiran Dita di platfoarm tersebut.
“OMG QUEEN,” tulis akun @som****.
“Selamat datang di X Dita,” komentar akun @sau****.
Beberapa penggemar juga menyampaikan rasa rindu mereka.
“Oi Dit lama amat ga nongol, kemana aja. kangen nih,”tulis akun @ai***.
“OH HI MBA DITS, Aku kangen banget my bias,” kata yang lain.
Hadirnya Dita di platform X dapat menjadi sarana komunikasi langsung antara dirinya dan para penggemar yang selama ini setia mendukungnya.
Melalui akun ini, Dita dapat membagikan kesehariannya, pemikiran, serta proyek-proyek terbaru yang sedang dijalani, sehingga interaksi antara idola dan fans menjadi lebih dekat dan personal.
Berita pembukaan akun X Dita Karang tidak hanya viral di kalangan penggemar K-Pop, tetapi juga menjadi perbincangan hangat di berbagai media sosial lainnya.
Banyak yang memuji langkahnya untuk terus eksis dan membuka babak baru dalam karier, terutama di ranah digital yang kini sangat penting.
Kehadiran Dita Karang di X menjadi angin segar bagi para penggemar yang ingin terus mengikuti perjalanan kariernya meskipun sudah meninggalkan SECRET NUMBER.
Keterbukaan Dita dalam berkomunikasi dan berbagi kabar melalui media sosial diyakini akan semakin mempererat hubungan antara dirinya dan fans setianya.
Baca Juga
-
Pratama Arhan Tiba di Tanah Air, Andre Rosiade Pamer Hadiah dari Eks Menantu
-
Usai Perceraian, Andre Rosiade Sebut Pernikahan Azizah Salsha Bukan Paksaan
-
Merajuk? Sal Priadi Berhenti Nyanyi Lagu Sedih Setelah Disuruh Diam
-
Paket Tak Kunjung Gerak dari DC Berbah, Warganet Ramai-Ramai Mengeluh!
-
Ogah Flexing, Inul Daratista Lebih Pilih Sibuk Ciptakan Lapangan Kerja
Artikel Terkait
-
KPop Demon Hunters Jadi Film Netflix Pertama yang Raih 300 Juta Views
-
Geser Dominasi BTS, Sountrack K-Pop Demon Hunters Jadi Lagu Terkuat di Amerika
-
CEK FAKTA: Akun X @SahroniNasdem Bukan Milik Ahmad Sahroni
-
Partai NasDem: Akun X 'Sahroni Berdikari' Bukan Milik Ahmad Sahroni
-
Lewat Instagram, Ferry Irwandi Sebut Sejumlah Akun X 'Dalang Kerusuhan' Sejak 25 Agustus
Entertainment
-
Rutin Cek Darah, Sarwendah Akui Pernah Temukan Hasil yang Janggal
-
Ariana Grande Diserang Fans saat Premiere Film Wicked For Good di Singapura
-
DJ Panda Kembali Ajukan Restorative Justice, Erika Carlina Bersedia Damai?
-
Popularitas Meledak, Boneka Labubu Bakal Dibuatkan Film oleh Sony Pictures
-
Sambut Akhir Pekan, Ini 5 Drama China Tayang Bulan November 2025
Terkini
-
Daftar 3 Pemenang FIFA Puskas Award Paling Underrated, Rizky Ridho Bisa Jadi Selanjutnya!
-
Ulasan Novel Beside You: Takdir sebagai Pemeran Pengganti
-
Langsung kepada FIFA, Evandra Florasta Ucap Pesan Perpisahan Pasca Tersingkir dari Piala Dunia
-
Guru sebagai Agen Transfer Knowledge dan Transfer Value dalam Pendidikan
-
Ketika Penghargaan Jadi Alat Propaganda: Negara Harus Tahu Batasnya