Pada sebagian orang, ketika sedang dilanda stres, nafsu makan cenderung naik. Hal ini dikarenakan ketika sedang stres, tubuh mengeluarkan hormon kortisol yang merupakan hormon stres. Dengan adanya peningkatan hormon ini, maka nafsu makan akan meningkat dan juga menimbulkan efek lapar.
Hal inilah yang menyebabkan terjadinya stress eating atau keinginan untuk makan berlebih ketika stres. Meski terdengar sepele, tetapi stress eating tidak bagus untuk kesehatan karena berisiko menyebabkan obesitas. Dilansir dari Alodokter, berikut 4 cara ampuh mengatasi stress eating.
1. Temukan Pemicu Stres dan Solusinya
Langkah pertama untuk mengatasi stress eating adalah dengan mencari tahu faktor pemicu stres yang kamu alami. Jika memungkinkan, buatlah daftar hal apa saja yang bisa membuatmu stres dan hal apa yang kamu lakukan. Termasuk segala macam makanan yang kamu konsumsi ketika sedang dilanda stres.
Dengan begitu, kamu akan mudah mengidentifikasi penyebab stres yang dialami. Misalnya penyebab perasaan stres adalah konflik yang terjadi antara kamu dan pasangan. Maka kamu bisa menceritakan masalah tersebut kepada orang lain dan berusaha mengkomunikasikannya kepada pasangan. Dengan langkah ini, maka kamu dapat menghindari stress eating.
2. Konsumsi Makanan Bergizi
Jika selama ini lebih sering mengkonsumsi makanan yang cenderung tak sehat, maka kamu bisa beralih mengkonsumsi makanan yang bergizi ketika sedang dilanda stres. Pilihlah makanan yang padat nutrisi dan rendah kalori saat stress eating sedang melanda. Seperti kacang-kacangan, buah-buahan, yoghurt, atau telur. Kamu juga bisa memakannya dengan pelan-pelan dalam porsi sedikit. Tunggu hingga tubuhmu merasa kenyang sehingga asupan kalori yang masuk tidak berlebihan.
3. Tetapkan Jadwal Makan
Untuk mengatasi stress eating, kamu juga perlu menetapkan jadwal makan. Kamu bisa membuat jadwal makan utama sebanyak 3 kali sehari diselingi dengan 2 kali camilan. Usahakan untuk selalu menaati jadwal makan tersebut, meskipun kamu sedang dilanda stres. Dengan menaati jadwal tersebut maka kamu akan terbiasa makan hanya sesuai jadwal. Hal ini akan membantumu untuk mengontrol nafsu makan dan menghindari stress eating.
4. Olahraga
Olahraga merupakan salah satu cara untuk mengatasi stress eating. Karena dengan olahraga maka hormon stres yang ada di dalam tubuh dapat menurun. Olahraga juga bisa memperbaiki mood dan memicu produksi hormon endorfin sehingga dapat meredakan stres. Selain itu, olahraga juga sangat bermanfaat untuk mencegah penumpukan kalori yang dapat menyebabkan peningkatan berat badan.
Selain dengan melakukan cara di atas, berusahalah untuk menghindari melihat acara kuliner atau melihat foto makanan yang menggugah selera. Dengan melakukan hal tersebut secara konsisten, maka kamu dapat terhindar dari stress eating.
Tag
Baca Juga
-
Pintu Langit Sky View, Spot Terbaik Menikmati Keindahan Negeri di Atas Awan
-
Taurus hingga Scorpio, 4 Zodiak Ini Sukses Menjalankan Bisnis Keluarganya
-
5 Faktor Penyebab Munculnya Uban di Usia Muda, Bukan Hanya Genetik!
-
5 Tips Merawat Bunga Hias Potong di Vas agar Tetap Segar dan Cantik
-
4 Kebiasaan Buruk yang Dapat Memicu Gigi Sensitif, Segera Hindari!
Artikel Terkait
-
Puluhan Siswa Keracunan Lagi, Puan Maharani Desak Pemerintah Evaluasi Total Program MBG
-
Puan Minta MBG Dievaluasi Usai Ada Siswa Keracunan Lagi, Kepala BGN: Saran yang Baik
-
Proyek Ambisius, Eksekusi Amburadul: Mengulik Kontroversi Program Makan Bergizi Gratis
-
Lily Anak Nagita Slavina Lahap Makan Lele, Kandungan Gizinya Setara dengan Ikan Apa Ya?
-
Update Terkini Kasus Keracunan MBG di Cianjur, Polisi Periksa 10 Orang
Health
-
Cognitive Offloading: Ketika Otak Tak Lagi Jadi Tempat Menyimpan Informasi
-
Digital Fatigue dan Mental Overload: Saat Notifikasi Jadi Beban Psikologis
-
5 Tips Atasi Lelah setelah Mudik, Biar Energi Balik Secepatnya!
-
Mengenal Metode Mild Stimulation Dalam Program Bayi Tabung, Harapan Baru Bagi Pasangan
-
Kenali Tongue Tie pada Bayi, Tidak Semua Perlu Diinsisi
Terkini
-
Kkuljaem Edu, Gerbang Menuju Impian Kuliah di Korea Selatan
-
PPG Bahasa Indonesia Tumbuhkan Minat Literasi dengan Pembelajaran yang Asik
-
Paus Fransiskus Wafat, Jumlah Penonton Film 'Conclave' Meningkat 283 Persen
-
5 Upcoming Drama China Li Hongyi, Akting Bareng Wang Churan dan Sun Zhenni
-
Jay Idzes dan Venezia: Ketika Loyalitas Serta Kesetiaan Bertarung Melawan Mimpi Besar