Scroll untuk membaca artikel
Hayuning Ratri Hapsari | šŸ€e. kusuma. nšŸ€
Muhammad Al Farizi/Nikolaus Joaquin (Instagram.com/badminton.ina)

Badminton Asia Junior Championships 2023 yang berlangsung pada 7-16 Juli 2023 di Among Rogo Sports Hall, Yogyakarta, Indonesia telah merampungkan babak perempat final untuk team event pada Senin (10/7/2023) dan bersiap menggelar babak semifinal di hari yang sama.

Tim junior Indonesia sendiri yang merupakan juara grup A di fase penyisihan grup berhasil lolos ke semifinal usai taklukkan tim junior India. Skor kemenangan 3-1 dipersembahkan oleh pebulutangkis junior Merah Putih lewat laga sengit yang mendebarkan. 

Kemenangan pertama tim Indonesia berhasil diraih oleh Adrian Pratama/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu dari sektor ganda campuran. Adrian/Felisha menang straight game dengan skor 21-16 dan 21-15 atas Samaveer/Radhika Sharma. Indonesia unggul 1-0 atas India. 

Laga dramatis mewarnai pertandingan di sektor tunggal putra antara Alwi Farhan kontra Ayush Shetty. Sempat tertinggal di set pertama, Alwi Farhan berhasil paksakan rubber set dan menang dengan skor ketat di akhir laga. Drama rubber game berakhir dengan skor 18-21, 21-15, dan 21-19 untuk keunggulan Alwi Farhan. 

Sayangnya, tim junior Indonesia harus kehilangan laga ketiga setelah wakil tunggal putri, Ruzana takluk dari Rakshitha Sree Santhosh Ramraj. Ruzana kalah dalam tiga gim yang dramatis dengan skor 18-21, 21-10, dan 21-23. Hasil sementara Indonesia 2, India 1.

Laga keempat dari sektor ganda putra akhirnya jadi penentu kemenangan tim Indonesia. Muhammad Al Farizi/Nikolaus Joaquin berhasil sumbang poin dengan mengalahkan Divyam Arora/Mayank Rana, 21-10, 15-21, dan 21-12. Hasil akhir laga perempat final, Indonesia menang 3-1 atas India dan lolos ke semifinal Badminton Asia Junior Championships 2023. 

Di semifinal nanti, tim Indonesia bakal menghadapi tim junior Malaysia yang berhasil lolos usai kandaskan asa tim Thailand dengan skor kemenangan 3-0. Bisa dibilang tim junior Indonesia cukup 'berjodoh' dengan Malaysia setelah di edisi tahun 2019 berada di satu grup.

Sebelumnya, tim Indonesia berhasil unggul dari tim Malaysia di fase grup. Catatan riwayat pertemuan ini jadi modal tim Indonesia untuk tampil lebih percaya diri demi final kedua setelah Badminton Asia Junior Championships 2019.

šŸ€e. kusuma. nšŸ€