Sathio Group Australian Open 2023 akan menjadi turnamen pembuka dalam agenda BWF World Tour Series bulan Agustus 2023. Dihelat di State Sports Centre, Sydney, Australia, turnamen level Super 500 ini akan berlangsung pada 1-6 August 2023.
Indonesia pun tidak ketinggalan mengirimkan 18 wakil di lima sektor. Berikut daftar lengkap skuad Indonesia di Australia Open 2023.
1. Tunggal putra
Jika tidak ada perubahan, tiga pebulutangkis sektor tunggal putra dari Pelatnas akan diturunkan. Seperti biasa, Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie masih menjadi unggulan untuk sederet turnamen, termasuk di Australia Open 2023.
Namun, kali ini bukan Chico Aura Dwi Wardoyo yang akan menemani Ginting dan Jojo. Sesuai drawing yabg dilansir Badminton4U, akan ada Shesar Hiren Rhustavito di turnamen Super 500 kali ini setelah absen cukup lama pasca cedera.
2. Tunggal putri
Setelah Korea Open 2023 dan Japan Open 2023, tampaknya Gregoria Mariska Tunjung akan diistirahatkan. Tanpa Jorji, tunggal putri kembali diwakili oleh Putri Kusuma Wardani dan akan didampingi Komang Ayu Cahya Dewi serta Ester Nurumi Tri Wardoyo yang langsung masuk main draw tanpa harus melalui babak kualifikasi.
3. Ganda putra
Ganda putra tidak ketinggalan mengirimkan sejumlah atlet unggulan, baik dari Pelatnas maupun profesional. Di Australia Open 2023 akan ada Fajar Alfian/M. Rian Ardianto, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, Bagas Maulana/M. Shohibul Fikri, dan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan.
BACA JUGA: Profil Timnas Brunei, Lawan Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Sedangkan atlet non Pelatnas akan ada Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan dan Sabar Karyaman Gutama/Muhammad Reza Pahlevi Isfahani. Enam wakil tampaknya cukup potensial untuk berjuang meraih gelar di level Super 500.
4. Ganda putri
Ganda putri akan menurunkan dua wakil yang mana 'formasinya' masih sama dengan turnamen sebelumnya di Jepang. Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi akan menjadi andalan Indonesia di Australia Open 2023.
5. Ganda campuran
Tiga dari Pelatnas dan dua dari atlet profesional akan menjadi perwakilan Indonesia yang dikirim ke turnamen di Australia. Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari dan Rehan Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati akan ditemani Adnan Maulana/Nita Violina Marwah.
Selain ketiga atlet Pelatnas tadi, masih ada pebulutangkis andalan klub PB Djarum yang juga diikutsertakan. Seperti biasa, Praveen Jordan/Melari Daeva Oktavianti dan Dejan Ferdinansyah/Gloria Widjaja siap berjuang mewakili Indonesia.
Daftar lengkap skuad Indonesia di Australia Open 2023
Tunggal putra
- Anthony Sinisuka Ginting
- Jonatan Christie
- Shesar Hiren Rhustavito
Tunggal putri
- Putri Kusuma Wardani
- Komang Ayu Cahya Dewi Tunggal putri
- Ester Nurumi Tri Wardoyo
Ganda putra
- Fajar Alfian/M. Rian Ardianto
- Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin
- Bagas Maulana/M. Shohibul Fikri
- Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan
- Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan*
- Sabar Karyaman Gutama/Muhammad Reza Pahlevi Isfahani*
Ganda putri
- Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti
- Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi
Ganda campuran
- Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari
- Rehan Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati
- Adnan Maulana/Nita Violina Marwah
- Praveen Jordan/Melari Daeva Oktavianti*
- Dejan Ferdinansyah/Gloria Widjaja*
*) atlet profesional
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Hobi Scroll Medsos tapi Tidak Posting, Ini 4 Alasan yang Melatarbelakangi
-
Rekap Laga Tim Indonesia di BWF World Junior Mixed Team Championships 2024
-
Skuad Indonesia di Arctic Open 2024, Tidak Ada Wakil di Sektor Ganda Putri
-
Instagramable Abis! 5 Tempat Wisata Hits di Malang yang Wajib Dikunjungi saat Liburan
-
Apriyani Rahayu Masih Dihantui Cedera, Siti Fadia Dapat Pasangan Baru!
Artikel Terkait
-
Tiga Klub Indonesia Terseret Sponsor Rumah Judi, Salah Satunya Berakhir Ngenes
-
Hajime Moriyasu Bongkar Kelemahan Jepang Jelang Lawan Timnas Indonesia
-
Atmosfer GBK Bikin Pemain Jepang Gemetar: Mental Kami Harus Kuat!
-
Kevin Diks Batal Disumpah WNI Hari Ini, Terkuak Penyebabnya
-
Akhirnya! Shin Tae-yong Kasih Kepastian Kevin Diks Perkuat Timnas Indonesia Lawan Arab Saudi atau Tidak
Hobi
-
Rizky Ridho, dan Akselerasi Kejutannya yang Selalu Jadi Ancaman bagi Pertahanan Lawan
-
Indonesia vs Jepang, GBK yang Tidak Asing bagi Kubo dan Sugawara
-
Meski Berisikan Penyerang Hebat, Striker Satu Ini Bisa Jadi Opsi Tambahan bagi STY di Piala AFF 2024
-
Seri Terakhir MotoGP 2024 Pindah ke Barcelona, Ini Komentar Pecco Bagnaia
-
Luca Marini Percaya Diri Honda Bisa Samai Kekuatan Ducati: Asal Cerdas!
Terkini
-
Sinopsis Citadel: Honey Bunny, Series Terbaru Varun Dhawan di Prime Video
-
4 Rekomendasi Film yang Dibintangi Dakota Fanning, Terbaru Ada The Watchers
-
Sukses! Mahasiswa Amikom Yogyakarta Adakan Sosialisasi Pelatihan Desain Grafis
-
EXO 'Monster': Pemberontakan dari Psikis Babak Belur yang Diselamatkan Cinta
-
Tayang 22 November, Ini 4 Pemain Utama Drama Korea When The Phone Rings