Pertarungan antara Timnas Indonesia melawan Vietnam di match day kedua fase penyisihan grup D Piala Asia berakhir dengan kemenangan Pasukan Garuda. Seperti halnya pertandingan antara Indonesia dan Vietnam sebelumnya, pertarungan yang berlangsung di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha tersebut berlangsung dengan ketat.
Tak hanya ketat, pertarungan keduanya bahkan dalam beberapa momen berlangsung dengan keras dan kasar. Sebuah hal yang justru menunjukkan tidak konsistennya komentar pemain Vietnam beberapa waktu yang lalu.
Menyadur laman Suara.com pada Minggu (21/01/2024), pemain Vietnam Nguyen Van Truong sempat memberikan statemen bahwa para pemain Indonesia kini sudah tak bisa lagi bermain kasar di Piala Asia karena turnamen sudah menggunakan VAR.
"Kalau pertandingan nanti lawan Indonesia, menurut saya di Piala Asia tahun ini sudah ada VAR sehingga lawan tidak bisa main-main," ujar van Truong sepertimana disadur dari laman suara.com.
Namun sayangnya, apa yang terjadi di lapangan sangat berbeda dengan apa yang diucapkan oleh pemain tengah berusia 20 tahun tersebut. Karena di pertandingan, justru banyak pemain Indonesia yang menjadi korban "keganasan" permainan kasar Vietnam.
Ibarat "playing victim", Vietnam yang memainkan sepak bola kasar dan keras, justru menuduh pada pemain Indonesia melakukan hal itu kepada mereka. Karena buktinya sangat jelas, selama pertandingan berjalan, banyak pemain Indonesia yang tersungkur karena permainan tak sportif dari The Golden Dragon Squads.
Jika kita mengacu pada video unggahan kanal YouTube RCTI Entertainment dan RCTI Official pada 20 Januari 2024, nama-nama seperti Pratama Arhan, Witan Sulaeman hingga Jordi Amat sempat terkapar di lapangan karena permainan keras kubu Vietnam.
Yang paling mencolok tentu insiden yang didapatkan oleh Witan Sulaeman dan Jordi Amat. Witan yang tengah berlari kencang membangun serangan balik, terkena hempasan tangan Pham Thanh Long Le di menit ke 83.
Sementara Jordi Amat, pemain berdarah Spanyol-Indonesia ini justru lebih parah lagi. Menyadur dari laman pssi.org, Jordi bahkan sampai harus ditandu keluar lapangan dan digantikan oleh Rizky Ridho karena hidungya berdarah selepas terkena terjangan tangan pemain Vietnam.
Jadi, dari sini semuanya tahu bukan, apa yang dikatakan oleh pemain Vietnam tempo hari lalu tak lebih dari playing victims belaka?
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Coach Justin, Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Ikatan Telepati yang Terjalin di Antara Mereka
-
Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Kengototannya dalam Memilih Pemain yang Berujung Manis
-
Tak Perlu Didebat, Rizky Ridho Memang Layak utuk Bersaing di Level Kompetisi yang Lebih Tinggi!
-
Melihat Kedewasaan Mental Bermain Marselino Ferdinan Melalui Brace yang Dilesakkannya ke Gawang Arab Saudi
-
Indonesia vs Arab Saudi: Mencoba Memahami Makna di Balik Selebrasi Seorang Marselino Ferdinan
Artikel Terkait
-
Masuk Cadangan Marselino Ferdinan Dinanti Debut di Oxford United vs Middlesbrough Malam Ini
-
Masuk Cadangan, Marselino Ferdinan Dinanti Debut di Oxford United vs Middlesbrough Malam Ini
-
Rafael Struick Dilepas Brisbane Roar Untuk ASEAN Championship, Tapi Bila Begini Kondisinya
-
Momen Calvon Verdonk Jadi Tukang Gali Tanah, Netizen Ngakak
-
Erick Thohir Pastikan Maarten Paes Tak Dipanggil ASEAN Championship Meski Sedang di Bali
Hobi
-
Kalahkan Shi Yu Qi, Jonatan Christie Segel Tiket Final China Masters 2024
-
Bambang Pamungkas Sebut Mimpi Indonesia ke Piala Dunia Masih Ada, Kenapa?
-
F1 GP Las Vegas 2024, Bisakah Max Verstappen Kunci Gelar Juara Dunia?
-
AFF Cup 2024 Resmi Gunakan Teknologi VAR, Kabar Buruk Bagi Timnas Vietnam?
-
Belum Dilirik STY untuk AFF Cup 2024, Apakah Jens Raven Tak Masuk Kriteria?
Terkini
-
Seni Menyampaikan Kehangatan yang Sering Diabaikan Lewat Budaya Titip Salam
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
Bangkit dari Keterpurukan Melalui Buku Tumbuh Walaupun Sudah Layu
-
The Grand Duke of the North, Bertemu dengan Duke Ganteng yang Overthinking!
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?