Pelatih kepala Persib Bandung asal Kroasia, Bojan Hodak menyebut tim yang ia nahkodai merasa terbebani oleh status juara bertahan musim lalu, sehingga berpengaruh terhadap performa Maung Bandung musim 2024/2025.
Meski demikian, Persib Bandung terpantau masih berpeluang untuk mempertahankan gelar juaranya di Liga 1 2024/2025. Pasalnya mereka masih berada di posisi ketiga dengan torehan 20 poin, hanya terpaut 1 poin saja dari peringkat pertama dan kedua.
Pada musim 2023/2024 Liga 1, Persib justru memulai musim dengan tidak bagus. Dinakhodai Luis Milla, Maung Bandung malah berada di papan bawah.
Kemudian Bojan Hodak datang di pertengahan putaran pertama musim lalu. Eks juru taktik Trengganu FC itu mampu membuktikan taktiknya cocok dengan Persib.
Tidak butuh waktu lama buat Bojan Hodak membawa Persib merangkak secara perlahan ke papan atas. Sampai akhirnya mampu finish di top 4.
Dengan sistem reguler dan championship, hal tersebut menguntungkan Persib. Pasalnya, di reguler season, Maung Bandung tidak finish di urutan pertama.
Kemudian di semifinal babak championship, Maung Bandung mampu melesat ke final. Hingga akhirnya keluar jadi juara Liga 1 2023/2024.
Musim telah berganti, Maung Bandung tetap menggunakan pakem taktik Bojan Hodak. Hasilnya cukup positif, mereka masih berada di jalur perebutan juara.
Meski demikian, pelatih yang berpengalaman menangani tim Asia Tenggara, Bojan Hodak merasa terbebani dengan predikat jawara musim lalu.
"Bisa dilihat di seluruh dunia, jika ada tim juara, maka tim-tim lainnya ingin mengalahkannya, jadi itu yang banyak dikatakan orang-orang bahwa lebih sulit mempertahankan gelar juara," ucap Bojan Hodak dikutip dari laman PT LIB.
"Terkadang ketika menjadi juara pertama kalinya, ada tim yang tidak serius melawan kami," imbuh Bojan menjelaskan.
Bojan merasa setelah mendapatkan predikat juara bertahan, semua tim di Liga 1 berhasrat mengalahkan Persib setiap kali bertemu.
"Tapi tahun ini semua tim jadi 200 persen mengalahkan kami," pungkasnya.
Persib sendiri di pekan ke-11 Liga 1 akan bertemu Borneo FC yang mana merupakan pemuncak klasemen sementara musim ini. Duel tersebut diprediksi akan berjalan ketat.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Gibran Gunakan Lagu Gelora Tanpa Izin, .Feast: Kita Gamau Ditempelin
-
Pengakuan Jujur Shin Tae-yong ke Marselino Ferdinan: Dia Mirip dengan Saya
-
Shin Tae-yong Sebut Marselino Ferdinan Bisa seperti Son Heung-min
-
Ambisi Kadek Arel Bawa Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2024
-
Pakai Pemain Muda, Shin Tae-yong Kode akan Beri Kejutan di Piala AFF 2024
Artikel Terkait
-
Hasil BRI Liga 1: Ondrej Kudela Pahlawan, Persija Jakarta Bungkam Persik
-
Sedikit Lebih Tinggi dari UMR Yogya, Segini Gaji Pemain di Liga Kamboja
-
Hasil BRI Liga 1: Kalahkan Barito Putera, Persis Solo Menjauh dari Zona Merah
-
Kritik Pedas Media Asing Soal Liga 1 Kalah Level dengan Kamboja Premier League
-
Naturalisasi Merajalela, Bojan Hodak: Fokusnya Pembinaan Pemain Muda, Ini Masalah
Hobi
-
Asnawi Mangkualam Perkuat ASEAN All Stars, Erick Thohir Singgung Kluivert
-
PSSI Segera Rekrut Direktur Teknik, Makin Serius Cari Talenta Potensial
-
3 Keuntungan bagi Indonesia saat Jadi Tuan Rumah Gelaran AFF Cup U-23 2025
-
Jadwal F1 GP Arab Saudi 2025: Lando Norris Percaya Diri Raih Hasil Positif
-
Bali United Kalah Tipis di Bandung, Stefano Cugurra Umumkan Perpisahan
Terkini
-
Cinta dalam Balutan Hanbok, 4 Upcoming Drama Historical-Romance Tahun 2025
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Stray Kids Raih Sertifikasi Gold Keempat di Prancis Lewat Album HOP
-
Ulasan Novel 1984: Distopia yang Semakin Relevan di Dunia Modern
-
Ulasan Novel Harga Teman: Ketika Hasil Kerja Tidak di Hargai oleh Klien