Sejak masuki pasar wearable pintar, Huawei terus menghadirkan produk-produk inovatif bagi konsumennya. Di segmen smartphone, Huawei juga berusaha memimpin pasar arloji pintar.
Huawei meluncurkan Watch GT sebagai pamungkas lini smart watch untuk menjawab beragam kebutuhan konsumen terkini.
"Untuk memproduksi Watch GT, Huawei selalu menghadirkan hal baru, yang dibutuhkan konsumen. Bukan hanya estetika, tetapi teknologi mutakhir. Smart watch bukan hanya sekadar jam tangan pintar, tetapi Watch GT dapat meningkatkan dukungan gaya hidup sehat dan modern," jelas Lo Khing Seng, Deputy Country Director Huawei CBG Indonesia.
Saat ini, jam tangan pintar sudah umum digunakan untuk keperluan olahraga, kesehatan, dan komunikasi. Jam tangan pintar Huawei sendiri terus memperluas fitur cerdasnya, termasuk fungsi pemantauan harian, pengingat cerdas, dan sistem pembayaran terkini.
Perkembangan pesat fungsi aplikasi tersebut memunculkan kebutuhan yang makin tinggi pada masa pakai baterai dan desain smartwatch itu sendiri.
"Dengan teknologi yang terus berkembang dan selera konsumen yang berubah, Huawei selalu berusaha untuk membangun dan terus meningkatkan ekosistem produk yang akan meningkatkan jumlah penggunanya. Tentunya inovasi produk menjadi kunci keberhasilan kami," tambah Lo Khing Seng.
Untuk memenuhi kebutuhan desainnya, Huawei sangat memperhatikan faktor ergonomi dan estetika. Watch GT akan nyaman dan fungsional bukan hanya dalam sesi olahraga, tetapi juga dalam kehidupan sehari-hari.
Huawei memahami bahwa konsumen menggunakan jam tangan pintar yang sesuai dengan jati diri mereka. Smart Watch Huawei membantu konsumen meningkatkan kualitas hidup mereka melalui fitur yang nyaman, modis dan menyenangkan.
Dengan melihat kesuksesan seri arloji GT sebelumnya dan kebutuhan market Indonesia yang berkembang, Huawei Indonesia kembali menghadirkan generasi terbaru dari Watch GT yang akan lebih menjawab kebutuhan dan gaya hidup konsumen Indonesia.
Huawei berusaha menciptakan keseimbangan hidup antara kehidupan kerja dan kemampuan menjelajahi pengalaman baru dalam setiap produknya. Pekan ini, Huawei akan membawa generasi terbaru dari seri Watch GT, yakni Watch GT 2 dengan sederet fitur teknologi terknini, salah satunya daya tahan baterai hingga 2 pekan.
Huawei Pimpin Industri Wearable
Hingga saat ini, Huawei sendiri telah berhasil mengirimkan 5 juta unit wearable pada kuartal pertama. Pencapaian tersebut sesuai dengan Laporan IDC yang menyampaikan lima peringkat teratas produsen wearable pintar pada kuartal pertama tahun 2019.
Angka pengiriman tersebut menunjukkan pertumbuhan 282,2 persen dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya. Huawei tidak hanya menduduki peringkat ketiga di dunia dalam hal total pengiriman, namun juga menjadi jawara dunia dalam hal tingkat pertumbuhan tahun ke tahun.
Laporan Lembaga lainnya, GFK juga melaporkan bahwa Huawei memiliki 33 persen dari total pasar di China dalam Q2 China Smart Wearable Report.
Pada Juli lalu, pengiriman global tahunan jam tangan pintar dan band Huawei melebihi 10 juta unit, mencapai peningkatan cepat dibandingkan tahun lalu. Penjualan domestik wearable pintar Huawei juga mengesankan.
Volume penjualan meningkat 8 persen dari tahun ke tahun, sementara total penjualan meningkat sebesar 31 persen, dan Huawei menyumbang 22,9 persen di pasar wearable pintar.
Baca Juga
-
8 Drama Korea yang Akan Tayang di Bulan Juli 2020. Bertabur Bintang, lho!
-
Selain The King: Eternal Monarch, 5 Karya Kim Go Eun Ini Wajib Ditonton
-
Makin Lokal, 7 Cuitan Choi Siwon Super Junior Ini Pakai Bahasa Indonesia
-
Wajib Ditonton, 5 Drama Korea Ini Akan Tayang di Bulan Juni
-
5 K-Pop Idol yang Pernah Diperlakukan Tidak Baik oleh Agensinya
Artikel Terkait
-
Meski Kena Sanksi AS, Pre-Order Huawei Mate 70 Diklaim Laris Manis
-
Dikonfirmasi, HP Flagship Huawei Mate 70 Siap Debut Sebentar Lagi
-
Gandeng Oppo, Vivo, dan Huawei, Xiaomi Rilis Platform Unduh Aplikasi Bersama
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
-
Huawei Mate 70 Bawa Spesifikasi Begini, Andalkan Chipset Kirin 9100 yang Kencang!
Lifestyle
-
Lindungi Bibir dari Sinar UV, 3 Lip Balm dengan SPF Harga Mulai Rp34 Ribu
-
3 Varian Serum dari Lacoco, Lawan Jerawat Meradang hingga Tanda Penuaan
-
4 OOTD Celana Pendek ala Diana Flipo yang Cocok untuk Hangout, On Point!
-
4 Look OOTD Stylish ala Go Min-si yang Wajib Dicoba Untuk Gaya Harianmu
-
3 Body Scrub yang Bikin Kulit Auto Cerah dan Halus, Harga Rp20 Ribuan
Terkini
-
Review Film The Zen Diary: Pelajaran Hidup Selaras dengan Alam
-
Wow! PSSI Targetkan Timnas Putri Mampu Raih Peringkat ke-3 di AFF Cup 2024
-
Yance Sayuri Berambisi Kejar Rekor Saudaranya di Timnas Indonesia, Mengapa?
-
Review Film X-Men '97, Pertaruhan Nasib Mutan Usai Kepergian Profesor X
-
3 Film Beragam Genre Dibintangi Austin Butler yang Pantang Buat Dilewatkan!