Scroll untuk membaca artikel
Tri Apriyani | Firiani Sakdiah
Ilustrasi teman. (Unsplash/Helena Lopes)

Pernah merasa kehilangan sahabat? Orang yang sangat dekat dengan kita dan bahkan tak jarang kita menganggapnya sebagai saudara sendiri. Sedih rasanya ketika sahabat yang amat dekat dengan kita secara perlahan tiba-tiba menjauh tanpa sebab yang kita ketahui. Kalian tentu tidak ingin seperti itu kan, maka 5 hal ini wajib kamu lakukan jika kamu tak ingin kehilangan sahabat.

1. Hargai Privasi

Ilustrasi persahabatan (Shutterstock)

Setiap orang tentunya berhak memiliki privasi. Ada kalanya saat-saat tertentu seseorang sedang tidak ingin membagikan ceritanya pada siapapun meskipun dia sedang terlihat sedih. Jika sahabatmu sekarang tengah bersedih dan ketika kau bertanya dia tidak mau menjawab, maka hargai itu dan jangan memaksanya untuk menjawab pertanyaanmu.

2. Hargai Keputusannya

Ilustrasi teman. (Unsplash/Helena L)

Jika sahabatmu memutuskan untuk memilih sesuatu sedangkan kau tidak menyukai keputusannya itu, karena menurutmu itu tidak baik untuknya, maka cobalah nasehati. Tetapi jika dia tetap melakukan keputusannya itu, hargailah. Jangan paksa dia untuk melaksanakan nasehatmu.

3. Menjaga Rahasia

Ilustrasi jaga rahasia / privasi (pexels/Sound On)

Ketika sahabatmu bercerita kepadamu dan ia memintamu untuk merahasiakannya, maka kamu wajib untuk melakukannya. Karena ketika kau tidak melakukannya dan membeberkan rahasianya kepada orang lain, maka ia tak akan mempercayaimu lagi untuk menjaga rahasia atau bahkan mungkin ia tidak mau lagi menjadi sahabatmu.

4. Pendengar yang baik

Ilustrasi teman kena musibah [shutterstock]

Ketika dia sedang ingin bercerita maka sebagai sahabatnya kau wajib mendengarkannya. Bahkan jika kau tidak bisa menemukan solusi untuk masalahnya, maka mendengarkannya saja itu sudah lebih dari cukup. Setidaknya ketika dia sudah selesai bercerita ada kelegaan di sudut hatinya.

5. Jangan hanya datang saat sedang membutuhkan

Ilustrasi teman. (Unsplash/Priscilla D)

Jika kamu hanya datang saat sedang membutuhkan pertolongan tentunya sahabatmu akan merasa hanya sedang dimanfaatkan olehmu saja. Ia akan merasa bahwa hubungan persahabatanmu dengannya tidak tulus melainkan ada motif terselubung seperti memanfaatkannya.

Itu adalah hal yang wajib kamu lakukan jika tidak ingin kehilangan sahabat.

Firiani Sakdiah