Manusia memang sudah kodratnya tercipta sebagai makhluk sosial, sehingga membutuhkan orang lain dalam hidupnya. Salah satunya teman.
Biasanya, orang akan memilih yang sebaya atau seusia sebagai teman dekat. Alasannya sih, bisa lebih nyambung kalau ngobrol dengan mereka.
Namun sebaiknya, pertemananmu jangan yang seusia saja. Cari juga teman yang lebih dewasa. Karena ada beberapa manfaat dari miliki teman dengan usia yang lebih matang. Ini contohnya!
1. Memperluas wawasan
Keuntungan punya teman seumuran memang kita bisa membicarakan hal-hal yang satu frekuensi. Tapi sisi buruknya, wawasanmu jadi tak berkembang karena yang diobrolkan hanya topik seputar itu-itu saja.
Sementara jika kamu berteman dengan orang yang lebih tua, ada banyak hal yang bisa kamu obrolkan, dan pastinya akan menambah wawasan. Karena bagaimanapun, pengalaman hidup mereka sudah lebih lama dari kamu.
2. Lebih siap menghadapi masa depan
Saat kamu ingin terjun ke dunia usaha, penting sekali memiliki mentor yang sudah punya pengalaman di bidang tersebut. Sehingga bisa meminimalkan kegagalan karena sudah mempelajari sebelumnya, mana yang do dan don’t.
Begitu pun dengan teman yang usianya lebih tua. Mereka sudah lebih berpengalaman, sehingga bisa memberimu berbagai wejangan terkait masa depan. Hal-hal apa saja yang perlu kamu hindari agar masa depanmu cemerlang. Ini membuatmu lebih siap menghadapi masa depan karena sudah diberi bekal dari teman-temanmu yang lebih dewasa.
3. Minim drama
Dengan teman sebaya, umumnya ego tak berbeda jauh. Hal ini yang kerap menimbulkan konflik dalam hubungan pertemananmu. Masih sama-sama emosian soalnya. Sulit untuk mampu bersikap dewasa dan berpikir jernih.
Beda dengan teman yang sudah lebih tua. Biasanya mereka lebih pandai dalam mengendalikan emosi. Sehingga ikatan pertemananmu jadi lebih minim drama.
4. Membuatmu bersikap lebih dewasa
Walaupun usiamu lebih muda dibanding teman-temanmu yang lebih senior, tapi sering bergaul dengan mereka, membuatmu bisa belajar banyak hal. Termasuk dalam memandang hidup ini. Ini yang membuatmu jadi lebih dewasa dibanding teman-teman seusiamu.
5. Bisa jadi teladan
Sisi positif lain dari memiliki teman yang lebih tua, kamu bisa menjadikan mereka sebagai teladan. Hal-hal yang baik dari mereka bisa kamu ikuti, sehingga menjalani hidup ini nggak nge-blank banget, karena kamu memiliki role model.
Itu dia beberapa keuntungan memiliki teman dengan usia lebih tua. Apakah kamu memiliki?
Baca Juga
-
Kangen 'Dear Hyeri'? Ini 4 Drama yang Juga Dibintangi Shin Hye Sun
-
Kunci Kompaknya BTS, Jin Sebut RM Sebagai Pemimpin yang Dapat Diandalkan
-
Kolaborasi Jisoo BLACKPINK dan Stray Kids di Proyek Baru, Penasaran?
-
Song Hye Kyo Bintangi Film Thriller Bareng Aktor Sweet Home, Ini Detailnya!
-
Ikonik! Lagu APT Rose BLACKPINK dan Bruno Mars Berhasil Melejit Posisi 2 di Chart Inggris
Artikel Terkait
-
Komunitas GERKATIN DIY: Perjuangan Inklusi dan Kesehatan Mental Teman Tuli
-
Melalui Bahasa, GERKATIN Junjung Tinggi Nilai Inklusif
-
Sudah Berdamai, Ini Klarifikasi Arafah Rianti usai Dilabrak Tetangga Gegara Parkir Sembarangan
-
Berhasil Simpan Rahasia Negara, Ini Satu-satunya Teman Artis yang Tahu Raffi Ahmad Bakal Jadi Utusan Khusus Presiden
-
Beda Sikap Circle Paula Verhoeven dan Baim Wong soal Perceraian, Ada yang Adabnya Disanjung-sanjung
Lifestyle
-
Inspirasi Gaya Simpel tapi Kece, Intip 4 OOTD Hangout ala Park Se-wan!
-
4 Produk Some By Mi Berbahan Beta Panthenol untuk Kulit Kering dan Redness
-
4 Padu Padan Daily OOTD ala Park Hyung-sik yang Chic dan Mudah Ditiru
-
Romantisasi Kesehatan Mental Gen Z: Saatnya Berhenti dan Berpikir Kembali
-
3 Produk Wardah Crystal Secret Mengandung Arbutin Ampuh Samarkan Noda Hitam
Terkini
-
Jadi Cameo, Ini Detail Karakter Jang Hee Jin di Drama Jeongnyeon Episode 11
-
Ujian Nasional dan Tantangan Integritas Pendidikan Indonesia
-
Indonesia vs Jepang: Mustahil Skuad Garuda Raih 3 Poin di Kandang?
-
MotoGP Barcelona 2024: Michelin Sediakan Paket Ban 'Luar Biasa'
-
Ulasan Novel Waktu Aku Dilayoff: Kisah saat Menghadapi Kehilangan Pekerjaan